Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang (sumber gambar Visinema Pictures)

Jadwal Tayang & Sinopsis Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang

01 February 2023   |   22:30 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Februari memang identik dengan momen romantis. Pasalnya, pada bulan kedua kalender Gregorian ini terdapat momen valentine atau hari kasih sayang. Namun, bagi pencinta kisah romansa sebelum hari itu datang, kalian bisa menikmati film dengan tema serupa loh Genhype

Kiwari, sineas kenamaan Angga Dwimas Sasongko kembali menelurkan karya baru berjudul Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang yang tayang di bioskop pada 2 Februari 2023. Mengambil genre drama romansa keluarga film ini diadaptasi dari novel fenomenal karya Marchella FP. 

Baca juga: Sheila Dara Ceritakan Tantangan Bermain di Film Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang
 

Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang atau yang kerap disingkat JJJLP adalah sekuel dari film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Film mengikuti karakter seorang anak bernama Aurora yang melanjutkan sekolah ke London, Inggris untuk menggapai impiannya. 

Di negara tersebut Aurora tinggal jauh dari keluarga dan turut merasakan kerasnya hidup dalam perantauan. Film berdurasi 106 menit ini sendiri dikhususkan hanya untuk penonton 13 tahun ke atas menurut laman Lembaga Sensor Indonesia (LSI).

JJJLP akan dibintangi oleh sederet aktor dan artis ternama tanah air. Beberapa di antaranya termasuk Sheila Dara Aisha, Ganindra Bimo, Lutesha, Jerome Kurnia, Rio Dewanto, dan Rachel Amanda, Umay Shahab, Chicco Jerikho, dan Niken Anjani.


Sinopsis Film 

Film JJJLP akan mengikuti lika-liku kehidupan Aurora (diperankan Sheila Dara Aisha) saat merantau ke London. Tujuannya adalah untuk menggapai impiannya yang selama ini dicita-citakan. Meski harus tinggal seorang diri dan jauh dari keluarga tapi Amanda berusaha untuk tetap tegar. 

Di film ini, Aurora dikisahkan memiliki sahabat bernama Honey, seorang imigran pekerja keras. Dia memiliki karakter perempuan energik, supel, gigih, dan solidaritas tinggi pada sahabatnya. Ada juga sahabatnya yang bernama Kit yang sudah menganggap Aurora sebagai keluarganya sendiri.

Namun, proses pencarian jati diri Amanda ternyata tidak semudah membalik telapak tangan. Kehidupan si anak tengah dari tiga bersaudara itu, menjadi berantakan karena harus berhadapan dengan sejumlah masalah yang dihadapi anak-anak muda.

Kehidupan Aurora yang berantakan itu pun membuatnya kehilangan kontak dengan keluarganya yang ada di Indonesia. Oleh karena itu kakak lelakinya, Angkasa (diperankan Rio Dewanto) dan adik perempuannya, Awan (diperankan Rachel Amanda) memutuskan untuk menyusul Aurora ke London dan mencarinya.

Syahdan, setelah melakukan berbagai upaya, Angkasa dan Awan pun berhasil menemukan Aurora. Saat ditemui ternyata dia sedang dalam masa-masa sulit dalam proses pencarian jati diri. Mereka pun berusaha membujuknya untuk kembali lagi ke Indonesia.

Lantas, apakah Aurora akan pulang atau malah semakin menjauh dari orang-orang yang menyayanginya? Saksikan selengkapnya dalam film JJJLP yang segera tayang mulai 2 Februari 2023 di jaringan bioskop Cinepolis favorit Genhype.

Baca juga: 5 Fakta Seru Tasbih Kosong, Film Horor yang Tayang 2 Februari di Bioskop


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

GIGI Bakal Gelar Konser Spesial Jelang Perayaan 30 Tahun, Cek Rinciannya!

BERIKUTNYA

5 Agenda Pameran Seni Sepanjang Februari 2023, Ada Art Jakarta Gardens dan The Big Picture

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: