Skincare pria (Sumber gambar: Freepik)

Tak Lagi Identik Wanita, Ini Alasan Pria Mulai Rutin Pakai Skincare

25 November 2022   |   11:00 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Perawatan diri tidak mengenal gender. Banyak pria yang mulai aware dengan kesehatan wajah dan kulitnya demi menjaga penampilan mereka tetap optimal. Meningkatnya tren perawatan pria terjadi seiring dengan bermunculannya klinik perawatan serta produk skincare khusus pria di Indonesia.

Founder Gamal Men, Fariz Egia Gamal, mengatakan pemakai skincare pria memang masih kalah dibanding wanita. Namun, jumlahnya di dalam negeri makin lama makin banyak. Dahulu, skincare identik dengan wanita, tetapi saat ini aneka produk perawatan diri juga mulai digemari pria. Tak hanya wanita, pria juga ingin tampil ganteng setiap saat.

Sejalan dengan kesadaran merawat diri yang makin tinggi, aneka produk skincare lokal juga ikut berkembang. “Kita bisa lihat, setiap tahunnya konsumen pria juga makin teredukasi. Enggak cuma sekadar beli sabun muka, tetapi mulai beli serum, sunscreen, dan jenis perawatan lain. Jadi, sudah bukan perawatan dasar lagi,” ujar Gamal kepada Hypeabis.id.

Baca juga4 Urutan Memakai Skincare untuk Kulit Sensitif Menurut Ahli Dermatologi

Menurut Gamal, literasi soal perawatan diri bagi pria terbentuk oleh makin masifnya pemengaruh atau influencer di media sosial. Belakangan, makin banyak pria yang memunculkan diri di media sosial dan berbagi soal tip menggunakan produk-produk perawatan kulit. 

Uniknya, mereka yang ngobrolin soal skincare sekarang lebih berperawakan macho. Hal ini menghapus stigma bahwa yang memakai skincare adalah pria yang ‘berbelok’. Oleh karena itu, stigma skincare hanya dipakai oleh pria berbelok kini sudah terbilang musnah. Justru, saat ini pria yang menjaga dan merawat diri justru jadi tren baru.
 

Pria & Wanita Butuh Skincare

Vice President of Research & Development at Paragon Technology & Innovation (Paragon Corp), Sari Chairunnisa, mengatakan pria dan wanita sama-sama membutuhkan skincare. Keduanya tidak memiliki perbedaan yang signifikan dalam perawatan kesehatan kulit.

Sari menyebut pria bahkan bisa dibilang lebih membutuhkan skincare untuk merawat tubuhnya. Sebab, kondisi kulit mereka cenderung kurang elastis dibanding wanita. Ahli dermatologi itu juga mengatakan kulit pria lebih rentan memiliki masalah pigmentasi, lebih berminyak, kasar, dan kering.

Menurutnya, kebanyakan masalah kulit pria adalah jerawat. Hal tersebut muncul karena pengaruh tipe kulit orang Indonesia yang cenderung berminyak. Selain itu, hal itu juga didukung oleh kondisi cuaca Indonesia yang beriklim tropis.

Dengan menilik faktor-faktor, sudah seyogianya pria di Indonesia mulai lebih peduli terhadap kesehatan kulit dan wajahnya. Setidaknya ada beberapa produk perawatan kulit dan wajah yang wajib dimiliki para pria. 
 

3 Jenis Skincare yang Dibutuhkan Pria 

Sari mengatakan setidaknya pria perlu memakai 3 produk skincare secara rutin. Tiga produk tersebut ialah facial wash, sunscreen, dan moisturizer.

Facial wash berfungsi untuk menjadi langkah pertama membersihkan wajah dari kotoran yang menempel. Sunscreen atau tabir surya punya peran penting sebagai pelindung dari bahaya sinar matahari, seperti kulit terbakar atau penuaan dini.

Moisturizer atau pelembap berguna untuk menghidrasi kulit sehingga tidak kering dan menjaga sel-sel kulit. Namun, jika memiliki kulit bertipe kering, pria juga perlu menambahkan body lotion atau cream.

Penggunaan body lotion secara rutin dapat membantu menjaga kelembapan kulit. Penggunaannya sendiri disarankan dilakukan setelah mandi. Sebab, setelah mandi, pori-pori di dalam tubuh dalam keadaan terbuka. Dengan demikian, proses penyerapannya akan terasa lebih maksimal. 

Baca jugaTips Skincare Rutin Untuk Pria Jadi Ganteng Maksimal

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Begini Tips Mengatasi Anak Drama Saat Ditinggal Pergi Orang Tua

BERIKUTNYA

Begini Cara Meditasi Spirit, Self Healing yang Bikin Hidup Lebih Produktif

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: