Jangan Terlewat! Ada NFT Gratis dari Abenk Alter di Art Jakarta Gardens
09 February 2023 |
21:30 WIB
Art Jakarta Gardens kembali hadir di ruang terbuka Hutan Kota by Plataran, Senayan, Jakarta, yang berlangsung mulai 7 hingga 12 Februari. Di balik dominasi karya patung dan instalasi dari 22 galeri, ada pula non-fungible token (NFT) yang dirilis pada pameran yang menarik minat para penikmat seni ini.
Kali ini, Gaspack, perusahaan web 3.0 yang menghadirkan NFT Art Jakarta Gardens karya Abenk Alter. Melalui inisiasi ini, Gaspack berkomitmen untuk mempromosikan dan mendukung kreator di Indonesia.
Uniknya, seluruh pengunjung Art Jakarta Gardens 2023 dapat mengkoleksi karya eksklusif dari Abenk Alter yang berjudul ‘Trading Flowers on Bricks’ itu lho. Namun, kamu bisa mendapatkannya selama event pameran ini berlangsung.
Baca juga: 5 Karya Patung Unik yang Enggak Boleh Terlewatkan di Art Jakarta Gardens 2023
Nah, untuk mendapatkannya, pengunjung hanya perlu melakukan pemindaian kode QR pada totem Gaspack, registrasi. Secara otomatis, karya digital eksklusif tersebut dapat langsung dikoleksi.
Pada hari pembukaan Art Jakart Gardens 2023, karya NFT Abeng Alter sudah terklaim sebanyak hampir 500 edisi. Jadi, jangan sampai ketinggalan ya Genhype karena event akan habis pada 12 Februari 2023.
Tidak hanya membagikan NFT Art Jakarta Gardens 2023, pengunjung juga berhak mendapatkan kesempatan untuk memenangkan 3 grand prize berupa printed NFT ‘Trading Flowers on Bricks’ yang ditandatangani langsung oleh Abenk Alter.
“Melalui kolaborasi kami bersama Abenk Alter ini, kami berharap dapat memperkenalkan pengalaman baru yang mudah dalam mengkoleksi karya seni kepada pengunjung, seniman, dan penikmat seni di event Art Jakarta Gardens 2023,” ujar CEO Gaspack Novrizal Pratama dalam keterangannya, yang diterima Hypeabis.id, Kamis (9/2/2023).
Baca juga: Eksplorasi Alam Entang Wiharso dalam Patung Bunga Rafflesia di Art Jakarta Gardens 2023
Rizki Rizaldi Ranadireksa atau yang akrab disapa Abenk Alter merupakan mantan vokalis grup musik Soulvibe. Selain menjadi musisi, dia juga dikenal sebagai pelukis.
Mengutip D Gallerie Jakarta, wacana visual Abenk digarap melalui berbagai tema tentang dinamika keluarga, isu sosial, dan politik yang ada di lingkungan urban. Alasan di mana sudut pandangnya diwujudkan, berasal dari studinya tentang tasawuf.
Dalam jurnal hariannya, Abenk telah mengembangkan bahasa visual garis cepat, abstraksi, dan simbol figuratif. Dia menyatakan, kesadaran ritmis yang menjalin kesadaran dan alam bawah sadar dalam lanskap dunia imajiner.
Pameran dengan konsep ruang terbuka ini memamerkan sejumlah karya yang didominasi oleh patung dan seni instalasi dari 21 galeri lokal dan 1 galeri asal Malaysia. Sejumlah galeri yang berpartisipasi di antaranya Andis Gallery, ArtSerpong Gallery, CAN'S Gallery, A+ Works of Art, Gudang Gambar, Museum of Toys, Nadi Gallery, Semarang Gallery, dan RUCI Art Space.
Adapun, setiap galeri akan memamerkan karya-karya dari para seniman andalan mereka seperti Darbotz, Entang Wiharso, G. Sidharta, Nyoman Nuarta, Yani Mariani, Adi Gunawan, Laksamana Ryo, Sunaryo, dan Yim Yen Sum.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Roni Yunianto
Kali ini, Gaspack, perusahaan web 3.0 yang menghadirkan NFT Art Jakarta Gardens karya Abenk Alter. Melalui inisiasi ini, Gaspack berkomitmen untuk mempromosikan dan mendukung kreator di Indonesia.
Uniknya, seluruh pengunjung Art Jakarta Gardens 2023 dapat mengkoleksi karya eksklusif dari Abenk Alter yang berjudul ‘Trading Flowers on Bricks’ itu lho. Namun, kamu bisa mendapatkannya selama event pameran ini berlangsung.
Baca juga: 5 Karya Patung Unik yang Enggak Boleh Terlewatkan di Art Jakarta Gardens 2023
Nah, untuk mendapatkannya, pengunjung hanya perlu melakukan pemindaian kode QR pada totem Gaspack, registrasi. Secara otomatis, karya digital eksklusif tersebut dapat langsung dikoleksi.
Pada hari pembukaan Art Jakart Gardens 2023, karya NFT Abeng Alter sudah terklaim sebanyak hampir 500 edisi. Jadi, jangan sampai ketinggalan ya Genhype karena event akan habis pada 12 Februari 2023.
Tidak hanya membagikan NFT Art Jakarta Gardens 2023, pengunjung juga berhak mendapatkan kesempatan untuk memenangkan 3 grand prize berupa printed NFT ‘Trading Flowers on Bricks’ yang ditandatangani langsung oleh Abenk Alter.
“Melalui kolaborasi kami bersama Abenk Alter ini, kami berharap dapat memperkenalkan pengalaman baru yang mudah dalam mengkoleksi karya seni kepada pengunjung, seniman, dan penikmat seni di event Art Jakarta Gardens 2023,” ujar CEO Gaspack Novrizal Pratama dalam keterangannya, yang diterima Hypeabis.id, Kamis (9/2/2023).
Baca juga: Eksplorasi Alam Entang Wiharso dalam Patung Bunga Rafflesia di Art Jakarta Gardens 2023
Profil Abenk Alter
Rizki Rizaldi Ranadireksa atau yang akrab disapa Abenk Alter merupakan mantan vokalis grup musik Soulvibe. Selain menjadi musisi, dia juga dikenal sebagai pelukis. Mengutip D Gallerie Jakarta, wacana visual Abenk digarap melalui berbagai tema tentang dinamika keluarga, isu sosial, dan politik yang ada di lingkungan urban. Alasan di mana sudut pandangnya diwujudkan, berasal dari studinya tentang tasawuf.
Dalam jurnal hariannya, Abenk telah mengembangkan bahasa visual garis cepat, abstraksi, dan simbol figuratif. Dia menyatakan, kesadaran ritmis yang menjalin kesadaran dan alam bawah sadar dalam lanskap dunia imajiner.
Art Jakarta Gardens Diikuti 22 Galeri
Pameran dengan konsep ruang terbuka ini memamerkan sejumlah karya yang didominasi oleh patung dan seni instalasi dari 21 galeri lokal dan 1 galeri asal Malaysia. Sejumlah galeri yang berpartisipasi di antaranya Andis Gallery, ArtSerpong Gallery, CAN'S Gallery, A+ Works of Art, Gudang Gambar, Museum of Toys, Nadi Gallery, Semarang Gallery, dan RUCI Art Space.Adapun, setiap galeri akan memamerkan karya-karya dari para seniman andalan mereka seperti Darbotz, Entang Wiharso, G. Sidharta, Nyoman Nuarta, Yani Mariani, Adi Gunawan, Laksamana Ryo, Sunaryo, dan Yim Yen Sum.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Roni Yunianto
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.