Laga Penting, Begini Peluang Timnas Indonesia Rebut Puncak Klasemen Grup A SEA Games
04 May 2023 |
14:53 WIB
Timnas Indonesia U-22 punya peluang besar untuk kembali merebut puncak klasemen Grup A cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023. Laga kedua Timnas Indonesia yang berlangsung pada hari ini (4/5) menjadi ajang penentuan dan akan memengaruhi langkah tim asuhan Indra Sjafri tersebut ke depan.
Seperti diketahui, sore ini (16.00 WIB) Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Timnas Myanmar U-22 dalam laga lanjutan Grup A SEA Games 2023. Kedua tim sama-sama baru melakukan satu pertandingan dan berhasil mengantongi poin penuh dalam laga tersebut.
Skuad Garuda sebelumnya berhasil mengalahkan Filipina dengan skor telak 3-0 pada laga pertamanya. Sementara itu, Myanmar juga mampu menundukkan Timor Leste dengan skor 1-0. Kedua tim kini sama-sama meraih 3 poin di Grup A.
Lantaran memiliki poin yang sama, pertandingan Indonesia vs Myanmar ini jadi super penting. Siapa pun yang berhasil memenangi pertandingan ini akan menjadi pemuncak klasemen Grup A. Sebab, di laga lain, Kamboja yang sudah terlebih dahulu memainkan pertandingan keduanya hanya bermain imbang saat melawan Filipina.
Saat ini Kamboja memang berada di puncak klasemen sementara Grup A. Tim tuan rumah tersebut masih memuncaki klasemen Grup A karena memiliki poin 4 dengan hasil satu kali kemenangan dan satu kali imbang.
Namun, posisinya sangat rawan tergeser oleh Indonesia atau Myanmar yang menempel ketat di posisi kedua dan ketiga. Oleh karena itu, kemenangan menjadi modal yang berharga bagi Indonesia saat melawan Myanmar nanti.
Jika Timnas Indonesia U-22 bisa menang melawan Myanmar, skuad Garuda Muda akan langsung naik ke puncak klasemen Grup A dengan raihan enam poin. Raihan ini akan langsung menggeser Kamboja yang hanya meraih empat poin dalam dua pertandingan yang sudah dilakukannya.
Dengan menyapu bersih kemenangan dalam dua laga awal, langkah Indonesia ke depan diprediksi bakal lebih mudah. Hal ini tentu saja juga akan membuat peluang Indonesia lolos ke babak selanjutnya akan makin besar.
Berikut adalah hasil klasemen sementara Grup A cabor sepak bola SEA Games 2023 (per 04/05/2023 pukul 15.00 WIB)
Tim = Poin
1. Kamboja = 4
2. Indonesia = 3
3. Myanmar = 3
4. Filipina = 1
5. Timor Leste = 0
Menurut Indra, saat ini tim asuhnya juga dalam kondisi yang baik dan tidak menemui kendala berarti. Waktu recovery yang cukup panjang dari pertandingan pertamanya, yakni sekitar empat hari lalu, menjadi modal yang baik bagi Timnas Indonesia.
Indra juga mengaku sudah menonton langsung laga Myanmar dan telah menganalisis kekuatan lawan. Dia berharap hasil positif akan diraih Indonesia pada pertandingan sore ini.
Baca juga: Masih Jetlag, Marselino Ferdinan Tetap Enjoy Latihan Bareng Timnas Indonesia U-22
"Dari awal saya sudah beri tahu bahwa kita fokus dari pertandingan ke pertandingan. Yang jelas di pertandingan pertama kita selesaikan dengan baik, besok [hari ini, red] juga kita pingin dengan hasil positif," ujar Indra Sjafri pada Rabu (3/5/2023), dikutip dari laman PSSI pada (4/5/2023).
Dengan kondisi pemain yang seratus persen fit, dia berharap Garuda Muda bisa bermain fokus, kerja keras, dan disiplin. Konsistensi akan menjadi penentu agar kemenangan bisa diraih pada laga kali ini.
Editor: M R Purboyo
Seperti diketahui, sore ini (16.00 WIB) Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Timnas Myanmar U-22 dalam laga lanjutan Grup A SEA Games 2023. Kedua tim sama-sama baru melakukan satu pertandingan dan berhasil mengantongi poin penuh dalam laga tersebut.
Skuad Garuda sebelumnya berhasil mengalahkan Filipina dengan skor telak 3-0 pada laga pertamanya. Sementara itu, Myanmar juga mampu menundukkan Timor Leste dengan skor 1-0. Kedua tim kini sama-sama meraih 3 poin di Grup A.
Lantaran memiliki poin yang sama, pertandingan Indonesia vs Myanmar ini jadi super penting. Siapa pun yang berhasil memenangi pertandingan ini akan menjadi pemuncak klasemen Grup A. Sebab, di laga lain, Kamboja yang sudah terlebih dahulu memainkan pertandingan keduanya hanya bermain imbang saat melawan Filipina.
Saat ini Kamboja memang berada di puncak klasemen sementara Grup A. Tim tuan rumah tersebut masih memuncaki klasemen Grup A karena memiliki poin 4 dengan hasil satu kali kemenangan dan satu kali imbang.
Namun, posisinya sangat rawan tergeser oleh Indonesia atau Myanmar yang menempel ketat di posisi kedua dan ketiga. Oleh karena itu, kemenangan menjadi modal yang berharga bagi Indonesia saat melawan Myanmar nanti.
Timnas U-22 Indonesia di Sea Games 2023 (sumber foto PSSI)
Jika Timnas Indonesia U-22 bisa menang melawan Myanmar, skuad Garuda Muda akan langsung naik ke puncak klasemen Grup A dengan raihan enam poin. Raihan ini akan langsung menggeser Kamboja yang hanya meraih empat poin dalam dua pertandingan yang sudah dilakukannya.
Dengan menyapu bersih kemenangan dalam dua laga awal, langkah Indonesia ke depan diprediksi bakal lebih mudah. Hal ini tentu saja juga akan membuat peluang Indonesia lolos ke babak selanjutnya akan makin besar.
Berikut adalah hasil klasemen sementara Grup A cabor sepak bola SEA Games 2023 (per 04/05/2023 pukul 15.00 WIB)
Tim = Poin
1. Kamboja = 4
2. Indonesia = 3
3. Myanmar = 3
4. Filipina = 1
5. Timor Leste = 0
Timnas Indonesia Membidik Kemenangan Kedua
Pentingnya kemenangan pada laga melawan Myanmar sangat dipahami pelatih Indonesia Indra Sjafri. Dia optimistis Garuda Nusantara bisa meraih tiga poin dalam laga yang akan berlangsung di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, tersebut.Menurut Indra, saat ini tim asuhnya juga dalam kondisi yang baik dan tidak menemui kendala berarti. Waktu recovery yang cukup panjang dari pertandingan pertamanya, yakni sekitar empat hari lalu, menjadi modal yang baik bagi Timnas Indonesia.
Indra juga mengaku sudah menonton langsung laga Myanmar dan telah menganalisis kekuatan lawan. Dia berharap hasil positif akan diraih Indonesia pada pertandingan sore ini.
Baca juga: Masih Jetlag, Marselino Ferdinan Tetap Enjoy Latihan Bareng Timnas Indonesia U-22
"Dari awal saya sudah beri tahu bahwa kita fokus dari pertandingan ke pertandingan. Yang jelas di pertandingan pertama kita selesaikan dengan baik, besok [hari ini, red] juga kita pingin dengan hasil positif," ujar Indra Sjafri pada Rabu (3/5/2023), dikutip dari laman PSSI pada (4/5/2023).
Dengan kondisi pemain yang seratus persen fit, dia berharap Garuda Muda bisa bermain fokus, kerja keras, dan disiplin. Konsistensi akan menjadi penentu agar kemenangan bisa diraih pada laga kali ini.
Editor: M R Purboyo
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.