8 Tip Agar Tidak Mabuk Perjalanan saat Menaiki Kapal Laut
01 May 2023 |
14:53 WIB
1
Like
Like
Like
Mabuk perjalanan adalah kondisi yang kerap dialami oleh seseorang ketika melakukan perjalanan, termasuk dengan kapal ketika melewati jalur laut. Agar terhindar dari kondisi tersebut, sejumlah cara bisa dilakukan oleh para pelancong.
Dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, penyebab mabuk perjalanan adalah sinyal campuran yang dikirim ke otak oleh mata dan telinga bagian dalam. Saat berada di sebuah transportasi yang sedang melaju, termasuk kapal, tubuh kerap berada dalam posisi duduk atau diam di tempat.
Meskipun begitu, mata dan telinga melihat ke sekitar selama perjalanan. kondisi ini dinamakan motion sickness karena penglihatan dan pendengaran bergerak, tapi tubuh hanya diam. Otak akan mengirimkan sinyal ke tubuh jika tidak terbiasa.
Baca juga: 5 Makanan dan Minuman yang Dapat Mencegah Mabuk Perjalanan saat Mudik
“Bagian otak yang bernama thalamus akan mencari informasi apa yang salah dari tubuh Anda. Setelah mendapatkan kesimpulan dari tubuh Anda, biasanya sering berakhir dengan kesimpulan bahwa tubuh Anda keracunan,” demikian tertulis.
Kondisi itu membuat otak bereaksi mengeluarkan racun di dalam tubuh dengan cara memuntahkannya atau setidaknya mengirim reaksi mual dan pusing. Berikut sejumlah tip yang dapat dilakukan agar terhindar dari mabuk perjalanan laut dari berbagai sumber:
Bepergian dengan menggunakan transportasi apa saja, termasuk kapal laut, akan memerlukan energi yang tidak sedikit. Jadi, pastikan tubuh dalam kondisi sehat dan fit dengan istirahat yang cukup.
Dengan istirahat yang cukup, maka rasa pusing dan mual yang kerap muncul karena kurang tidur atau kondisi badan yang lelah dapat terhindarkan.
Selain istirahat yang cukup, mengisi perut juga merupakan bagian penting agar terhindar dari mabuk perjalanan ketika menggunakan kapal. Namun, pastikan untuk tidak makan berlebihan sehingga membuat kekenyangan.
Tubuh yang telah terisi makanan akan membuat terhindar dari kondisi masuk angin mengingat kalian akan mendapati angin yang kadang cukup kencang ketika di atas kapal. Masuk angin dapat berpotensi membuat kalian merasakan pusing dan mual.
Setelah itu, jangan lupa untuk mengonsumsi obat anti mabuk perjalanan ketika akan menggunakan kapal untuk melakukan perjalanan. Hanya saja, yang perlu menjadi perhatian saat menelan obat anti mabuk adalah efek yang biasanya ditimbulkan.
Kebanyakan individu akan merasa kantuk setelah meminumnya. Jadi, pastikan tidak mengendarai kendaraan sebelum naik ke atas kapal saat sudah mengonsumsinya. Jika perlu, kalian juga bisa konsultasi ke dokter.
Posisi duduk menjadi bagian penting agar kalian terhindar dari mabuk perjalanan ketika menggunakan kapal untuk bepergian. Berbeda dengan transportasi lainnya, individu yang menggunakan kapal untuk pergi ke suatu tempat akan merasakan guncangan.
Goyangan akan lebih besar jika terdapat ombak yang harus dilalui. Jadi, cari posisi duduk yang membuat kalian merasakan sedikit guncangan.
Baca juga: Mau Perjalanan Jalur Darat? Yuk Pantau Kemacetan Arus Lalu Lintas dengan 7 Aplikasi Ini
Dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, penyebab mabuk perjalanan adalah sinyal campuran yang dikirim ke otak oleh mata dan telinga bagian dalam. Saat berada di sebuah transportasi yang sedang melaju, termasuk kapal, tubuh kerap berada dalam posisi duduk atau diam di tempat.
Meskipun begitu, mata dan telinga melihat ke sekitar selama perjalanan. kondisi ini dinamakan motion sickness karena penglihatan dan pendengaran bergerak, tapi tubuh hanya diam. Otak akan mengirimkan sinyal ke tubuh jika tidak terbiasa.
Baca juga: 5 Makanan dan Minuman yang Dapat Mencegah Mabuk Perjalanan saat Mudik
“Bagian otak yang bernama thalamus akan mencari informasi apa yang salah dari tubuh Anda. Setelah mendapatkan kesimpulan dari tubuh Anda, biasanya sering berakhir dengan kesimpulan bahwa tubuh Anda keracunan,” demikian tertulis.
Kondisi itu membuat otak bereaksi mengeluarkan racun di dalam tubuh dengan cara memuntahkannya atau setidaknya mengirim reaksi mual dan pusing. Berikut sejumlah tip yang dapat dilakukan agar terhindar dari mabuk perjalanan laut dari berbagai sumber:
1. Istirahat Cukup
Bepergian dengan menggunakan transportasi apa saja, termasuk kapal laut, akan memerlukan energi yang tidak sedikit. Jadi, pastikan tubuh dalam kondisi sehat dan fit dengan istirahat yang cukup.Dengan istirahat yang cukup, maka rasa pusing dan mual yang kerap muncul karena kurang tidur atau kondisi badan yang lelah dapat terhindarkan.
2. Isi Perut
Selain istirahat yang cukup, mengisi perut juga merupakan bagian penting agar terhindar dari mabuk perjalanan ketika menggunakan kapal. Namun, pastikan untuk tidak makan berlebihan sehingga membuat kekenyangan.Tubuh yang telah terisi makanan akan membuat terhindar dari kondisi masuk angin mengingat kalian akan mendapati angin yang kadang cukup kencang ketika di atas kapal. Masuk angin dapat berpotensi membuat kalian merasakan pusing dan mual.
3. Obat Anti Mabuk Perjalanan
Setelah itu, jangan lupa untuk mengonsumsi obat anti mabuk perjalanan ketika akan menggunakan kapal untuk melakukan perjalanan. Hanya saja, yang perlu menjadi perhatian saat menelan obat anti mabuk adalah efek yang biasanya ditimbulkan.Kebanyakan individu akan merasa kantuk setelah meminumnya. Jadi, pastikan tidak mengendarai kendaraan sebelum naik ke atas kapal saat sudah mengonsumsinya. Jika perlu, kalian juga bisa konsultasi ke dokter.
4. Posisi Duduk
Posisi duduk menjadi bagian penting agar kalian terhindar dari mabuk perjalanan ketika menggunakan kapal untuk bepergian. Berbeda dengan transportasi lainnya, individu yang menggunakan kapal untuk pergi ke suatu tempat akan merasakan guncangan.Goyangan akan lebih besar jika terdapat ombak yang harus dilalui. Jadi, cari posisi duduk yang membuat kalian merasakan sedikit guncangan.
Baca juga: Mau Perjalanan Jalur Darat? Yuk Pantau Kemacetan Arus Lalu Lintas dengan 7 Aplikasi Ini
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.