Tips Tertidur Pulas ala Militer, Tertarik Mencoba?
03 January 2023 |
19:26 WIB
1
Like
Like
Like
Sudah menutup mata ber jam-jam tapi pikiran serasa terbang kemana-mana. Apakah Genhype salah satunya? Tak disangkal, tidur menjadi salah satu ‘kemewahan’ yang dimiliki orang dewasa. Lebih dari sepertiga orang dewasa tidak mendapatkan waktu tidur selama tujuh jam yang direkomendasikan per malam.
Dalam sebuah survei yang dilakukan Philips pada 13.000 orang dewasa di 13 negara, ternyata masih kekurangan tidur yang berkualitas. Terdapat 8-10 orang dewasa atau 79 persen di negara-negara Asia Pasific (APAC) bangun setidaknya sekali di malam hari.
Oleh karena itu, tak jarang kita menemukan berbagai produk yang memberi ‘janji surga’ seperti inhaler, minyak esensial, parfum di bantal dan lainnya yang membantu orang tertidur pulas.
Baca juga: Ikuti 12 Tips Mudah Ini Buat Kamu yang Sulit Tidur
Ada beberapa teknik yang bisa kalian lakukan untuk bisa tidur pulas, salah satunya adalah millitary sleep method atau teknik tidur ala militer. Teknik ini awalnya dijelaskan dalam buku Relax and Win: Championship Performance oleh Lloyd Bud Winter, pertama kali diterbitkan pada 1981.
Namun, baru-baru ini kembali menjadi pusat perhatian berkat video viral dari Instagram. YouTube, dan TikTok dari berbagai kreator konten. Salah satunya adalah Justin Agustin, seorang pelatih kebugaran dengan lebih dari 1,7 juta pengikut TikTok yang videonya telah ditonton lebih dari puluhan juta kali.
Metode ini merupakan teknik militer yang menjanjikan untuk membantu kalian tertidur dalam dua menit.
Selain itu, ada beberapa faktor yang patut dipertimbangkan untuk membantu orang lebih mudah tertidur, di antaranya:
Menurut hasil studi dari New York University School of Medicine, seprei sebaiknya diganti setiap satu minggu sekali. Atau paling lama dua minggu sekali untuk menjadi tidur berkualitas. Selain itu, jangan makan di atas kasur!.
Banyak faktor yang memengaruhi kualitas tidur yang kalian dapatkan. Mulai dari rutinitas, emosi, kondisi kesehatan, hingga apa yang kalian konsumsi memengaruhi tidur. Apa pun penyebabnya, kurang tidur dapat menimbulkan konsekuensi serius. Yuk cobain teknik militer ini nanti malam!
Baca juga: Istirahat Berkualitas dengan Menghindari Makanan & Minuman yang Bikin Susah Tidur
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Dika Irawan
Dalam sebuah survei yang dilakukan Philips pada 13.000 orang dewasa di 13 negara, ternyata masih kekurangan tidur yang berkualitas. Terdapat 8-10 orang dewasa atau 79 persen di negara-negara Asia Pasific (APAC) bangun setidaknya sekali di malam hari.
Oleh karena itu, tak jarang kita menemukan berbagai produk yang memberi ‘janji surga’ seperti inhaler, minyak esensial, parfum di bantal dan lainnya yang membantu orang tertidur pulas.
Baca juga: Ikuti 12 Tips Mudah Ini Buat Kamu yang Sulit Tidur
Ada beberapa teknik yang bisa kalian lakukan untuk bisa tidur pulas, salah satunya adalah millitary sleep method atau teknik tidur ala militer. Teknik ini awalnya dijelaskan dalam buku Relax and Win: Championship Performance oleh Lloyd Bud Winter, pertama kali diterbitkan pada 1981.
Namun, baru-baru ini kembali menjadi pusat perhatian berkat video viral dari Instagram. YouTube, dan TikTok dari berbagai kreator konten. Salah satunya adalah Justin Agustin, seorang pelatih kebugaran dengan lebih dari 1,7 juta pengikut TikTok yang videonya telah ditonton lebih dari puluhan juta kali.
Metode ini merupakan teknik militer yang menjanjikan untuk membantu kalian tertidur dalam dua menit.
- Rilekskan seluruh wajah Anda, termasuk otot-otot di dalam mulut Anda. Bernafaslah dengan pelan dan dalam.
- Turunkan bahu Anda untuk melepaskan ketegangan dan biarkan tangan Anda jatuh ke samping tubuh Anda.
- Buang napas, rilekskan dada Anda.
- Rilekskan kaki, paha, dan betis Anda.
- Kosongkan pikiran Anda selama 10 detik dengan membayangkan pemandangan yang menenangkan.
- Jika ini tidak berhasil, coba ucapkan kata-kata "jangan berpikir" berulang-ulang selama 10 detik.
- Dalam 10 detik, Anda akan tertidur.
Selain itu, ada beberapa faktor yang patut dipertimbangkan untuk membantu orang lebih mudah tertidur, di antaranya:
- Periksa lingkungan tidur. Cobalah untuk mematikan lampu atau hanya menggunakan lampu tidur. Suhu ruangan juga harus pas, tidak terlalu panas dan tidak harus sedingin mungkin.
- Mengatasi kondisi medis. Gangguan seperti kecemasan atau depresi perlu ditangani terlebih dahulu, seperti mendengkur, sindrom kaki dingin, flu dan kondisi lain yang membuat kalian sulit tidur.
- Jangan mencoba tertidur saat kalian tidak lelah. Saat kalian tidak bisa tidur pada malam hari, biasanya akan ‘balas dendam’ pada siang hari. Padahal, pada pasien yang menderita insomnia, lebih baik tidak tidur lebih awal. Pada jam pagi dan siang buatlah fisik dan pikiran lelah sehingga merasa mengantuk di malam hari. Karena pada sadarnya tubuh memiliki jam biologisnya sendiri, bukannya bikin semangat malah paginya badan lebih sakit.
- Tempat tidur harus diasosiasikan hanya dengan tidur. Lebih baik tidak melakukan aktivitas lain seperti membaca buku atau menonton TV di atas tempat tidur.
- Fokus pada kebersihan lingkungan tidur. Perhatikan kebersihan pada kasur, bantal, seprai dan aneka sarung bantal. Tahukah kamu, seprai dan sarung bantal yang sudah lama tak dicuci akan menjadi sarang bakteri, debu, dan aneka kotoran yang bisa membuat tubuhmu sakit dan tentunya mengganggu tidur.
Menurut hasil studi dari New York University School of Medicine, seprei sebaiknya diganti setiap satu minggu sekali. Atau paling lama dua minggu sekali untuk menjadi tidur berkualitas. Selain itu, jangan makan di atas kasur!.
Banyak faktor yang memengaruhi kualitas tidur yang kalian dapatkan. Mulai dari rutinitas, emosi, kondisi kesehatan, hingga apa yang kalian konsumsi memengaruhi tidur. Apa pun penyebabnya, kurang tidur dapat menimbulkan konsekuensi serius. Yuk cobain teknik militer ini nanti malam!
Baca juga: Istirahat Berkualitas dengan Menghindari Makanan & Minuman yang Bikin Susah Tidur
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.