Rashif Amila Yaqin (Sumber gambar: Rizki Fitrianto - NOC Indonesia via Instagram Ina.Thriatlon)

Profil Rashif Amila Yaqin, Penyumbang Medali Emas Pertama Indonesia di SEA Games 2023

06 May 2023   |   20:51 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Ajang olahraga SEA Games 2023 akhirnya digelar, berlangsung mulai 5 hingga 17 Mei 2023 di Kamboja. Kontingen Indonesia pun berhasil merebut medali emas pertama di ajang olahraga terbesar se Asia Tenggara itu melalui Rashif Amila Yaqin dari cabang olahraga triatlon, Sabtu, (6/5/23).

Ami berhasil mencatatkan sejarah lewat debutnya pada SEA Games ke-32 itu dengan finis terdepan pada nomor aquatlon putra. Dia mencatatkan total waktu 14 menit 28 detik untuk melibas semua tantangan dalam olahraga tersebut.

Lebih rinci, dia berhasil menempuh aktivitas berenang sejauh 500 meter dengan catatan waktu 5 menit 24 detik, menghabiskan waktu transisi berlari selama 24 detik, dan berhasil menjadi yang tercepat saat berlari sejauh 2,5 km dengan catatan waktu 8 menit 11 detik. 

Baca juga: Begini Peluang Timnas Indonesia Rebut Puncak Klasemen Grup A SEA Games
 

Berlaga di Cape Town Beach, Phnom Penh, Ami sukses menggulung 17 atlet dari negara lain di Asia tenggara termasuk Andrew Kim dari Filipina yang membukukan waktu 15 menit 7 detik, dan Bryce Sheng Her Chong dari Singapura dengan waktu 15 menit 39 detik. 

"Senang terharu bisa dapat emas buat Indonesia sama emas pertama buat saya di SEA Games, bahagia dan bangga," papar Ami saat dihubungi awak media, Sabtu, (6/5/23).

Sebagai informasi, aquatlon merupakan salah satu bagian atau nomor dari cabang olahraga triatlon. Jika triatlon merupakan tiga gabungan lomba olahraga yang meliputi lari, renang, dan bersepeda, tetapi aquatlon atau duatlon hanya mempertandingkan lari dan renang saja. 
 

Profil Rashif Amila Yaqin

Dihimpun dari berbagai sumber resmi, Rashif Amila Yaqin atau yang akrab disapa Ami merupakan atlet asal Jawa Barat. Dalam gelaran SEA Games 2023, selain turun dalam pertandingan aquatlon Ami juga diandalkan dalam nomor triatlon putra yang akan digelar pada Senin, (8/5/23).

Lelaki berumur 21 tahun itu pada awalnya adalah seorang atlet yang memulai kariernya di cabang olahraga renang. Di cabang olahraga ini dia menggondol dua perunggu saat PON Papua pada 2020 mewakili Jawa Barat, lalu memilih pindah ke triatlon pada 2022.

Setelah berpindah ke cabang olahraga triatlon, Ami lalu masuk ke Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) untuk persiapan SEA Games. Adapun, untuk persiapan tersebut dia telah mempersiapkan diri sejak Februari tahun ini. Bahkan, dia rela berangkat lebih awal ke Kamboja untuk melakukan aklimatisasi sebelum berlomba.

Sekedar informasi, jumlah atlet triatlon Indonesia yang berangkat ke Kamboja saat ini ada sepuluh atlet dengan didominasi anak muda dibawah 25 tahun. Ini berbeda dengan SEA Games 2021 di Vietnam yang hanya memberangkatkan delapan atlet dan berhasil menyumbangkan dua perak dan tiga perunggu.

Sejauh ini, Indonesia telah berhasil berada di urutan kedua puncak klasemen SEA Games 2023 dengan meraih empat medali emas, 1 medali perak, dan 7 perunggu. Total Merah Putih berhasil merebut 12 medali dan hanya selisih satu dengan tuan rumah, Kamboja yang mendulang 13 medali. 

Baca juga: Mengenal Bodysurfing, Olahraga Ekstrem yang Menguji Adrenalin

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Pangeran Charles Diangkat jadi Raja, Cek Daftar Penerus Takhta Kerajaan Inggris

BERIKUTNYA

Rekomendasi 5 Film Klasik Disney yang Cocok Ditonton saat Akhir Pekan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: