Infal atau ART Sementara (Sumber Foto: Freepik)

Tenaga Infal Banyak Dicari Menjelang Lebaran, Simak Prosedur Mempekerjakannya

19 April 2023   |   19:23 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Bagi keluarga yang tidak merencanakan mudik, tentu ada kalanya keteteran saat menyambut tamu-tamu yang silaturahmi ke rumah. Ibu rumah tangga biasanya sibuk memasak hidangan Lebaran, menyiapkan kue-kue, atau membungkus hampers. Belum lagi kalau punya anak bayi yang rewel dan harus ditemani main setiap waktu.

Kondisi ini membuat penggunaan asisten rumah tangga (ART) sementara atau infal banyak dibutuhkan. Badan penyalur tenaga kerja infal LPK Abadi Sejahtera memaparkan bahwa menjelang Lebaran biasanya ada sekitar 40-50 permintaan yang masuk untuk infal. “Tahun ini prediksinya bisa lebih dari 50 permintaan, karena sudah lewat masa Covid-19,” kata Ningrum pengurus LPK Abadi Sejahtera.

Baca juga: Bunda Harus Tahu, 4 Tip Ini Dijamin Bikin Asisten Rumah Tangga Betah dan Loyal

LPK Abadi Sejahtera sendiri berdiri sejak 2010 yang bergerak di bidang penyaluran tenaga kerja dalam negeri, seperti ART, baby sitter, dan perawat lansia. Badan ini izin resmi dan terdaftar di Depnaker Tangerang. Tenaga kerja yang tersedia memang diutamakan untuk area Tangerang dan Jakarta.

Mengenai strategi menghadapi lonjakan permintaan infal jelang Lebaran, LPK Abadi Sejahtera sendiri sudah memasang iklan lowongan kerja infal jauh-jauh hari agar SDM-nya selalu tersedia. Pemesanan tenaga infal dibuka mulai awal bulan puasa atau 24 Maret 2023.

“Sejauh ini sudah ada beberapa calon pekerja yang sudah siap kerja infal dan masih menunggu di rumah masing-masing,” kata Ningrum.

Biaya administrasi pengambilan infal Lebaran 2023 adalah sebesar Rp800.000 untuk 7-14 hari dengan kisaran gaji infal antara Rp250.000- Rp400.000/hari. Sedangkan untuk paket 1 bulan sebesar Rp1 juta dengan kisaran gaji antara Rp3,5 juta-Rp4,5 juta.

Tugas ART Infal yakni mengurus pekerjaan rumah tangga seperti mencuci dan menyetrika pakaian, memasak, menyapu, mengepel, dan lainnya. Namun, tidak termasuk mengasuh anak dan lansia. Untuk tugas tersebut ada infal khusus yang memang berpengalaman seperti baby sitter dan perawat lansia.

“Saat interview sebaiknya ceritakan tentang kondisi rumah dan pekerjaan yang harus di lakukan selama infal bekerja dengan majikan,” jelasnya.

Lebih lanjut Ningrum memaparkan, apabila ada pekerja yang bermasalah seperti kabur, mencuri, atau tindak kriminal lainnya. Pihak yayasan tetap bertanggung jawab dan mencari jalan tengahnya dengan pihak majikan, begitupun jika memang ingin dibawa ke jalur hukum.

“Yayasan juga punya sistem pengembalian biaya apabila pihak majikan tidak cocok dengan infalnya,” kata Ningrum.

Baca juga: Tingkat Kesepian Meningkat: Apakah Jasa Sleep Call Merupakan Solusi Tepat?

Sebelum itu, ada prosedur mempekerjakan infal menjelang Lebaran. Pertama, tentunya harus melakukan pemesanan tenaga kerja infal jauh-jauh hari, kemudian menyebutkan kriteria pekerja yang diinginkan. Jangan lupa juga untuk melihat profil infal di website yayasan penyalur tenaga kerja.

Selanjutnya bisa masuk ke tahap wawancara dengan calon tenaga kerja infal melalui telepon atau video call. Terakhir pengantaran tenaga kerja infal ke rumah. Setelah jangka waktu kerja habis yayasan juga menyediakan fasilitas penjemputan infal.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Jasa Laundry Siap Banjir Orderan Jelang Lebaran, 1 Ton Cucian Menanti

BERIKUTNYA

Sinopsis Evil Dead Rise, Film Horor Sadis dari Warner Bros yang Tayang 5 Mei 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: