Goncalo Ramos merayakan gol ke gawang Swiss (Sumber gambar: tangkapan layar laman FIFA)

Portugal vs Swiss, Selecao Pesta Gol Lolos 8 Besar

07 December 2022   |   08:41 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Pertandingan antara tim nasional Portugal melawan Swiss dimeriahkan dengan pesta gol untuk kemenangan Portugal. Selecao das Quenas berhasil menaklukan La Nati dengan skor 6 – 1, dan melaju ke babak delapan besar ajang Piala Dunia 2022 di Qatar.

Strategi racikan pelatih Fernando Santos yang diterapkan di pertandingan selama 90 menit itu berbuah manis. Sang pelatih bahkan berani mengambil keputusan untuk tidak memasukkan Cristiano Ronaldo sebagai starter.

Baca jugaMaroko vs Spanyol, Singa Atlas Cetak Sejarah 8 Besar di Piala Dunia

Portugal sebenarnya tidak mendominasi pertandingan mengingat penguasaan bola mereka hanya 47 persen. Kondisi ini berbeda dengan penguasaan bola yang dilakukan oleh La Nati yang mencapai 53 persen sepanjang pertandingan.

Meskipun begitu, mereka lebih efektif dalam melakukan penyerangan dengan 15 tembakan dan 9 tembakan mengarah ke gawang. Sementara itu, Swiss hanya mampu melesatkan 10 tembakan dan 3 tembakan ke arah gawang.

Gol pertama Portugal tercipta pada menit ke-17 melalui Goncalo Ramos. Sang pemain berhasil melesatkan bola di sudut atas tiang dekat penjaga gawang Swiss meskipun mendapatkan pengawalan ketat dari pemain belakang lawan.

Enam belas menit berselang atau pada menit ke-33, giliran Pepe yang menyarangkan bola ke gawang Swiss yang dijaga oleh Yann Sommer. Pepe berhasil menambah pundi-pundi gol Portugal setelah menerima umpan tendangan pojok yang dilakukan oleh Bruno Fernandes. Kedudukan 2 – 0 untuk kemenangan sementara Portugal pun bertahan hingga peluit panjang babak pertama ditiupkan oleh wasit.

Pada awal babak kedua, Portugal yang belum juga memasukkan Cristiano Ronaldo kembali menambah gol ketiga melalui Goncalo Ramos pada menit ke-51. Sang pemain mampu memanfaatkan umpan dari Diogo Dalot yang melakukan overlaping dari sisi kanan Portugal.

Empat menit berselang, giliran Raphael Guerreiro yang mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-55. Sang pemain berhasil menyarangkan bola ke gawang Swiss setelah menerima sodoran bola dari Ramos dan berlari ke dalam kotak penalti La Nati dari sisi kiri Portugal.

Gol pemain belakang kiri Portugal yang melakukan pergerakan ke depan itu membuat Portugal unggul 4 – 0 untuk sementara atas Swiss. La Nati yang berusaha untuk memperoleh kemenangan di pertandingan ini pun tidak putus asa. Usaha mereka berbuah hasil dengan mencetak gol pada menit ke-58 melalui Manuel Akanji yang berawal dari tendangan sudut. Gol pemain bernomor punggung 5 itu pun membuat skor sementara menjadi 4 – 1.

Ramos kembali mencetak gol pada menit ke-67, dan membuatnya mencetak hattrick di pertandingan ini. Ramos yang berlari ke dalam kotak penalti Swiss setelah menerima sodoran Joao Felix berhasil menyarangkan bola ke gawang La Nati dengan cara mencukilnya.

Baca jugaMau Jalan-jalan ke Qatar? Perhatikan Aturan yang Tidak Boleh Dilanggar di Negara Kaya Ini

Portugal pun unggul 5 – 1 atas Swiss dengan gol dari pemain Benefica tersebut. Tim nasional Portugal berhasil menambah gol melalui Rafael Leao pada menit ke-92, dan membuat keunggulan Selecao atas Swiss menjadi 6 – 1 sampai peluit babak kedua ditiup oleh wasit.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Maroko vs Spanyol, Singa Atlas Cetak Sejarah 8 Besar di Piala Dunia

BERIKUTNYA

Cek Timnas yang Lolos 8 Besar dan Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: