Rilis Tahun Depan, Yuk Simak 4 Hal Menarik di Trailer The Super Mario Bros. Movie
30 November 2022 |
16:30 WIB
Buat para pencinta gim dan waralaba hiburan Super Mario Bros, ada kabar gembira nih. Nintendo dan Illumination secara resmi telah merilis cuplikan video (trailer) film The Super Mario Bros. Movie pada Rabu, (30/11/2022). Film animasi ini disutradarai oleh Aaron Horvath dan Michael Jelenic.
Dalam trailer berdurasi 2 menit 13 detik itu penonton akan disuguhi petualangan Mario di kerajaan jamur. Karakter gim legendaris itu harus melawan kawanan monster jahat, hingga bersatu padu dengan Princess Peach untuk menyelamatkan Luigi dari cengkraman Bowser.
Baca juga: Restorasi Anime Super Mario Bros Rilisan 1986 Hadir dalam Format 4K
Akan tetapi selain informasi umum tersebut, ada beberapa hal menarik lain loh yang patut disimak dari cuplikan terbaru film adaptasi gim populer Nintendo itu. Dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber, yuk intip apa saja fakta-fakta tersebut dalam ulasan berikut ini.
Karakter Mario pertama kali memang diciptakan oleh Shigeru Miyamoto, seorang grafik artis Nintendo. Namun, dalam adaptasi permainan video gim awalnya saat melawan Donkey Kong, Mario Bros masih dipanggil dengan sebutan Jumpman.
Tak hanya itu, penonton juga akan disuguhi lanskap keindahan kerajaan jamur, serta bagaimana dia harus menyelesaikan misi layaknya dalam permainan, yakni dengan melompati beberapa pltaformernya yang khas agar tidak jatuh.
Adegan kemudian berpindah ke Kerajaan Jamur yang menampilkan gambar Princess Peach dan Toad akan kedatangan Bowser. Dari sini terlihat seolah premis yang dibangun adalah misi menyelamatan Luigi, bukan sang putri kerajaan.
Selain itu, ada juga unsur kemunculan Tanooki Mario, di mana lewat kostum yang dipakai Mario itu dia bisa mendapatkan kekuatan hewan tanuki untuk melawan musuh-musuhnya di setiap misi yang diemban. Dalam teaser terlihat saat memakai kostum ini Mario juga seolah dapat terbang.
Baca juga: 6 Film Anime Rilis Desember 2022, Dibuka dengan Nostalgia Bareng The First Slam Dunk
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Dalam trailer berdurasi 2 menit 13 detik itu penonton akan disuguhi petualangan Mario di kerajaan jamur. Karakter gim legendaris itu harus melawan kawanan monster jahat, hingga bersatu padu dengan Princess Peach untuk menyelamatkan Luigi dari cengkraman Bowser.
Baca juga: Restorasi Anime Super Mario Bros Rilisan 1986 Hadir dalam Format 4K
Akan tetapi selain informasi umum tersebut, ada beberapa hal menarik lain loh yang patut disimak dari cuplikan terbaru film adaptasi gim populer Nintendo itu. Dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber, yuk intip apa saja fakta-fakta tersebut dalam ulasan berikut ini.
1. Donkey Jong Jadi Lawan Pertama
Sama seperti awal kemunculan karakter Mario di sejarah gimnya, lewat trailer yang ditampilkan juga terlihat karakter tersebut sedang melawan sosok penjahata Donkey Kong. Terlihat pemeran utama itu dihajar habis-habisan dalam arena seperti gladiator dan ditonton banyak orang.Karakter Mario pertama kali memang diciptakan oleh Shigeru Miyamoto, seorang grafik artis Nintendo. Namun, dalam adaptasi permainan video gim awalnya saat melawan Donkey Kong, Mario Bros masih dipanggil dengan sebutan Jumpman.
2. Banyak Refrensi dari Gim
Selain arena gladiator yang mirip dengan kondisi asli di dalam gimnya, penonton juga akan dipelihatkan unsur-unsur lain yang didasarkan dari game Super Mario, salah satunya adalah pijakan atau platformer khas permainan tersebut. Unsur ini ditampilkan cukup mirip dengan visual yang dibuat lebih ciamik.Tak hanya itu, penonton juga akan disuguhi lanskap keindahan kerajaan jamur, serta bagaimana dia harus menyelesaikan misi layaknya dalam permainan, yakni dengan melompati beberapa pltaformernya yang khas agar tidak jatuh.
3. Misi Menyelamatkan Luigi?
Dalam trailer yang dirilis, penonton juga akan diperlihatkan saat saudara Mario yakni Luigi ditawan oleh Bowser di sebuah tempat yang penuh dengan lava. Dari sini Bowser seakan memanfaatkan sudara kembarnya itu agar mencari dan datang menemuinya.Adegan kemudian berpindah ke Kerajaan Jamur yang menampilkan gambar Princess Peach dan Toad akan kedatangan Bowser. Dari sini terlihat seolah premis yang dibangun adalah misi menyelamatan Luigi, bukan sang putri kerajaan.
4. Kembalinya Kekuatan Bunga Api
Sebagaimana bersumber dari gim, film yang naskahnya ditulis oleh Matthew Fogel ini juga memperlihatkan adanya kekuatan bola api yang bisa menambah performa Mario. Hal itu dapat dilihat saat Princess Peach mengambilnya dari hamparan kebun bunga yang bersinar.Selain itu, ada juga unsur kemunculan Tanooki Mario, di mana lewat kostum yang dipakai Mario itu dia bisa mendapatkan kekuatan hewan tanuki untuk melawan musuh-musuhnya di setiap misi yang diemban. Dalam teaser terlihat saat memakai kostum ini Mario juga seolah dapat terbang.
Baca juga: 6 Film Anime Rilis Desember 2022, Dibuka dengan Nostalgia Bareng The First Slam Dunk
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.