Lisa BLACKPINK (Sumber gambar: Instagram Lisa)

Cetak Banyak Rekor, Simak Profil Lisa BLACKPINK

01 December 2022   |   15:12 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

BLACKPINK menjadi salah satu grup idola asal Korea Selatan yang mencetak prestasi gemilang di dalam negeri hingga mancanegara. Setiap member-nya pun memiliki daya tarik tersendiri mulai dari suara hingga kecantikan yang nyaris paripurna, salah satunya Lisa. 

Pemilik nama lahir Pranpriya Manoban dan kini dikenal sebagai Lalisa Manoban itu mungkin menjadi member BLACKPINK yang paling banyak penggemarnya. Terlihat dari jumlah pengikutnya di Instagram yang mencapai 84,7 juta, atau lebih banyak dibandingkan dengan pengikut ketiga member lainnya, Jennie, Rose, dan Jisoo. 

Diketahui Jennie memiliki 71,9 juta pengikut di Instagram. Sementara itu, Jisoo memiliki 66,2 juta dan Rose 64,7 juta pengikut di Instagram. Mungkin poni unik yang dimilikinya menjadi daya tarik Lisa mendapatkan banyak penggemar. 


Profil Lisa BLACKPINK 

Lisa menjadi satu-satunya member BLACKPINK dan artis YG pertama dari luar negeri. Lahir di Provinsi Buriram, Bangkok, Thailand pada 27 Maret 1997, ibu Lisa merupakan penduduk asli Negeri Gajah Putih itu. Ibu Lisa kemudian menikah dengan seorang pria Swiss, Marco Bruschweiler yang merupakan Chef terkemuka di Thailand. Hubungan kekeluargaan mereka terlihat sangat erat dan harmonis di mata publik. 

Sebelum bergabung dengan YG Entertainment, Lisa terbilang anak yang cukup berprestasi terutama dalam hal menari. Sejak usia 4 tahun, dia bergabung dengan sebuah sanggar tari di Thailand dan aktif mengikuti perlombaan menari di usia anak-anak. 

Selain pandai menari, Lisa juga jago menyanyi dan sering menjadi perwakilan sekolah untuk kontes. Salah satu lomba yang dia ikuti yakni Top 3 Good Morals of Thailand dan Lisa menjadi runner up. 

Pada awal masa remajanya, Lisa menjadi anggota klub tari, We Za Cool di Thailand. Di klub tersebut, dia bertemu dan berlatih bersama Bambam GOT7 yang kini menjadi sahabatnya.

Sadar memiliki bakat menari dan bernyanyi, Lisa lantas mengikuti audisi yang digelar YG Entertainment Competition pada  2010. Saat itu usianya baru 13 tahun. 

Namun siapa sangka, Lisa menduduki peringkat pertama dalam kompetisi tersebut, dan ditawari langsung CEO YG Yang Hyun-suk untuk menjadi trainee di agensinya kala itu. Lisa amat senang karena bisa terjun ke industri musik K-Pop yang tengah bersinar. 

Baca juga: Profil Jisoo, Member BLACKPINK yang Jadi Incaran Brand Fashion Mewah

Pada 2011, dia pindah ke Korea Selatan untuk memulai pelatihan sebagai trainee di YG Entertainment. Dia menjadi trainee selama lima tahun. 

Wanita berdarah Thailand ini kemudian debut sebagai member BLACKPINK bersama Jennie, Jisoo, dan Rose pada 8 Agustus 2016. Menggunakan nama panggung Lisa, dia mengambil posisi sebagai penari utama, rapper utama, vokalis pendukung, dan tentunya maknae dalam grup. 


Karir Lisa di BLACKPINK


Debut melalui album Square One dengan dua lagu andalan Boombayah dan Whistle, BLACKPINK langsung mendapat perhatian penikmat musik K-Pop. Lisa, Jennie, Rose, dan Jisoo berhasil mencetak Perfect All Kill (PAK) tercepat di seluruh tangga musik lagu Korea Selatan melalui lagu debutnya berjudul Whistle

Lagu tersebut juga menjadikan lagu debut tercepat yang mendapatkan first win di acara music show Inkigayo hanya dalam waktu 13 hari. Selain itu, MV Boombayah mampu meraih 1 miliar penonton di YouTube hanya dalam waktu empat tahun dua bulan sejak pelirisannya

Karir grup wanita asuhan YG Entertainment ini pun melesat tajam ketika lagu Ddu-Du Ddu-Du dalam album Square Up dirilis pada Juni 2018. Penggemar mereka pun bertambah bukan hanya di Korsel namun juga mancanegara, termasuk Amerika. 

Melalui lagu ini, Lisa bersama member BLACKPINK lainnya menjadi grup wanita K-Pop pertama yang mendapat sertifikasi emas dari Recording Industry Asosiation of America (RIAA). Video musiknya pun mampu menembus 1,2 miliar views. Termasuk lagu Kill This Love yang rilis pada 2019. 

Baru-baru ini BLACKPINK kembali mendapatkan penghargaan di MAMA Awards 2022 sebagai Worlwide Fans Choice, Worldwide Icon of the Year, Best Female Group, Best Music Video, dan Best Dance Perdormance (Female Group).

Selain berhasil mencetak prestasi bersama BLACKPINK, Lisa pun sukses bersolo karir. Bahkan sebelum dirilis, album solonya, LALISA berhasil mencatatkan penjualan lebih dari 700 ribu pcs pada tahap prapesan atau pre-order. 

Baca juga: Profil Rose BLACKPINK, Sang Vokalis Utama dengan Segudang Talenta

Ini mencatatkan Lisa sebagai artis solo K-Pop pertama yang memecahkan rekor penjualan pre-order. Album LALISA dirilis pada 10 September 2021. 

Melalui LALISA, perempuan yang kini berusia 25 tahun itu mampu menempati puncak tangga lagu iTunes di 103 negara beberapa waku lalu. Ini sekaligus mengalahkan rekor yang sebelumnya dibuat Adele tujuh tahun lalu dengan hit Hello dan Easy On Me.   

Wanita yang memiliki tinggi 167 cm ini juga menarik para pemilik jenama mewah dunia. Pada 2019, Lisa resmi menjadi brand ambassador Celine, label fashion mewah asal Prancis. 

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Yuk Simak 5 Fakta Tentang HIV/AIDS Biar Enggak Termakan Hoaks

BERIKUTNYA

Refleksi Percintaan Mariani Oelong dalam Single Anyar berjudul 'Kejar'

Komentar

Tarisyah Ananda

Tarisyah Ananda

19 Dec 2022 - 21:45

Mohon maaf, untuk artikel yang menyebutkan ibu lisa menikah lagi dengan chef asal Swiss itu sumbernya dari mana ya?? Karena setahu saya saudara Lisa sendiri yang mengatakan bahwa Dedy marco itu bapak kandungnya Lisa,,
Mohon diberi sumber yang jelas atau lebih baik diganti karena hal itu bisa jadi ajang hate untuk Lisa Terimakasih


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: