Daftar game indie yang rilis di PS4 dan PS5 pada November 2022 (Sumber gambar: PlayStation)

Daftar Game Indie yang Rilis di PS4 & PS5 November 2022 

02 November 2022   |   18:40 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Like
November telah tiba. Dalam konteks permainan video game, ada banyak judul yang bakal hadir pada bulan yang identik dengan musim hujan ini. Tidak hanya dari para pengembang dan studio  besar, developer indie dari berbagai negara juga bakal ikut meramaikan perilisan gim-gim baru dalam waktu dekat.  

Untuk para pengguna konsol PlayStation, khususnya PlayStation 4 (PS4) dan PlayStation 5 (PS5), lineup indie pada bulan November juga bakal menghadirkan permainan yang beragam dan menarik. Mulai dari petualangan di atas kapal besar hingga proses pencarian jati diri lewat pengumpulan topeng. 

Dirangkum Hypeabis.id, berikut ini adalah daftar permainan gim video dari pengembang indie yang bakal rilis di PS4 dan PS5 pada November 2022: 

Baca juga: 5 Game Terbaru yang Rilis November 2022, Gamers Merapat Yuk!


1. Goat Simulator 3 (17 November) 

Salah satu judul indie yang bakal hadir di konsol mutakhir PlayStation adalah Goat Simulator 3. Permainan gim petualangan kotak pasir (sandbox) ini seperti judulnya, memungkinkan kalian untuk menjadi kambing. Menanduk, menjilat, melompat, dan berkeliaran di pulau raksasa bernama San Angora. 

Selain menjadi kambing, pemain juga dapat mengumpulkan kawanan hingga 4 pemain co-op, lokal maupun daring. Ada juga peta padang rumput baru yang bisa dijelajahi, dan dihancurkan. Ya Goat Simulator identik dengan aksi kekacauan dengan elemen api hingga listrik. Menyuguhkan dunia kacau balau yang disebabkan kawanan kambing. 
 


2. Ship of Fools (22 November) 

Ship of Fools adalah permainan co-op roguelite berlatar dunia laut. Pada gim ini pemain akan berperan sebagai Fools, satu-satunya makhluk yang cukup bodoh dan berani untuk mengarungi lautan luas. Pasalnya situasi laut yang ada di dunia gim dipenuhi dengan badai serta aksi kriminal dan kejahatan. 

Pemain bakal melakukan perlawanan dengan musuh-musuh yang ada di lautan lepas. Gim ini memungkinkan penggunanya bermain dengan bersama dengan teman-teman secara daring. Gim dikembangkan oleh Fika Productions dan diterbitkan oleh Team17, rencananya akan rilis pada 22 November 2022. 
 
 

3. The Knight Witch (29 November) 

Bicara dunia gim, maka tidak ada yang tidak mungkin. Seperti judul indie satu ini, yang mengkombinasikan karakter dan dunia penyihir (witch) dengan ksatria (knight). Jadilah permainan video gim bernama The Knight Witch, yang dikembangkan oleh Super Mega Team dan diterbitkan oleh Team 17. 

Gim bergenre petualangan ini mengambil konsep metroidvania, yang telah menjadi satu ciri khas tersendiri di dunia gim, dan memiliki penggemar tidak sedikit. Dengan gameplay yang penuh aksi tembak-menembak, pemain akan dihadapkan pada berbagai musuh dan situasi. Mereka juga melakukan pengaturan kekuatan untuk memaksimalkan perjuangan di setiap skenarionya. 
 


4. Sable (29 November)

Sable, gim indie yang dikembangkan Shedworks bakal hadir ke konsol PlayStation pada pengujung bulan ini. Permainan eksplorasi dunia terbuka (open world) ini sejatinya sudah lebih dahulu muncul di platform komputer dan konsol besutan Microsoft, Xbox One dan Xbox X/S.

Di dalam gim, pemain akan mengontrol Sable, seorang gadis muda yang memulai ritual peralihan usia di tempatnya. Ritual tersebut dilakukan dengan cara melakukan pencarian topeng yang sesuai di planet gurun Midden, dan kembali ke klan nomadnya. 

Permainan Sable juga mendapatkan respons yang positif dari para pemain dan kritikus. Judul ini juga dinominasikan dalam sejumlah ajang penghargaan, termasuk nominasi debut gim indie terbaik pada gelaran The Game Awards 2021, dan bahkan memenangkan kategori narasi terbaik PC Gamers 2021. 
 


Baca juga: 5 Fakta Menarik tentang Game Gotham Knights, Adaptasi Semesta Batman dari DC

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Ngobrol Bareng, Pharrell Williams & RM BTS Ungkap Kolaborasi di Album Baru

BERIKUTNYA

5 Rekomendasi Barbershop di Jakarta

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: