Cuplikan film Star Wars: The Mandalorian Season 3 (Sumber gambar: Disney+ Hotstar)

Rekomendasi 9 Film & Serial di Disney+ Hotstar, Cocok Ditonton saat Ngabuburit

27 March 2023   |   15:28 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Satu hal yang identik saat Ramadan, yaitu ngabuburit, kegiatan menunggu azan magrib menjelang berbuka puasa. Banyak kegiatan senggang yang bisa dilakukan saat waktu ngabuburit, baik ketika sendiri maupun saat berkumpul, mulai dari mencari takjil, jalan-jalan sore, atau menonton film di rumah.

Saat ini, sudah banyak platform streaming yang menyediakan ragam konten film dan series dengan berbagai genre untuk memenuhi kebutuhan tontonan. Berikut adalah beberapa rekomendasi tontonan film dan series untuk mengisi waktu ngabuburit, berikut yang tayang di Disney+ Hotstar.


1. Star Wars: The Mandalorian Season 3

 

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Cerita musim ketiga The Mandalorian akan dimulai ketika Din Djarin, yang sebelumnya merupakan pembunuh bayaran yang penyendiri, kini telah bersatu kembali dengan Grogu. 

Sementara itu, New Republic berusaha untuk menjauhkan galaksi dari masa lalunya yang kelam. Mandalorian akan bertemu dengan sekutu lamanya dan mendapatkan musuh baru ketika dia dan Grogu melanjutkan perjalanan mereka bersama-sama. 

Baca juga: Star Wars: The Mandalorian Musim 3 Tayang 1 Maret, Lanjutkan Petualangan Ruang Angkasa


2. Black Panther: Wakanda Forever

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Disutradarai oleh Ryan Coogler, film Black Panther 2 bercerita tentang warga Wakanda yang berjuang untuk melindungi bangsa mereka dari campur tangan kekuatan dunia setelah kematian Raja T'Challa.

Ketika orang-orang Wakanda berusaha untuk merangkul babak berikutnya, para pahlawan harus bersatu dengan bantuan War Dog Nakia (diperankan oleh Lupita Nyong'o) dan Everett Ross (diperankan Martin Freeman) dan menempa jalan baru untuk kerajaan Wakanda. Black Panther: Wakanda Forever akan membangkitkan kembali kisah seru mengenai pertarungan, perebutan kekuasaan, kerajaan, dan keluarga.

Baca juga: Daftar Soundtrack Black Panther: Wakanda Forever, Ada Karya Rihanna & Bob Marley


3. Mendua

 

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Serial dengan genre drama dan romance ini bercerita tentang Dokter Sekar M. Atmajaya, seorang dokter sukses yang tinggal di kawasan elite di bilangan Jakarta bersama suaminya, Ivan, serta anak mereka, Dennis.

Sekar menjalani kehidupan rumah tangganya yang harmonis bersama suami dan anaknya. Sayangnya, hidup Sekar yang terlihat sempurna hancur seketika saat dia mengetahui tentang perselingkuhan suaminya.

Baca juga: 5 Adegan Ikonik Serial Mendua, Drama Perselingkuhan yang Bikin Gemas!


4. Call It Love

 

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Disutradarai oleh Lee Kwangyoung, drama ini menampilkan kisah balas dendam Woojoo yang hancur harena kekasih gelap ayahnya. Dia pun rela melakukan apapun demi merebut kembali kebahagiaannya.

Kehidupan Woojoo (diperankan oleh Lee Sungkyoung) seketika berubah saat dia mengetahui tentang perselingkuhan ayahnya. Keadaan menjadi semakin parah ketika ayahnya tiba-tiba meninggal dan kekasih gelap ayahnya mengusirnya dari rumah.

Saat menyusun rencana balas dendamnya, Woojoo tidak menyangka bahwa dia justru akan jatuh cinta dengan Dongjin (diperankan oleh Kim Youngkwang), putra dari wanita yang menghancurkan hidupnya tersebut.

Baca juga: 6 Fakta Menarik Drakor Call It Love yang Sayang Genhype Lewatkan


5. Teluh Darah

 

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Sumber gambar: Disney+ Hotstar

Teluh Darah merupakan serial terbaru garapan sutradara kawakan Kimo Stamboel. Serial bergenre thriller ini menceritakan kisah seorang wanita muda bernama Wulan yang pandangannya tentang dunia menjadi terbalik, setelah menyaksikan bagaimana keluarganya menjadi target serangan ilmu hitam.

Didasari keinginan kuat untuk melindungi keluarga tercinta, Wulan bertekad untuk mencari tahu pelaku di balik serangan itu untuk meminta pertanggungjawaban atas kejadian-kejadian mistis yang menimpa keluarganya.

Baca juga: 5 Fakta Unik Teluh Darah, Serial Besutan Kimo Stamboel yang Segera Tayang di Disney+ Hotstar
1
2


SEBELUMNYA

Keunggulan Jam Pintar Sebagai Asisten Kebugaran Pribadi

BERIKUTNYA

Sinopsis Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves, Laga Fantasi Penuh Imajinasi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: