Penumpang di stasiun kereta api (Sumbet gambar: PT KAI)

PT KAI Tebar Promo Tiket Kereta Api Edisi Imlek 2023, Kelas Eksekutif Cuma Rp200.000

18 January 2023   |   15:29 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Genhype yang ingin berlibur menggunakan kereta api jarak jauh pada masa Tahun Baru Imlek dapat menikmati tarif khusus. PT Kereta Api Indonesia (KAI) sebagai operator memberikan promo tiket New Year Deals mulai 20 sampai 31 Januari 2023 untuk keberangkatan periode 21 Januari - 7 Februari 2023. 

VP Public Relations PT KAI, Joni Martinus, mengatakan bahwa New Year Deals adalah promo yang diberikan oleh perusahaan bertepatan dengan Tahun Baru 2023 dan Tahun Baru Imlek 2574. "KAI berharap masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk bepergian naik Kereta Api dengan tarif yang sangat terjangkau," katanya dalam rilis yang diterima Hypeabis.id. 

Baca juga: Imlek Makin Dekat, Yuk Nikmati Festival Lampion Terbesar Indonesia di Tempat Ini

Dalam promo tersebut, pelancong dapat membeli tiket promo kelas eksekutif hanya Rp200.000, kelas bisnis Rp150.000, dan ekonomi Rp100.000. Pelancong dapat memperoleh tiket promo melalui KAI Access dengan kuota terbatas, yakni lebih dari 18.000 tiket. 

Selain hanya dapat diperoleh melalui KAI Access, syarat dan ketentuan lainnya terkait dengan kereta tersebut adalah tarif promo berlaku parsial dengan tarif flat, yakni jauh dan dekat sama. Kemudian, pembayaran sesuai channel yang tersedia di KAI Access, dapat dibatalkan dan diubah jadwal sesuai ketentuan yang berlaku.

Tarif promo New Year Deals tidak berlaku reduksi kecuali infant, tarif khusus, gabungan diskon atau promo lainnya, dan di kereta api bersubsidi PSO, luxury, priority, panoramic, dan kereta wisata lainnya. 

Berikut daftar kereta api dan rute yang termasuk dalam program New Year Deals:

1. Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp)
2. Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp)
3. Argo Lawu (Solo Balapan - Gambir pp)
4. Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang pp)
5. Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang pp)
6. Argo Wilis (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
7. Bangunkarta (Pasar Senen - Jombang pp)
8. Bima (Gambir - Surabaya Gubeng pp)
9. Brantas (Pasar Senen - Blitar pp)
10. Brawijaya (Gambir - Malang pp)
11. Dharmawangsa (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
12. Fajar Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)
13. Fajar Utama Yk (Pasar Senen - Yogyakarta pp)
14. Gajayana (Gambir - Malang pp)
15. Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
16. Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
17. Harina (Bandung - Surabaya Pasar Turi pp)
18. Jayabaya (Pasar Senen - Malang pp)
19. Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
20. Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
21. Kertanegara (Purwokerto - Malang pp)
22. Kutojaya Utara (Jakarta Kota - Kutoarjo pp)
23. Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp)
24. Logawa (Purwokerto - Jember pp)
25. Malabar (Bandung - Malang pp)
26. Mataram (Pasar Senen - Solo Balapan pp)
27. Matarmaja (Pasar Senen - Malang pp)-
28. Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
29. Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng pp)
30. Progo (Pasar Senen - Lempuyangan pp)
31. Purwojaya (Gambir - Cilacap pp)
32. Ranggajati (Cirebon - Jember pp)
33. Sembrani (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp)
34. Senja Utama Solo (Solo Balapan - Pasar Senen)
35. Senja Utama Yk (Yogyakarta - Pasar Senen pp)
36. Singasari (Pasar Senen - Blitar pp)
37. Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
38. Wijayakusuma (Cilacap - Banyuwangi pp)

Baca juga: Ada Cuti Bersama 23 Januari, Simak Sejarah Libur Imlek di Indonesia

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Raih kategori Aktris Terbaik, Cate Blanchett Singgung Budaya Patriarki di Ajang Critics Choice Awards

BERIKUTNYA

Stadia Resmi Tutup Per Hari Ini, Begini Rencana Google Soal Layanan Game & Streaming

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: