Promotor Umumkan Jadwal Konser BABYMETAL di Indonesia Maju Lebih Awal, Ini Alasannya
24 March 2023 |
16:40 WIB
Grup musik asal Jepang, BABYMETAL dikonfirmasi akan menggelar konser mereka di Indonesia pada pertengahan tahun ini. Kedatangan duo metal yang beranggotakan SU-METAL, dan MOAMETAL itu pun disambut antusiasi oleh penggemar grup musik rock dan death metal di Indonesia.
Kedatangan BABYMETAL ke Indonesia merupakan rangkaian tur dunia mereka yang bertajuk The Other One. Untuk wilayah Australia dan Asia, BABYMETAL memilih Jakarta sebagai kota pertama menggelar tur dunia ini. Siap menggebrak Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, BABYMETAL membuka rangkaian tur di Asia pada Mei 2023.
Baca juga: Tur Dunia Babymetal, Indonesia Jadi Negara Pertama yang Dikunjungi Meski Tuai Kritik
iME Indonesia, promotor yang membawa BABYMETAL ke Jakarta telah mengumumkan kedatangan penembang Akatsuki ini sejak 15 Maret 2023. Jakarta menjadi pembuka tur Asia BABYMETAL sebelum berlanjut ke Bangkok, Hong Kong, Taipei, dan Kuala Lumpur.
Mulanya, konser BABYMETAL akan diadakan pada 26 Mei 2023. Namun iME Indonesia baru saja mengonfirmasi perubahan tanggal konser tersebut maju satu hari lebih awal, dari 26 Mei 2023 menjadi 25 Mei 2023. Alasan mengenai perubahan jadwal ini tak dijabarkan dengan detail oleh pihak iME Indonesia. Namun, promotor memberi keterangan dan permohonan maaf kepada penggemar BABYMETAL yang dituangkan melalui caption di unggahan iME Indonesia.
“Karena keadaan yang tidak terduga, dengan sedih kami menginformasikan bahwa “BABYMETAL WORLD TOUR 2023 IN JAKARTA” yang awalnya dijadwalkan pada tanggal 26 Mei 2023 akan dijadwal ulang menjadi 25 Mei 2023. Kami dengan tulus meminta maaf atas semua ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada penggemar BABYMETAL,” tulis pernyataan resmi BABYMETAL dan iME Indonesia dikutip dari akun Instagram resmi mereka.
iME Indonesia berjanji akan bekerja sama dengan manajemen untuk memastikan bahwa pertunjukan akan berjalan dengan lancar. “Kami meminta pemahaman Anda tentang masalah ini dan terima kasih telah mendukung kami,” tutup pernyataan tersebut. Meski sudah mengumumkan perubahan jadwal konser, saat iME Indonesia belum memberikat informasi lain terkait penjualan tiket, termasuk harga dan konsep seating plan untuk konser BABYMETAL ini.
BABYMETAL merupakan grup musik metal yang mulanya terdiri dari tiga anggota, yakni Suzuka Nakamoto atau SU-METAL, Moa Kikuchi atau MOAMETAL dan Yui Mizuno atau YUIMETAL. Namun pada 2018 lalu, YUIMETAL memutuskan untuk hengkang dari BABYMETAL. Keputusan YUIMETAl untuk berhenti dari industri musik itu terkait dengan kondisi kesehatannya yang memburuk.
Kemudian beberapa bulan setelahnya, YUIMETAL memutuskan untuk berkarier solo dengan nama panggung Mizuno Yu. Setelah YUIMETAL pergi, BABYMETAL tetap aktif sebagai grup musik metal. Mereka meneluarkan album bertajuk Metal Galaxy pada 2019. Terbaru, album yang menjadi tajuk tur dunia mereka, The Other One resmi meluncur pada Maret 2023 dengan berisi 10 lagu andalan, termasuk Tim Wave dan METALIZM.
Baca juga: Ini Dia 4 Keunikan dan Profil YOASOBI, Musisi Jepang yang Dinantikan di HITC Jakarta 2022
Editor: Dika Irawan
Kedatangan BABYMETAL ke Indonesia merupakan rangkaian tur dunia mereka yang bertajuk The Other One. Untuk wilayah Australia dan Asia, BABYMETAL memilih Jakarta sebagai kota pertama menggelar tur dunia ini. Siap menggebrak Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, BABYMETAL membuka rangkaian tur di Asia pada Mei 2023.
Baca juga: Tur Dunia Babymetal, Indonesia Jadi Negara Pertama yang Dikunjungi Meski Tuai Kritik
iME Indonesia, promotor yang membawa BABYMETAL ke Jakarta telah mengumumkan kedatangan penembang Akatsuki ini sejak 15 Maret 2023. Jakarta menjadi pembuka tur Asia BABYMETAL sebelum berlanjut ke Bangkok, Hong Kong, Taipei, dan Kuala Lumpur.
Mulanya, konser BABYMETAL akan diadakan pada 26 Mei 2023. Namun iME Indonesia baru saja mengonfirmasi perubahan tanggal konser tersebut maju satu hari lebih awal, dari 26 Mei 2023 menjadi 25 Mei 2023. Alasan mengenai perubahan jadwal ini tak dijabarkan dengan detail oleh pihak iME Indonesia. Namun, promotor memberi keterangan dan permohonan maaf kepada penggemar BABYMETAL yang dituangkan melalui caption di unggahan iME Indonesia.
“Karena keadaan yang tidak terduga, dengan sedih kami menginformasikan bahwa “BABYMETAL WORLD TOUR 2023 IN JAKARTA” yang awalnya dijadwalkan pada tanggal 26 Mei 2023 akan dijadwal ulang menjadi 25 Mei 2023. Kami dengan tulus meminta maaf atas semua ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada penggemar BABYMETAL,” tulis pernyataan resmi BABYMETAL dan iME Indonesia dikutip dari akun Instagram resmi mereka.
iME Indonesia berjanji akan bekerja sama dengan manajemen untuk memastikan bahwa pertunjukan akan berjalan dengan lancar. “Kami meminta pemahaman Anda tentang masalah ini dan terima kasih telah mendukung kami,” tutup pernyataan tersebut. Meski sudah mengumumkan perubahan jadwal konser, saat iME Indonesia belum memberikat informasi lain terkait penjualan tiket, termasuk harga dan konsep seating plan untuk konser BABYMETAL ini.
BABYMETAL merupakan grup musik metal yang mulanya terdiri dari tiga anggota, yakni Suzuka Nakamoto atau SU-METAL, Moa Kikuchi atau MOAMETAL dan Yui Mizuno atau YUIMETAL. Namun pada 2018 lalu, YUIMETAL memutuskan untuk hengkang dari BABYMETAL. Keputusan YUIMETAl untuk berhenti dari industri musik itu terkait dengan kondisi kesehatannya yang memburuk.
Kemudian beberapa bulan setelahnya, YUIMETAL memutuskan untuk berkarier solo dengan nama panggung Mizuno Yu. Setelah YUIMETAL pergi, BABYMETAL tetap aktif sebagai grup musik metal. Mereka meneluarkan album bertajuk Metal Galaxy pada 2019. Terbaru, album yang menjadi tajuk tur dunia mereka, The Other One resmi meluncur pada Maret 2023 dengan berisi 10 lagu andalan, termasuk Tim Wave dan METALIZM.
Baca juga: Ini Dia 4 Keunikan dan Profil YOASOBI, Musisi Jepang yang Dinantikan di HITC Jakarta 2022
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.