Zlatan Ibrahimovic memutuskan pensiun dari sepak bola pada usia 41 tahun. (Sumber gambar : Instagram Zlatan Ibrahimovic)

Pensiun, Zlatan Ibrahimovic Ucap Selamat Tinggal Sepak Bola

05 June 2023   |   09:43 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Zlatan Ibrahimovic memutuskan pensiun dari sepak bola pada usia 41 tahun. Bintang asal Swedia itu memilih untuk tidak memperpanjang kontrak periode keduanya bersama AC Milan yang akan berakhir pada 30 Juni mendatang. Keputusan ini disebut-sebut tidak lepas dari cedera yang dialaminya. 

Adapun pengumuman pensiun tersebut disampaikan Ibrahimovic dalam konferensi pers khusus selepas laga AC Milan yang menang atas Hellas Verona dengan skor 3-1 pada Minggu (4/6/2023). Dia diberi guard of honour oleh rekan setimnya saat keluar Stadion San Siro, Milan, Italia.

“Sudah waktunya untuk Saya mengucapkan selamat tinggal pada sepak bola tetapi tidak untuk Anda,” ujarnya seraya menahan air mata, dikutip dari Guardian, Senin (5/6/2023).

Baca juga: Siapa Marcin Oleksy? Pesepakbola Amputasi Peraih FIFA Puskas Award 2022

Dia mengaku banyak kenangan dan momen emosional di Stadion San Siro. Ketika datang pertama kali, dia mendapat kebahagiaan. Untuk kedua kalinya, Ibrahimovic merasakan cinta yang besar dari klub dan para penggemar. 

“Keputusan ini pun terbilang sulit untuknya. “Ini terlalu sulit, terlalu banyak emosi. Forza Milan dan selamat tinggal,” tegasnya.

Striker ini berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung karirnya di dunia sepak bola. Selain keluarga dan orang-orang terdekat yang selalu ada, Ibrahimovic berterima kasih kepada keluarga keduanya di Milan. 

“Para pemain, pelatih, dan stafnya atas tanggung jawab yang mereka berikan kepada saya. Saya ingin berterima kasih kepada direktur atas kesempatan yang mereka berikan kepada saya,” tuturnya.

Tidak ketinggalan kepada para penggemar yang selalu memberikan cinta kepadanya. “Anda menyambut saya dengan tangan terbuka dan saya akan menjadi seorang Milanista sepanjang hidup saya,” ucap Ibrahimovic yang tampak haru.
.

Ibrahimovic tercatat mencetak 93 gol dalam 163 penampilan selama dua periode di AC Milan. Dia kembali bergabung dengan Milan pada Januari 2020 dan membantu  klub ini memenangkan gelar Serie A tahun lalu, trofi liga keduanya bersama Rossoneri. Namun disayang, Ibrahimovic mengalami cedera dan hanya membuat empat penampilan pada musim ini, setelah menjalani operasi lutut tahun lalu.

Striker ini memulai karir profesionalnya dengan klub kampung halaman, Malmo pada 1999. Dia kemudian pindah ke Ajax pada 2001 sebelum memulai karier yang menampilkan mantra dengan tim-tim Eropa terkemuka seperti Juventus, Barcelona, Manchester United , Internazionale, dan Milan. Dia mencetak 511 gol karir dan memenangkan gelar liga di empat negara.

Baca juga: Lebih Dekat dengan 4 Merek Fesyen Casuals dalam Kultur Sepak Bola

Ibrahimovic juga tercatat sebagai pencetak gol terbanyak dari Swedia dengan 62 gol dalam 122 pertandingan. Dia semoat keluar dari tim nasional setelah Euro 2016 tetapi kembali pada 2021 untuk kampanye kualifikasi Piala Dunia.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

9 Kuliner Khas Suku Bugis yang Segar dan Lezat

BERIKUTNYA

Dijual Mulai Siang Ini, Catat Syarat Pembelian Tiket Indonesia vs Argentina

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: