Daftar Lineup Joyland Festival Bali 2023, dari Phoenix hingga M.I.A
27 February 2023 |
17:32 WIB
Penyelenggara Joyland Festival Bali mengumumkan penyanyi rap asal Inggris M.I.A akan menjadi bagian dalam acara tersebut, melengkapi daftar lineup yang telah diumumkan sebelumnya. Acara musik tersebut akan digelar di Pulau Dewata pada 17-19 Maret 2023.
Co-founder dan Direktur Program Plainsong Live Ferry Dermawan mengatakan M.I.A adalah legenda musik dansa elektronik hiphop yang terkenal dengan lirik-lirik autentik. Kehadirannya akan membuat festival musik tersebut memiliki genre yang lebih beragam.
“Kami ingin sebanyak mungkin pencinta musik bisa menikmati Joyland Festival Bali,” katanya.
Baca juga: Asyik, IME Umumkan Jadwal Konser Suga BTS di ICE BSD
Selain M.I.A, musisi dari luar negeri yang akan tampil di festival musik ini adalah Phoenix, Sigrid, Black Midi, dan Black Country, New Road. Tidak hanya itu, ajang ini juga akan menampilkan musisi dari dalam negeri, seperti Raisa, Tulus, Gamaliél Audrey Cantika, Barasuara, Reality Club, dan lain-lain.
Ferry menambahkan penyelenggara akan mengeksplorasi lokasi festival yang terletak di pinggir tanjung itu. Selain pertunjukan musik di tiga panggung yang berbeda, promotor juga akan menyajikan pemutaran film outdoor, pertunjukan stand-up comedy, lokakarya dan aktivitas keluarga, dan pasar komunitas.
Dia mengatakan pengalaman berfestival yang nyaman juga menjadi prioritas Joyland Festival Bali selain para pengisi acara festival yang mentereng. Di ajang ini, Soleh Solihun masih menggawangi program stand-up comedy dan menyajikan banyak komedian Bali.
Sementara itu, Sutradara Ifa Isfansyah yang aktif memproduksi film-film pendek pada awal kariernya akan memandu pemutaran film outdoor di Joyland Festival Bali. Dia memilih film pendek dari bakat-bakat baru yang bersemangat untuk menceritakan kegelisahan yang dialami.
Ifa mengatakan film pendek akan ditampilkan memiliki cara bertutur yang tepat dengan ruang putar dan penonton di program Cinerillaz Joyland Festival Bali 2023. Pengunjung juga dapat menyaksikan sajian presentasi immersive club experience hasil kerja sama kurator panggung Lily Pad, kolektif asal Bali ORBITWARE, dan dua seniman dari Jakarta The Secret Agents.
Baca juga: The Panturas Tur Konser Ekspedisi Ombak Banyu Asmara di 7 Kota, Begini Cara Beli Tiketnya
Sebagai informasi, tiket Joyland Festival Bali terkini yang masuk dalam fase reguler sudah bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp388.000 (harian) sampai Rp988.000 (berlaku 3 hari) di laman resminya.
Promotor festival ini adalah Plainsong Live yang dahulu bernama G Production. Perusahaan ini didirikan oleh Ferry Dermawan dan Lintang Sunarta. Ajang yang pernah diadakan seperti Joyland Festival Jakarta/Bali (2011-sekarang), Djakarta Artmosphere (2009-2012), Plainsong Live Sessions (2020-2021), konser tunggal FKJ (2023), Senyawa (2016), Frau (2016), dan Pure Saturday (2012).
Ide Joyland Festival lahir dari keinginan untuk memelopori festival multisensori skala menengah di ruang hijau yang indah, serta berkolaborasi dengan seniman di berbagai bidang kreatif. Acara ini diatur sedemikian rupa sehingga peserta dapat menjelajahi dan menikmati festival secara keseluruhan dari awal hingga akhir.
Adapun, berikut ini adalah daftar lengkap penampil yang akan unjuk gigi di atas panggung Joyland Festival Bali 2023:
Baca juga: Army Siap-siap, Suga BTS Bakal Konser Solo di Indonesia pada Mei 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Co-founder dan Direktur Program Plainsong Live Ferry Dermawan mengatakan M.I.A adalah legenda musik dansa elektronik hiphop yang terkenal dengan lirik-lirik autentik. Kehadirannya akan membuat festival musik tersebut memiliki genre yang lebih beragam.
“Kami ingin sebanyak mungkin pencinta musik bisa menikmati Joyland Festival Bali,” katanya.
Baca juga: Asyik, IME Umumkan Jadwal Konser Suga BTS di ICE BSD
Selain M.I.A, musisi dari luar negeri yang akan tampil di festival musik ini adalah Phoenix, Sigrid, Black Midi, dan Black Country, New Road. Tidak hanya itu, ajang ini juga akan menampilkan musisi dari dalam negeri, seperti Raisa, Tulus, Gamaliél Audrey Cantika, Barasuara, Reality Club, dan lain-lain.
Ferry menambahkan penyelenggara akan mengeksplorasi lokasi festival yang terletak di pinggir tanjung itu. Selain pertunjukan musik di tiga panggung yang berbeda, promotor juga akan menyajikan pemutaran film outdoor, pertunjukan stand-up comedy, lokakarya dan aktivitas keluarga, dan pasar komunitas.
Dia mengatakan pengalaman berfestival yang nyaman juga menjadi prioritas Joyland Festival Bali selain para pengisi acara festival yang mentereng. Di ajang ini, Soleh Solihun masih menggawangi program stand-up comedy dan menyajikan banyak komedian Bali.
Sementara itu, Sutradara Ifa Isfansyah yang aktif memproduksi film-film pendek pada awal kariernya akan memandu pemutaran film outdoor di Joyland Festival Bali. Dia memilih film pendek dari bakat-bakat baru yang bersemangat untuk menceritakan kegelisahan yang dialami.
Ifa mengatakan film pendek akan ditampilkan memiliki cara bertutur yang tepat dengan ruang putar dan penonton di program Cinerillaz Joyland Festival Bali 2023. Pengunjung juga dapat menyaksikan sajian presentasi immersive club experience hasil kerja sama kurator panggung Lily Pad, kolektif asal Bali ORBITWARE, dan dua seniman dari Jakarta The Secret Agents.
Baca juga: The Panturas Tur Konser Ekspedisi Ombak Banyu Asmara di 7 Kota, Begini Cara Beli Tiketnya
Sebagai informasi, tiket Joyland Festival Bali terkini yang masuk dalam fase reguler sudah bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp388.000 (harian) sampai Rp988.000 (berlaku 3 hari) di laman resminya.
Promotor festival ini adalah Plainsong Live yang dahulu bernama G Production. Perusahaan ini didirikan oleh Ferry Dermawan dan Lintang Sunarta. Ajang yang pernah diadakan seperti Joyland Festival Jakarta/Bali (2011-sekarang), Djakarta Artmosphere (2009-2012), Plainsong Live Sessions (2020-2021), konser tunggal FKJ (2023), Senyawa (2016), Frau (2016), dan Pure Saturday (2012).
Ide Joyland Festival lahir dari keinginan untuk memelopori festival multisensori skala menengah di ruang hijau yang indah, serta berkolaborasi dengan seniman di berbagai bidang kreatif. Acara ini diatur sedemikian rupa sehingga peserta dapat menjelajahi dan menikmati festival secara keseluruhan dari awal hingga akhir.
Adapun, berikut ini adalah daftar lengkap penampil yang akan unjuk gigi di atas panggung Joyland Festival Bali 2023:
Jumat, 17 Maret 2023
- M.I.A.
- Ali
- Ata Ratu
- Black Country, New Road
- Black Lips
- Crumb
- Dipha Barus
- Flora Yin-Wong
- Guernica Club
- Paradise Bangkok Molam
- International Band
- Plaur
- Reality Club
- Summer Salt
- Sundancer
- Tulus
- Yura Yunita
- Ardit Erwandha
- Annie Yang
- Hernawan Yoga
- Luqman Baehaqi
Sabtu, 18 Maret 2023
- Sigrid
- Andien
- Barasuara
- Black Midi
- Dangerdope
- Dialog Dini Hari
- Dried Cassava
- Melati ESP
- Naken
- Navicula
- Raisa
- Raissa
- Rub of Rub
- Stars and Rabbit
- Teddy Adhitya
- Muhadkly Acho
- Budi Hardian
- Fajar Nugra
- Reggy Hasibuan
Minggu, 19 Maret 2023
- Phoenix
- The Adams
- Assia Keva
- Bloodmoon
- Celina
- CHAI
- Gamaliél Audrey Cantika
- Gozal
- Hindia
- Kirara
- Kunto Aji
- Mairakilla
- Polka Wars
- Rollfast
- White Shoes & the Couples Company
- Arie Kriting
- Chris Giaccobe
- Ida Bagus Anggara
- Priska Baru Segu
Baca juga: Army Siap-siap, Suga BTS Bakal Konser Solo di Indonesia pada Mei 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.