Game Scarlet and Violet Pokemon (Sumber gambar: Pokemon)

4 Fakta Menarik Game Pokemon Scarlet and Violet yang Rilis 18 November 2022

16 November 2022   |   20:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Siapa yang tak kenal dengan Pokemon? Seri gim yang dikembangkan oleh Game Freak dan Creatures Inc ini pertama kali diterbitkkan oleh Nintendo di Jepang pada 1996. Hingga kini, sudah ada puluhan judul Pokemon yang telah dirilis kepada para penggemar. 

Masih meneruskan waralaba populernya, Pokemon kembali mengeluarkan gim terbaru yang dinamai Scarlet and Violet. Jadi game ke-51 dalam jagat Pokemon, Scarlet and Violet hadir dengan konsep role playing game open world pertama dari seri utamanya. 

Dalam gim anyarnya, Pokemon bakal memberikan pengalaman yang menarik mulai dari bertemu karakter dan Pokemon baru, bemain secara tim, saling bertarung, bertukar, hingga mengeksplorasi alam terbuka. Sebelum rilis pada 18 November 2022 nanti, yuk simak deretan fakta menarik Pokemon Scarlet and Violet berikut ini: 

Baca jugaPengalaman Segar Bermain Pokemon Legends: Arceus


1. Perbedaan Pokemon Scarlet dan Violet

Gameplay Scarlet and Violet Pokemon (Sumber gambar: Pokemon)

Gameplay Scarlet and Violet Pokemon (Sumber gambar: Pokemon)

Pokemon Scarlet dan Pokemon Violet memiliki perbedaan yang mendasar dari segi avatar, profesor, dan lainnya. Pokemon Scarlet hadir dengan pakaian merah dan Pokemon Violet dihadirkan dengan kostum warna ungu. Selain itu, ada juga perbedaan karakter profesor di mana Pokemon Violet akan menampilkan Profesor Turo dan Pokemon Scarlet menghadirkan Profesor Sada. Perbedaan utama lainnya adalah Legendary Pokemon berupa Koraidon pada seri Scarlet dan Miradon pada seri Violet.
 

2. Sistem Multipemain 

Multiplayer gameplay Scarlet and Violet Pokomen (Sumber gambar: Pokemon)

Multiplayer gameplay Scarlet and Violet Pokomen (Sumber gambar: Pokemon)

Selain bisa memburu dan bertarung, pemain bisa mengeksplorasi ragam lokasi yang diminati bersama player lainnya. Pokemon memberi batas multiplayer hingga 4 pemain untuk melakukan penjelajahan area yang belum familiar di seri terbaru ini. Selain itu, pemain juga bisa merasakan pengalaman berupa alur cerita yang menarik, di samping berpetualang bersama Pokemon. 
 

3. Suguhkan 12 Karakter Unik

Karakter di Scarlet and Violet Pokemon (Sumber gambar: Pokemon)

Karakter di Scarlet and Violet Pokemon (Sumber gambar: Pokemon)

Sebelum memulai petualangan di dunia terbuka, pemain dapat memilih karakter utama yang tampilannya bisa disesuaikan. Selain itu, Pokemon telah mengumumkan 11 karakter lain yang akan menemani petualangan para pemain. Disebutkan semuanya akan memiliki ciri khas masing-masing. Mereka adalah Arven, brassius, Clavell, Geeta, Grusha, Lono, Jacq, Mela, Nemona, Penny, dan professors Sadaand Turo. 
 

4. Pokemon Starter Imut 

Pokemon Quaxly (Sumber gambar: Pokemon)

Pokemon Quaxly (Sumber gambar: Pokemon)

Seperti pada seri utama gim Pokemon lainnya, dikenalkan juga 3 Pokemon starter terbaru yang bernama Sprigatito, Fuecoco, dan Quaxly dengan visual yang menggemaskan. Ketiganya juga diceritakan memiliki karakter tersendiri, yang berbeda antara satu dengan yang lainnya. 

Sprigatito masuk dalam tipe dan kategori Grass Cat yang punya karakter cenderung merajuk dan mudah mencari perhatian. Fuecoco masuk dalam kategori Fire Croc Pokemon yang tampak santai, gemar makan, dan ahli dalam kecepatan. Sementara itu, Quaxly digambarkan sebagai Pokemon berbentuk bebek dengan karakter yang serius dan rapi. 

Baca jugaPenelitian Sebut Pokemon GO Bisa Atasi Depresi Ringan

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Begini Cara Penerapan Fitur Darurat SOS di iPhone 14 Melalui Satelit

BERIKUTNYA

5 Dampak Bulu Kucing bagi Kesehatan Manusia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: