Ilustrasi dance sport. (Sumber gambar : Pexels/Marco Zirdum)

Lagi Viral, Cek 5 Manfaat Kesehatan Dance Sport

23 January 2023   |   11:18 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Dance sport menjadi viral di Indonesia dalam sepekan terakhir. Ini tidak lepas dari aksi Keysha Aditia Putra Winardi dan Devina Anindita yang unjuk kebolehan olahraga tari ini di hadapan siswa lainnya dan para guru. Sempat mendapat cibiran dari warganet, keduanya justru menarik antusiasme penyanyi Agnes Monica. 

Pelantun lagu Coke Bottle yang sudah go international itu bahkan mengundang Keysha dan Devina untuk tampil melakukan dance sport. Dia mendukung penuh kedua siswa berprestasi yang pernah memenangkan medali emas Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat 2022 itu. 

Baca juga: Kombivit, Senam Kebugaran yang Bisa Jadi Pilihan buat Kaum Lansia

Dance sport merupakan salah satu cabang olahraga di Indonesia. Bahkan gabungan olahraga dan seni tari ini dilombakan pada tingkat dunia lho, Genhype. Pada 1909, kejuaraan dunia dance sport pertama kali diadakan. Kemudian pada 1960, olahraga ini pertama kali disiarkan di televisi. 

Ada beberapa jenis dance sport yang dilombakan dalam skala nasional hingga internasional. Jenis gaya tersebut antara lain Ballroom , Streetdance (Hip Hop, Breaking, Locking, Electric Boogie) Performing Arts (Modern, Ballet, Jazz Dance, Contemporary), dan Specialty (LaBlast, Folk Dance). Kompetisi bisa dilakukan secara solo, duo, pasangan, dan tim. 
 

Dance sport juga memiliki banyak manfaat kesehatan lho, Genhype. Nah, berikut ini Hypeabis.id rangkum sejumlah manfaat kesehatan yang bisa kamu dapat ketika melakukan olaharaga menari. 


1. Menyehatkan Jantung dan Paru-paru

Mengutip DanceSport Club, menari adalah aktivitas aerobik yang meningkatkan detak jantung dan paru-paru. Kamu sebisa mungkin harus mengatur nafas saat berdansa dengan ritme yang cepat. Dengan demikian, jantung menjadi lebih kuat dan paru-paru akan lebih efisien. 

Dengan jantung dan paru-paru yang lebih kuar, kamu  tidak akan mudah lelah dan kehabisan nafas ketika melakukan kegiatan yang membutuhkan tenaga. Selain itu, kesehatan paru-paru yang lebih baik dapat membangun antibodi untuk melawan penyakit saluran nafas. 


2. Menguatkan Otot dan Daya Tahan Tubuh

Saat melakukan dance sport, kamu membutuhkan penggunaan otot lebih banyak untuk berpindah dari satu kaki ke kaki lainnya. Bukan hanya otot kaki, penari juga menggunakan otot inti untuk menjaga keseimbangan. 

Otot lengan juga dipakai untuk menyelaraskan gerak kaki. Jadi, walaupun langkah-langkah tarian terlihat sederhana, kamu menggunakan banyak sekali otot di tubuh. Dengan demikian, masa otot kamu akan terbangun atau meningkat dan menjadi lebih kuat dan kencang.


3. Minim Risiko Osteoporosis

Dance sport belum tentu membuat tulang lebih kuat. Namun demikian, semua otot yang kencang di tubuh akan menopang tulang belakang, pinggul, dan lutut jauh lebih baik. 

Postur tarian yang lebih baik akan melepaskan tekanan yang tidak perlu dari persendian. Dengan demikian, peluang cedera tulang mungkin sedikit berkurang. Risiko sakit punggung dan persendian pun bisa diminimalisir.

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Bone and Mineral Research, wanita pascamenopause yang berpartisipasi dalam dansa ballroom menunjukkan peningkatan kepadatan tulang yang signifikan dibandingkan dengan kelompok kontrol.


4. Menurunkan Berat Badan

Jika kamu ingin menurunkan berat badan, dances port bisa menjadi cara yang menyenangkan dan efektif untuk melakukannya. Gerakan terus menerus dan interval intensitas tinggi dari gaya tarian tertentu dapat membantu membakar kalori dan berkontribusi pada penurunan berat badan. 

Selain itu, dance sport yang elegan dan formal juga dapat mempromosikan kebiasaan makan yang sehat dan gaya hidup yang seimbang. Intinya adalah konsistensi ya, Genhype.

Hanya dalam tiga puluh menit, kamu dapat membakar antara 200-400 kalori, setara ketika kamu berlari atau bersepeda. Membakar 300 kalori ekstra sehari dapat membantu kamu menurunkan antara 0,5-1 pon seminggu.


5. Menjaga Kesehatan Mental

Dance sport terbukti berdampak positif pada kesehatan mental. Aspek sosial dari menari, dipadukan dengan fokus dan konsentrasi yang dibutuhkan, dapat membantu mengurangi stres dan kecemasan. 

Selain itu, musik dan gerakan dapat memberikan efek menenangkan, yang dapat membantu meningkatkan suasana hati dan kesejahteraan secara keseluruhan. Dance sport juga memungkinkan kamu untuk fokus pada perawatan diri, menggerakkan tubuh, dan meningkatkan kesadaran. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

 

SEBELUMNYA

Sejarah Hari Pejalan Kaki Nasional, Ada Duka di Balik Peristiwa

BERIKUTNYA

Resep Ci Cong Fan & Wedang Ronde, Sajian Ringan Khas Tionghoa yang Nikmat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: