Pertandingan MLBB Woman di SEA Games Kamboja. (Sumber gambar : Mobile Legends/Twitter)

Jadwal Match MLBB Women di SEA Games 10 Mei 2023, Indonesia Siap Lawan Kamboja & Filipina

10 May 2023   |   10:20 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Timnas Mobile Legends: Bang Bang Women (MLBB Women) Indonesia siap menyambut tuan rumah di ajang SEA Games 2023 Kamboja. Mereka akan berlaga di Naba Theatre, Naga World Entertainment Complex, Phnom Penh, Kamboja, hari ini, Rabu (10/5/2023). 

Menurut jadwal yang dibagikan Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) di laman Instagram resminyanya, Vivi Indrawaty (Vivian) dan tim akan bertanding melawan Kamboja pada pukul 11.00 WIB. Kemudian mereka akan menyambut Filipina pada pukul 13.00 WIB.  

Baca juga: Cek Jadwal Timnas Esports di SEA Games 2023, Mulai Game Valorant hingga Mobile Legends

Dua pertandingan yang digelar hari ini memakai format Best of 1 (BO1), mengingat ini masih babak grup. Namun, ketika memasuki semifinal, turnamen akan memakai format Best of 3 (BO3), sementara saat grand final formatnya berubah menjadi Best of 5 (BO5). 

Berikut jadwal MLBB Women di SEA Games 2023 Kamboja, Rabu, 10 Mei 2023 yang dibagikan laman Instagram MLBB eSport Official : 
  • Match 1: Indonesia vs Kamboja - 11.00 WIB
  • Match 2: Kamboja vs Filipina - 12.00 WIB
  • Match 3: Filipina vs Indonesia - 13.00 WIB
  • Match 4: Malaysia vs Laos - 14.00 WIB
  • Match 5: Laos vs Vietnam - 14.30 WIB
  • Match 6: Vietnam vs Malaysia - 15.30 WIB
  • Semi Final A: Pemenang Grup A vs Runner Up Grup B - 17.00 WIB
  • Semi Final B: Pemenang Grup B vs Runner Up Grup A - 19.30 WIB

Kamu bisa menyaksikan pertandingan ini melalui kanal YouTube MLBB eSports dan MPL Indonesia, Facebook Mobile Legends Esports, dan TikTok @mlbbesports_official. 
 

Roster Timnas MLBB Women

Adapun, berikut ini adalah daftar para pemain atau roster tim nasional MLBB Women  yang akan berlaga membawa nama Ibu Pertiwi di gelaran SEA Games 2023. 
  • Vivi Indrawaty (Vivian)
  • Cindy Laurent Siswanto (Cinnyyy)
  • Isnaini Nurfajri Machdita (Valanyr)
  • Michelle Denise Siswanto (Chelll)
  • Venny Lim (Fumi Eko)
  • Viorelle Valencia Chen (Vival)

Timnas esports Indonesia memikul tanggung jawab besar untuk SEA Games tahun ini. Pasalnya, Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) diberi mandat oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) sebagai penyumbang medali emas utama di antara seluruh cabor yang bersaing. Target itu diberikan atas pengalaman para pro players yang sudah banyak berkiprah di turnamen dunia.

Ketua Badan Tim Nasional SEA Games ke-32 Kamboja 2023, Tjahjono Prasetyanto menyebut, Indonesia diberi target untuk mendapat 4 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu dalam cabor esports SEA Games yang berlangsung mulai 5-17 Mei 2023 mendatang.

Valanyr, salah satu roaster Mobile Legends; Bang Bang Women (MLBB Women) saat diwawancarai Hypeabis.id beberapa waktu lalu mengaku akan berusaha melakukan yang terbaik mengingat ajang ini tak hanya mewakili dirinya atau tim esports-nya secara personal, tetapi lebih jauh mewakili negara di mata Asia tenggara. “Aku percaya diri kita bisa bawa emas,” tegasnya.

Baca juga: Jelang SEA Games 2023, Valanyr Punya Persiapan Matang untuk Tim Esports MLBB Women

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Resensi Buku Career Hacks, Jurus Cepat Menggapai Kesuksesan dari Para Profesional

BERIKUTNYA

Cek Cara Streaming & Hal-hal Menarik dari Acara Google I/O 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: