Tampilan first look game Honor of Kings: World. (Sumber gambar: TiMi Studio/Tencent Games)

Honor of Kings: World Rilis Trailer Gameplay, Visualnya Mirip The Legend of Zelda

16 November 2022   |   08:45 WIB

Setelah pengumuman perdana satu tahun yang lalu, Tencent Games dan TiMi Studios Group akhirnya merilis cuplikan video (trailer) gim terbarunya yakni Honor of Kings: World. Judul ini merupakan bagian dari waralaba gim MOBA populer Honor of Kings.

Berdasarkan laporan Gematsutrailer ini merupakan perkembangan terbaru sejak pengenalan pertamanya pada Oktober 2021 melalui media sosialnya. Mengusung genre open-world aksi role-play games (RPG), gim ini menunjukkan tampilan visual beserta permainannya dalam durasi 2 menit 45 detik.

Cuplikan menunjukkan narasi tentang masa kini, yang berkaitan dengan masa lalu, ditambah dengan dialog beberapa karakter dalam bahasa Mandarin. Sekilas, narasinya berfokus pada petualangan mencari relik tertentu dan menghadirkan ragam kekuatan untuk menyelesaikan ragam misi.

Caption yang tertera pada akun Twitter resminya menyebutkan bahwa pemain bisa mengembangkan kemampuan tertentu sambil menjelajah berbagai kontinen dengan ragam potensi. Mereka juga bisa bertualang ke berbagai kawasan yang menarik mata dan hati serta bertemu dengan ragam karakter. 

Baca jugaHonor of Kings, Game MOBA Terlaris di China Rilis Global Akhir 2022
 
Tak hanya kekuatan di darat dan udara, pemain juga bisa menunjukkan kekuatannya saat berada di dalam perairan serta gua dan kawasan bebatuan yang gelap. Di saat yang sama, pemain juga bisa mengganti mode pakaian reguler dengan pakaian untuk bertarung, lalu melawan tokoh-tokoh dan beragam monster tertentu dalam misinya.

Selain kekuatan, pemain dalam mode bertarung juga dilengkapi dengan ragam senjata mulai dari pedang, panah dan busur, hingga senjata menyerupai senapan dan pistol. Senjata ini bisa dikombinasikan dengan kekuatan dalam setiap pemain untuk menguatkan efek saat melawan monster maupun tokoh lawan lainnya.

Melansir Techcode.com, Honor of Kings: World merupakan salah satu game yang berbasis dari game Honor of Kings yang menyajikan desain aset dan semesta menyerupai The Legend of Zelda: Breath of the Wild. Game ini sendiri diketahui berkolaborasi dengan penulis naskah sains fiksi Liu Cixin yang dikenal dengan proyek The Three-Body Problem, sehingga menjadikan adanya perspektif baru terhadap budaya dan estetika China dalam game ini.
 
Announce trailer yang rilis pada setahun lalu lebih berfokus pada semesta di dalam gim, dialog para aktor, elemen pakaian, pemandangan, hingga monster yang menjadi tokoh antagonis. Video ini sendiri juga sempat membocorkan sistem permainan combat atau pertarungannya bisa dilakukan secara individu maupun berpasangan.

Tak hanya itu, ada beberapa visualisasi monster yang tampak di dalam video ini, yaitu monster yang menyerupai naga berwarna biru dan monster menyerupai singa berwarna merah dengan elemen api. Ada juga makhluk raksasa menyerupai ikan paus terbang yang membantu beberapa karakter protagonis dalam game ini.

Lebih rinci dalam video gameplay, karakter yang akan dilawan lebih bervariasi dari pasukan berpostur tinggi dan mengenakan pakaian baja, monster humanoid dengan referensi pohon dan kayu, hingga monster yang menyerupai macan biru keunguan.

Game Honor of Kings: World akan hadir di berbagai platform sebagaimana dikonfirmasi dalam halaman akun Bilibili resminya beberapa waktu lalu. Akan tetapi masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai tanggal perilisan gimnya. 

Baca juga: Stray hingga God of War: Ragnarok, Intip Daftar Nominasi The Game Awards 2022

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Berbagai FIlm Dokumenter Pilihan dari 18 Negara Akan Tersaji di Festival Film Dokumenter 2022

BERIKUTNYA

Diminati di Luar Negeri, Yuk Kenalan Sama 3 Ikan Cantik Asli Indonesia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: