Coldplay yang sedang menggelar tur dunia. (Sumber gambar : Instagram Coldplay)

Coldplay Bakal Tur Konser ke Indonesia? Segini Perkiraan Harga Tiketnya

09 April 2023   |   15:59 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Grup musik asal London, Britania Raya, Coldplay, digadang-gadang bakal manggung di Indonesia lho, Genhype. Belum dipastikan kebenarannya, tapi beberapa akun media sosial yang sering mengumumkan jadwal konser di Tanah Air sudah memberikan kode Chris Martin dan kawan-kawan akan tampil di Gelora Bung Karno, Jakarta, pada akhir tahun ini.

Bermula dari unggahan akun Instagram  @jakartakonser yang menunjukkan bahwa Stadion Utama Gelora Bung Karno telah dipesan selama hampir 2 pekan. Kemudian, mereka membuat unggahan mengenai Coldplay hingga membuat polling tentang lagu apa yang paling ingin didengar. 

“See you at GBK! @coldplay,” tulis Founder @jakartakonser Ananda Gusti Fariera mengomentari sebuah unggahan tentang Coldplay di akun Instagram tersebut, dikutip Hypeabis.id, Minggu (9/4/2023). 

Baca juga: Promotor Umumkan Jadwal Konser BABYMETAL di Indonesia Maju Lebih Awal, Ini Alasannya

Unggahan tentang Coldplay ini langsung ramai dikomentari warganet. Mereka meminta agar informasi tersebut dikonfirmasi dengan jelas. Sebab mereka sangat menantikan kedatangan band asal London itu.

Beberapa warganet berharap agar promotor yang ditunjuk menangani Coldplay bisa menggelar konser dengan baik, dibandingkan konser artis internasional yang juga digelar di GBK. Tidak sedikit pula yang berharap agar tiket nantinya tidak diborong calo dan merugikan penggemar yang ingin menonton penampilan Chris martin dan kawan-kawan. 

Sementara itu, akun Twitter @SupirPete2 menyampaikan bahwa Coldplay akan menggelar konser selama 2 hari di Jakarta pada November 2023. Pemilik akun meminta agar nantinya para penggemar membeli tiket konser secara resmi, tidak melalui calo. 
 


Coldplay Gelar Tur Dunia

Coldplay diketahui memulai tur dunia sejak tahun lalu. Bertajuk Music of the Spheres, konser tersebut sudah dan sedang berlangsung di Amerika Utara, Amerika Serikat, Inggris, dan Eropa. Tur dunia Coldplay dibuka di Costa Rica pada Jumat, 18 Maret 2022. Sementara Amsterdam, Belanda, menjadi jadwal terakhir rangkaian tur dunia mereka di Eropa pada 19 Juli 2023. 

Adapun di Benua Amerika, tur Music of the Spheres berlangsung di Seattle, Amerika Serikat pada 20 September 2023 dan diakhiri di Los Angeles pada 1 Oktober 2023. 

Setelah itu, Coldplay diyakini akan mengumumkan jadwal turnya di kawasan Amerika Utara, Australia, dan Asia. Akun Instagram @seasia.co turut mengunggah informasi kedatangan Coldplay di Asia Tenggara. Menyertakan gambaran suasana konser band asal Inggris yang menyanyikan lagu A Sky Full of Star, mereka menuliskan “Sampai bertemu di SEA (Asia Tenggara) @coldplay”.

Dalam konser yang sudah berlangsung di beberapa negara itu, Coldplay membawakan sejumlah hitsnya. Selain A Sky Full of Star, Chris Martin dan kawan-kawannya menyanyikan lagu populer mereka termasuk Paradise, Viva La Vida, The Scientist, hingga Hymn for the Weekend

Coldplay kerap menghadirkan bintang tamu dalam konsernya. Tidak terkecuali Jin BTS pada konser di Buenos Aires pada Jumat, 28 Oktober 2022. Mereka menyanyikan The Astronaut, hits terakhir Jin BTS sebelum berangkat wajib militer yang turut diciptakan Chris Martin. 

Baca juga: Jin BTS Gandeng Coldplay di Single Terbaru Jelang Wajib Militer
 

Kisaran Harga Tiket Coldplay

Setiap negara menerapkan harga yang cukup beragam untuk tiket konser Coldplay. Rata-rata tiket dijual dengan harga Rp2,5 juta. Untuk kelas VIP rata-rata Rp15 juta dan termurah US$53 atau Rp791.879. 

Melihat pada konser Coldplay di Singapura pada 2017, harga tiket yang dijual tidak terlalu berbeda dengan tur yang digelar saat ini. Dalam konser bertajuk A Head Full Of Dreams Tour di Singapura lalu, tiket dijual mulai dari Rp700.000 sampai Rp2,8 juta. Gimana nih komentarnya Genhype?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah

SEBELUMNYA

Hati-Hati, Begini 5 Cara Menemukan Kamera Tersembunyi di Tempat Umum

BERIKUTNYA

7 Tradisi Unik Paskah di Berbagai Negara, Ada Perang Air hingga Membaca Novel Kriminal

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: