Minho Shinee (Sumber gambar : Twitter/SM Town)

14 Tahun Berkarier, Akhirnya Minho Shinee Rilis Album Solo

22 November 2022   |   18:13 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Like
Anggota boy group asal Korea Selatan Shinee, Choi Minho akhirnya memiliki album solo pertamanya setelah 14 tahun berkarier di dunia hiburan. Berjudul CHASE, album ini akan dirilis 12 Desember 2022, 3 hari setelah ulang tahunnya yang jatuh pada 9 Desember.

SM Entertainment selaku agensi Minho Shinee merilis teaser album CHASE pada tengah malam waktu setempat. Dalam  teaser tersebut, tampak suasana kelam yang mengambil latar bagian sebuah rumah kayu bertingkat.

Di lantai 1 rumah tersebut, terpampang jendela besar dengan tirai merah dan bias cahaya dari dalam. Namun yang menjadi poin utama, terdapat bayangan seseorang memakai jubah di balik tirai merah tersebut.

Baca juga9 Drama Korea yang Tayang November, Ada Minho SHINee hingga Song Joong Ki

Minho sebelumnya telah merilis lagu solo melalui SM STATION berjudul I'm Home dan Heartbreak. Sementara single Jepang yang dia luncurkan berjudul Romeo and Juliet dan Falling Free

Album CHASE milik Minho diketahui melengkapi saga album solo SHINee. Sebelumnya, walaupun menjadi anggota termuda, Taemin yang pertama kali meluncurkan album solo berjudul Ace pada 18 Agustus 2014. Album ini memiliki single utama, Danger dan beberapa lagu lainnya seperti Ace, Experience, Wicked, Pretty Boy, dan Play Me

Lima bulan kemudian, tepatnya pada 12 Januari 2015, sang vokalis utama Shinee, Jonghyun  merilis Base sebagai album solo pertamanya. Lagu utama album ini berjudul Crazy atau Guilty Pleasure

Langkah untuk merilis album solo kemudian dilakukan Key pada 6 November 2018. Berjudul Face, album ini terdiri dari 10 lagu dengan One of Those Nights sebagai lagu utama.

Sementara itu, pada bulan yang sama, sang Leader, Onew turut merilis album solo pertamanya, Voice. Album ini diluncurkan sebagai salam perpisahannya untuk hiatus sementara dari dunia hiburan untuk menjalani wajib militer pada 10 Desember 2018. Album Onew berisi 7 lagu dengan title track berjudul Blue. Lagu ini memiliki unsur R&B dengan sentuhan old-pop

Jika dilihat, album para member Shinee ini cukup unik lho Genhype. Pasalnya, akhiran kata dari album tersebut didominasi ce/se

Diketahui, saat ini para anggota Shinee yang tersisa setelah sepeninggalan Jonghyun tampak sibuk dengan kegiatannya masing-masing. Beberapa diantaranya telah menyelesaikan wajib militer dan telah kembali ke dunia hiburan. 

Adapun anggota termuda mereka, Taemin pada Mei 2021 baru menunaikan tugas wamil. Dia masuk ke dalam Pusat Pelatihan Tentara Korea di Nosan yang terletak di Chungcheong Selatan. 

Para member Shinee pun menghantar Taemin menunaikan kewajibannya itu beberapa waktu lalu. Namun demikian, maknae itu dikabarkan pindah tugas dari band militer ke layanan publik karena gejala depresi dan kecemasan yang semakin memburuk. 

Baca jugaMinho SHINee Hadirkan Rasanya Sakit Hati dalam Single Heartbreak

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Kenali Penyebab dan Cara Mengobati Polio

BERIKUTNYA

James Winburn, Stuntman Michael Myers Seri Halloween Pertama Meninggal Dunia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: