Boy grup K-Pop TXT (Sumber gambar: Instagram.com/txt_bighit)

Cek Harga & Cara Beli Tiket TXT ACT: SWEET MIRAGE 2023 di Jakarta

15 May 2023   |   19:24 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Kabar gembira kembali menghampiri para pencinta musik K-Pop di Indonesia. Pasalnya, salah satu boy grup terkenal asal Korea Selatan, Tomorrow X Together (TXT) bakal kembali menyapa penggemar mereka Indonesia tahun ini lewat konser bertajuk TXT ACT: SWEET MIRAGE 2023 in Jakarta.

Kabar konser TXT ini pun telah dikonfirmasi oleh iME Indonesia selaku promotor. Berdasarkan informasi dari akun medsos resmi mereka, konser boy grup besutan BIGHIt entertainment ini akan berlangsung di Beach City International Stadium, Jakarta pada 9 Agustus 2023.

Baca juga: ELF Merapat, Super Junior D&E Gelar Konser DElight Party di Jakarta

Sudah bisa dipastikan konser ini pun akan penuh mengingat ini kali kedua mereka menyapa Moa, sebutan fan TXT, setelah konser di ICE BSD tahun lalu. Bahkan, sebagai promotor iME pun telah memberikan informasi lengkap mengenai daftar harga tiket konser ini yang dibuka untuk member pada pertengahan Juni 2023.

Adapun, dalam konsernya kali ini ada enam jenis tiket yang dijual yang dibanderol Rp1.550.000 hingga Rp3.100.000. Kategori VIP (standing) menjadi tiket paling mahal dengan harga Rp3,1 juta, lalu Cat 1 (standing) Rp2,8 juta, kemudian Cat 2 (seating) Rp2,6 juta, Cat 3 (seating) Rp2,4 juta, Cat 4 (seating) Rp1,8 juta, dan terakhir Cat 5 (seating) Rp1,55 juta.
 

Sementara itu, penjualan tiket early bird presale untuk konser tersebut akan dibuka untuk member pukul 10.00 WIB pada 21 Juni dan pukul 10.00 WIB untuk umum pada 22 Juni 2023. Lewat akun medsos mereka, pihak promotor juga menginformasikan bahwa akan ada biaya pajak sebesar 15 persen dari harga tiket.

Adapun satu akun hanya bisa membeli 4 tiket dalam satu kali transaksi. Kesempatan ini juga berlaku bagi pembeli umum yang hanya dapat memesan maksimal 4 tiket dalam satu kali transaksi atau satu akun. Penonton juga tidak dapat memilih seat atau tempat duduk karena akan secara otomatis dipilihkan oleh platform.

Sebagai informasi, TXT merupakan boy group asal Korea Selatan yang memulai debutnya pada 4 Maret 2019 dengan album mini The Dream Chapter: Star. Adapun grup ini terdiri dari lima anggota yakni Soobin, Yeonjun, Beomgyun, Taehyun, dan Heuningkai. 

Popularitas TXT melesat cepat dalam waktu tiga tahun setelah debut. Pasalnya hanya dalam waktu singkat mereka sudah berhasil memenangkan banyak penghargaan bergengsi seperti Mnet Asian Music Award for Favorite Dance 2020, Golden Disk Award Divisi Album 2022, hingga Penghargaan NME untuk kategori Hero of The Year.

Cara Beli Tiket Konser TXT ACT: SWEET MIRAGE 2023 di Jakarta
  1. Buka laman tiket.com
  2. Klik link yang tertera di "cari Tiket" lalu pilih hari untuk menonton konser TXT ACT: SWEET MIRAGE 2023
  3. Jika sudah memiliki membership masukan kode Moa Member saat hendak memilih kursi yang dibeli
  4. Isi data diri (KTP, Kartu Pelajar, SIM ) dan alamat email, lalu klik lanjutkan. Baca ulang lagi mengenai kuantitas tiket dan harga.
  5. Klik lanjutkan pembayaran lalu pilih metode pembayaran sesuai yang diinginkan
  6. Setelah melakukan pembayaran, cek email yang dimasukkan saat pembelian tiket. Tiket sudah berhasil dibeli jika kamu menerima email berisi e-ticket dari pihak tiket.com.

Baca juga: 5 Spot Wisata yang Muncul di MV Sugar Rush Ride Punya TXT

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah

SEBELUMNYA

ELF Merapat, Super Junior D&E Gelar Konser DElight Party di Jakarta

BERIKUTNYA

Penyebab Kecanduan Judi Online dari Sisi Psikologis, Trauma hingga Gangguan Perkembangan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: