BLACKPINK saat konser di Hong Kong. (Sumber gambar : Twitter/BLACKPINK)

Ada 7 Item, Intip Starter Kit Wajib Nonton Konser BLACKPINK

08 March 2023   |   16:07 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Konser BLACKPINK di Jakarta berlangsung akhir pekan ini. Digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada 11-12 Maret 2023, penukaran tiket sudah berlangsung sejak akhir pekan lalu. Selain tiket yang menjadi item penting, kamu perlu menjaga kondisi fisik dan pastinya menyiapkan starter kit

Stater kit atau starter pack berisi barang-barang penting yang wajib dibawa sebelum berangkat ke area konser. Biasanya paket yang dibawa berupa satu tas berisi barang kebutuhan pribadi dan tentunya pernak-pernik konser. Nah buat kamu yang sudah bersiap menyambut Jennie, Lisa, Rose, dan Jisoo, berikut starter kit yang wajib dibawa besok. 

Baca juga: Nonton Konser BLACKPINK? Cek Item yang Dilarang Dulu Yuk!


1. Tas Kecil

Tas menjadi item utama sebelum menuju ke pernak-pernik konser lainnya. Pada konser BORN PINK World Tour Jakarta akhir pekan ini, pihak promotor atau panitia hanya memperbolehkan tas berukuran kecil untuk masuk ke area venue. Tas kecil yang diperkenankan seperti dompet, clutch, tas pinggang, tas serut, dan tas selempang.

Namun biar lebih menarik, PVC sling bag bisa menjadi pilihan. Tas berbahan polyvinyl chloride atau PVC biasanya memiliki tampilan yang transparan atau tembus pandang. Dengan memakai tas ini, kamu tidak perlu repot-repot membuka isi tas saat dilakukan pemeriksaan sebelum memasuki area berlangsungnya konser. 
 

2. Obat Pribadi

Item berikutnya yang perlu kamu bawa yaitu obat pribadi, terutama jika kamu sedang mempunyai jadwal minum obat atau memang memiliki komorbid. Namun, membawa obat-obatan dalam kondisi apapun tetap perlu dilakukan.

Setidaknya bawa obat-obatan umum seperti minyak kayu putih, obat sakit kepala, obat antasida atau maag, hingga koyo jika sewaktu-waktu kamu merasa pegal. Masukkan obat tersebut ke dalam kantung kecil atau kotak khusus untuk memudahkan kamu mengambilnya di dalam tas. 


3. Masker Cadangan & Hand Sanitizer

Ingat saat ini di Indonesia masih dalam keadaan pandemi Covid-19. Oleh karena itu, penting memakai masker termasuk saat menonton konser yang tentunya dipadati banyak orang. Jangan lupa untuk membawa masker cadangan sebagai pengganti masker yang sudah kamu pakai atau masker yang kotor karena terkena keringat, hingga makeup. Selayaknya masker medis sekali pakai diganti setiap 4 jam.  

Selain masker, item wajib yang kamu bawa yakni hand sanitizer untuk membersihkan tangan kamu dari kuman, bakteri, atau virus yang menempel di permukaan benda. Sebisa mungkin bawa hand sanitizer berukuran kecil. Saat ini banyak produk hand sanitizer seukuran saku atau botol kecil yang mudah digantung di tas. 
1
2


SEBELUMNYA

Kembali Dihelat Tahun Ini, Yuk Simak Sejarah Pekan Raya Jakarta 

BERIKUTNYA

5 Cara Memaksimalkan Usaha Berbasis Riset Pasar Google

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: