Pusat perbelanjaan Sarinah (Sumber gambar Sarinah.co.id)

Cara Pergi ke Distrik Seni Sarinah Menggunakan Transportasi Umum & Kendaraan Pribadi

04 February 2023   |   20:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Ibu Kota Jakarta memiliki banyak galeri seni dan museum yang enggak ada habisnya untuk dieksplorasi. Salah satunya adalah Distrik Seni Sarinah yang baru-baru ini viral dan kerap menjadi tujuan menghabiskan waktu akhir pekan, dalam rangka menikmati ragam karya seni di dalamnya.

Ya, Distrik Sarinah kini memang menjadi space baru bagi anak-anak muda untuk menambah wawasan mengenai karya seni. Terlebih galeri tersebut juga boleh dibilang sangat instagramable, yang cocok dijadikan sebagai latar foto artistik saat diunggah ke media sosial.

Dikutip dari distrikseni.com, Distrik Seni Sarinah adalah sebuah art project platform yang mencoba menjawab kebutuhan ruang pemberdayaan, inovasi, dan perkembangan marketplace serta ekosistem seni rupa di Jakarta. Tempat ini juga menjadi ruang untuk mendekatkan ekosistem seni ke publik luas. 

Baca juga: Intip Wajah Baru Sarinah yang Lebih Kekinian
 
 

Distrik Seni  Sarinah terletak di lantai 6 Gedung Sarinah, Jakarta. Di dalamnya terdapat ruangan yang menampung kreativitas seniman-seniman dari seluruh Indonesia. Adapun, beberapa karya yang dipajang, meliputi karya seni patung, lukis, instalasi, dan kriya, baik hasil karya individu atau kelompok.

Saat artikel ini dibuat, di Sarinah juga sedang ada pameran dari Artina yang mengangkat tajuk Wastu/Loka/Kala. Pameran ini berupaya mendorong cara pandang baru terhadap praktik kesenian mutakhir yang lahir dari berbagai perspektif, pengetahuan, penciptaan dan proses reinterpretasi atas apa yang disebut dengan ‘kebudayaan Nusantara’.

Distrik Seni Sarinah tidak pernah sepi oleh pengunjung, terlebih pada akhir pekan karena gedungnya juga menjadi satu dengan Mall Sarinah. Nah, bagi Genhype yang ingin menikmati karya seni sekaligus jalan-jalan ngemal kamu bisa mencapai Distrik Seni Sarinah dengan berbagai cara berikut.
 
  • Transjakarta
Salah satu transportasi umum pertama yang bisa kamu gunakan untuk menuju lokasi Distrik seni sarinah adalah dengan Bus Transjakarta.  Caranya pun cukup mudah, kalian tinggal menuju ke halte bus pengumpan Transjakarta terdekat dari lokasi kalian berada.

Setelah itu kamu menuju pusat perbelanjaan Sarinah di Jl. MH. Thamrin dengan beberapa koridor Transjakarta. Beberapa di antaranya adalah koridor 1 (Blok M-Kota), Koridor 6A (Ragunan-Monas via Kuningan), Koridor 6B (Ragunan-Monas via Semanggi), dan Koridor 9D (Pasar Minggu-Tanah Abang).

Dengan menumpangi TransJakarta koridor seperti yang ditulis di atas, kamu bisa nantinya bisa turun di Halte Sarinah. Adapun, bagi Genhype yang berada di titik lain, pastikan menggunakan Halte Sarinah sebagai sebagai patokan terdekat untuk menuju Distrik Seni Sarinah.
 
  • KRL Commuterline
Selain menggunakan Transjakarta, Genhype juga bisa menggunakan bus KRL Commuterline untuk menuju Distrik Seni Sarinah. Adapun, stasiun KRL terdekat dengan lokasi Sarinah adalah Stasiun Gondangdia. 

Setelah turun di Stasiun Gondangdia, kamu bisa melanjutkan perjalanan menggunakan ojek online atau pangkalan untuk menuju Sarinah. Jarak yang ditempuh kurang lebih 2,2 km dengan waktu perjalanan kurang lebih 6 menit.
 
  • MRT Jakarta
Selain dua transportasi umum di atas kamu juga bisa menggunakan moda transportasi umum berbasis rel seperti MRT Jakarta. Namun, saat menggunakan transportasi ini pastikan untuk turun di Stasiun Bundaran HI sebagai titik akhir sebelum melanjutkan perjalanan ke Sarinah.

Setelah turun di Stasiun Bundaran HI kamu bisa melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki, karena jaraknya hanya sekitar 500 meter untuk menuju Pusat perbelanjaan Sarinah dengan melewati pintu lobi selatan atau barat.
 
  • Kendaraan Pribadi
Menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju Distrik Seni Sarinah juga bisa jadi pilihan alternatif. Jalur yang dipilih pastinya menuju ke arah Jakarta pusat  tepatnya di jalan MH. Thamrin. Bila dari arah Jakarta Barat, Genhype bisa mengambil arah Kemanggisan Utama Raya menuju Jl. Jati Baru Raya, Jl. Kebon Sirih, dan  Jl. Jaksa di Jakarta Pusat. Setelahnya kamu bisa menuju jalan MH.Thamrin No.11 yaitu lokasi Pusat Perbelanjaan Sarinah.

Itulah dia Genhype beberapa tips dan cara bagaimana menuju ke Distrik Seni Sarinah. Jadi, sudah menyiapkan agenda berakhir pekan ke Distrik seni Sarinah Minggu ini?

Baca juga: Mengenal Sarinah, Sosok Pengasuh Bung Karno saat Kecil

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Waspada! CDC Temukan Obat Tetes Mata Pemicu Kebutaan

BERIKUTNYA

Pilih Lip Balm, Lip Butter, atau Lip Gloss? Cek Manfaatnya Dulu Yuk

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: