Melalui film Tár, Cate Blanchett juga berhasil memenangkan kategori Best Performance by an Actress in a Motion Picture di Golden Globe Awards 2023. (Sumber gambar: Twitter Tar)

Raih kategori Aktris Terbaik, Cate Blanchett Singgung Budaya Patriarki di Ajang Critics Choice Awards

18 January 2023   |   15:54 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Ajang penghargaan Critics' Choice Awards 2023 telah mengumumkan daftar lengkap pemenang tahun ini di Fairmont Century Plaza Hotel, Los Angeles, Minggu (15/1) waktu AS. Salah satu pemenang untuk kategori Best Actress adalah Cate Blanchett lewat penampilannya di film Tár.

Aktris asal negeri Kanguru itu, tahun ini berhasil menyingkirkan kandidat lain dalam kategori yang sama, yaitu aktris Michelle Williams, Viola Davis, Danielle Deadwyler, Margot Robbie, dan Michelle Yeoh. Meski berhasil menggondol kategori terbaik, tapi Cate juga mengkritik ajang tersebut.

"Penghargaan untuk kategori Aktris Terbaik sebenarnya adalah istilah sewenang-wenang, mengingat berapa banyak penampilan luar biasa yang telah dilakukan oleh wanita lain di tahun sebelumnya," papar Cate saat berpidato di atas panggung.
 
 

Tak hanya itu, aktris berusia 53 tahun itu juga mengkritik keras budaya patriarki yang telah menyusup dalam industri perfilman dengan saling mengadu domba perempuan di dalamnya untuk saling bersaing. Oleh karena itu dia menyarankan di tahun yang akan datang pihak penyelenggara Critics Choice Awards untuk mengubah struktur kategori penghargaan secara keseluruhan.

Baca jugaSimak Sinopsis Film Nightmare Alley yang Hadirkan Bradley Cooper & Cate Blanchett

"Ini seperti piramida patriarki di mana seseorang berdiri di sini. Mengapa kita tidak mengatakan saja ada banyak pertunjukan wanita yang bersatu dan berdialog satu sama lain?" imbuhnya.

Sebelumnya, melalui film Tár, Cate Blanchett juga berhasil memenangkan kategori Best Performance by an Actress in a Motion Picture di Golden Globe Awards 2023, pada Selasa (10/1/23). Tapi, Cate tidak sempat menghadiri malam puncak penghargaan yang digelar di The Beverly Hilton, California itu karena sedang melakukan syuting film di Inggris.

Dihimpun dari IMDb, dalam film Tár, Cate Blanchett berperan sebagai komposer fiksi terkenal asal Jerman yang bernama Lydia Tár, seorang pemenang EGOT yang dipuji secara luas sebagai seorang jenius dan perintis bagi wanita di industri tersebut.

Namun, karir terhormat Lydia terjun bebas setelah tuduhan pelanggaran seksual muncul terhadap dirinya. Yaitu, setelah dia diduga menyalahgunakan kekuasaan untuk melegalkan tindakan kejahatan pelecehan seksual terhadap para anggotanya.

Hingga saat ini, film Tár juga sudah mengantongi rating 8,3/10 IMDb dan 91 Metascore. Bahkan skor 100 disematkan oleh kritikus Variety dan The Telegraph. Sementara itu, di situs  Rotten Tomatoes film garapan Todd Field ini mendapat skor 95 persen dari Tomatometer, dan 75 persen dari pengguna umum.

Dalam blantika sinema internasional, nama Cate Blanchett memang bukan pepesan kosong. Perempuan kelahiran 14 Mei 1969 itu termasuk langganan peraih nominasi Golden Globes. Dilansir dari People, dia bahkan berhasil mendapatkan 12 kali nominasi dan empat kali sukses memenangkan penghargaan bergengsi itu.

Sebelum Tár, Cate Blanchett juga pernah menggondol berbagai piala bergengsi di industri perfilman Amerika lewat peranannya dalam film seperti  Blue Jasmine (2013), I’m Not There (2007), dan Elizabeth (1998).

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Viral Nasi Minyak Surabaya, Ahli Gizi Peringatkan Risiko Strok

BERIKUTNYA

PT KAI Tebar Promo Tiket Kereta Api Edisi Imlek 2023, Kelas Eksekutif Cuma Rp200.000

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: