Trailer Spider-Man: Across the Spider-Verse (Sumber gambar: Youtube.com/Sony Pictures Entertainment)

4 Film Marvel Paling Ditunggu di 2023, Spider-Man versi Animasi Bakal Tayang Lagi!

31 December 2022   |   21:02 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Marvel Cinematic Universe (MCU) tidak pernah berhenti menyajikan film-film superhero menarik setiap tahunnya. Bahkan film Marvel selalu ditunggu-tunggu oleh penggemarnya setiap kabar produksi mulai mencuat. Selama 2022, MCU sukses mencatat banyak film superhero yang menembus box office.

Misalnya saja film Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang sukses mencatat box office US$955,8 juta. Ada juga Thor: Love and Thunder yang sukses meraih box office US$760,9 juta.

Baca juga: Asyik, Film Dokumenter Legenda Marvel Stan Lee Siap Dirilis Tahun Depan

Capaian itu tak membuat MCU berhenti. Mereka pun akan merilis berbagai film menarik yang siap menghiasi layar lebar bioskop sepanjang 2023 nanti. Masih mengusung banyak tema multiverse, MCU akan membawa kisah berbagai superheronya di 2023 mendatang. Berikut daftar film Marvel yang siap menggebrak bioskop di 2023 mendatang;


1. The Marvels

Melanjutkan kisah debut Carol Danvers sebagai Captain Marvel di film pertamanya, The Marvels atau yang biasa disebut Captain Marvel 2 ini akan disutradarai oleh Nia DaCosta dengan arahan sinematografi Sean Bobbitt.

Mengejutkannya, akan hadir karakter yang siap debut sebagai suami Danvers bernama Prince Yan Marvel di film ini. Karakter ini akan diperankan oleh Park Seo Joon, aktor Korea Selatan yang akan memulai debutnya di film Hollywood. Rencananya, The Marvels akan rilis pada 28 Juli 2023 mendatang.


2. Ant-Man and the Wasp: Quantumania


Terakhir rilis dengan judul Ant-Man and the Wasp pada 2018, siapa yang tidak kangen melihat superhero semut yang lincah ini. Penantian para penggemar Ant-Man akan berakhir di tahun 2023 nanti. Siap tayang pada 17 Februari 2023, Ant-Man and the Wasp: Quantumania akan berlanjut di tangan sutradara Peyton Reed.

Film ini sangat ditunggu karena menjadi pembuka fase 5 di jagat MCU, tentunya dengan membawa konsep kuantum yang unik dan bikin penasaran.


3. Guardians of the Galaxy Vol 3

Sama seperti Ant-Man, Guardians of the Galaxy akan menghadirkan film ketiganya yang direncanakan tayang pada 5 Mei 2023 mendatang. Di bawah arahan sutradara James Gunn, peran Star-Lord untuk mengumpulkan temannya dalam melindungi alam semesta akan banyak disorot dalam volume ketiga ini.

Gamora, Nebula, Mantis, dan kawan-kawan akan melanjutkan kisah keseruan ala Guardian of the Galaxy di tengah kesedihan Star-Lord yang masih belum move on dari Gamora.


4. Spider-Man: Across the Spider-Verse


Kangen dengan film animasi Spider-Man? Yup, film animasi pertama superhero laba-laba itu pertama kali muncul pada Desember 2018 lalu. Dengan visualiasai yang menarik dengan cerita yang mendalam, film itu berhasil dinobatkan Academy Award sebagai film animasi terbaik 2019.

Nah, pada 2023 nanti, film animasi kedua Spider-Man akan tayang lagi nih genhype. Membawa judul Spider-Man: Across The Spider-Verse, kelanjutan kisah Peter Parker akan berlanjut dan diperkirakan tayang pada 2 Juni 2023.

Baca juga: Aktor Korea Selatan Park Seo-joon Bakal Tampil di Film The Marvels

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Alasan 4 Game Ini Wajib Kamu Beli di Steam Winter Sale 2022, Lagi Diskon Besar!

BERIKUTNYA

Mengintip Keistimewaan 5 Desa Wisata Terbaik Asal Asia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: