Aktor Ray Stevenson dikabarkan meninggal dunia pada usia 58 tahun pada Minggu, (21/5/230. (sumber gambar Twitter Star Wars)

Tutup Usia di Umur 58, Cek Kiprah Ray Stevenson & 5 Film Terbaiknya Ini

23 May 2023   |   15:14 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Kabar duka kembali menyelimuti industri hiburan Hollywood. Aktor Ray Stevenson dikabarkan meninggal dunia pada usia 58 tahun pada Minggu, (21/5/23). Namun hingga saat ini belum diketahui penyebab meninggalnya aktor asal Irlandia itu.

Mengutip Variety, kabar kematian Stevenson juga telah dikonfirmasi oleh perwakilan publisisnya pada Senin (22/5/23). Dikenal sebagai aktor berbakat, Stevenson meninggal jelang tiga hari sebelum ulang tahunnya yang ke-59 pada 25 Mei 2023.
 

Memulai kiprahnya di dunia hiburan saat masih muda, debut Stevenson bermula di serial televisi A Woman's Guide to Adultery (1993). Setelah itu dia mulai membintangi The Dwelling Place (1994), dan akhirnya membintangi layar lebar lewat The Theory of Fight pada 1998.

Stevenson baru memulai peran besar saat bermain di King Arthur (2004) besutan Antoine Fuqua sebagai Dagonet, salah satu Ksatria Meja Bundar. Dari sinilah namanya kemudian mulai naik daun hingga berhasil memikat Marvel studio untuk membintangi Punisher: War Zone (2008) sebagai Frank Castle alias Punisher. 

Film itu didistribusikan oleh Lionsgate di Amerika Utara, sebelum akhirnya Disney memperoleh hak atas semesta Marvel. Stevenson juga tercatat sebagai aktor ketiga yang memerankan Punisher di layar lebar meski akhirnya dia tidak mendapat peran tersebut saat Punisher muncul di serial Daredevil.

Setelah itu, Stevenson masuk ke dalam dunia Marvel Cinematic Universe (MCU) sebagai Asgardian Volstagg, salah satu sahabat Thor yang diperankan oleh Chris Hemsworth. Adapun, karakter ini juga sempat muncul dalam film Thor (2011), Thor: The Dark World (2013), dan Thor: Ragnarok.

Filmografi terakhir Ray Stevenson terjadi saat dia membintangi film RRR (2022). Dalam film tersebut, Stevenson berperan sebagai Gubernur Scott Buxton saat terjadi penjajahan Inggris di India. Film besutan S.S. Rajamouli ini juga berhasil menggondol Piala Oscar untuk nominasi Best Original Song.

Baca juga: RRR Film Heroik India Yang Jadi Perhatian Dunia

Selama kariernya sebagai aktor, Stevenson tercatat sudah membintangi puluhan film. Dihimpun Hypeabis.id dari IMDb, berikut 5 film terbaik yang pernah dibintangi lelaki jebolan Sekolah Teater Bristol Old Vic itu dalam ulasan berikut.


1. Punisher: War Zone (2008)


Disutradarai oleh Lexi Alexander, Punisher: War Zone merupakan hasil adaptasi dari karakter Marvel Comics yang berkisah tentang mantan anggota FBI dalam memerangi kejahatan. Film ini mengikuti sosok Frank Castle (Ray Stevenson) yang keluarganya dibunuh oleh mafia. Dari sinilah dia lalu berusaha memberantas angkara murka.

Suatu malam, dia pun berhasil membasmi sekelompok mafia yang mencelakai keluarganya. Musuh utamanya adalah sosok Billy Russoti (Dominic West) yang juga menyusun kekuatan dan menyebut dirinya Punisher sebagai Jigsaw. Namun, usaha Frank juga diendus oleh FBI karena dianggap bekerja di luar hukum.
1
2


SEBELUMNYA

Bila Ada Tanda-tanda Penyakit Menular Seksual, Segera Lakukan Ini

BERIKUTNYA

5 Rahasia Awkarin untuk Hidup Lebih Produktif

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: