Strategi Esensi by Nina Nugroho Kembangkan Bisnis Lewat Pasukan Reseller
29 October 2022 |
10:38 WIB
1
Like
Like
Like
Banyak cara yang dilakukan oleh sejumlah brand dalam membesarkan bisnisnya. Salah satunya adalah dengan membangun pasukan reseller. Selain dapat menggarap pangsa pasar secara lebih luas, sistem reseller juga membuka kesempatan usaha dan peluang bisnis bagi kelompok masyarakat lainnya.
Strategi ini pula yang dilakukan oleh Nina Septiana seorang desainer sekaligus pemilik brand Esensia by Nina Nugroho yang mulai menerapkan model bisnis ini, yaitu melalui sistem reseller.
Nina mengatakan strategi ini dilakukan sebagai upaya memperluas pangsa pasar sekaligus untuk mendapatkan market positioning yang tepat, memenuhi kebutuhan pasar, mendapatkan respon yang baik dari existing customer dan new customer serta meningkatkan value brand dengan menentukan strategi – strategi bisnis yang tepat dan hebat.
Baca juga: Perkuat Bisnis dengan Pasukan Reseller
Di samping itu, model bisnis ini juga dilakukan untuk memberikan solusi bisnis kepada para perempuan Indonesia untuk meningkatkan kapasitas dan produktivitasnya sehingga menjadi perempuan yang lebih mandiri secara finansial dan meningkatkan keberdayaannya sebagai seorang perempuan.
Esensia by Nina Nugroho yang mengusung tagline Aesthetic in Modesty ini juga menjadi bagian penting dalam Gerakan #akuberdaya yang telah diinisiasi oleh Nina Septiana sejak tahun 2021 lalu. "Kebanyakan reseller adalah perempuan, diharapkan ini juga akan menjadi jalan untuk melejitkan keberdayaan perempuan, melalui peningkatan kemampuan finansial mereka," ujarnya.
Esensia by Nina Nugroho ini baru saja diluncurkan pada pertengahan tahun 2020, di tengah pandemi Covid-19 yang tengah melanda dunia untuk memenuhi kebutuhan para perempuan yang ingin tetap tampil nyaman dan menawan, kendati hanya bisa beraktifitas dari rumah.
Seiring perjalanan waktu, sejalan dengan melandainya pandemi Covid-19, Esensia by Nina Nugroho hadir kembali dengan sesuatu yang baru.
Sejalan dengan hal itu, Dr Indrawan Nugroho, Komisaris PT Nina Nugroho Internasional, yang membawahi brand Nina Nugroho, Esensia by Nina Nugroho dan Herstori by Esensia, menuturkan dengan bergabung menjadi reseller akan menjadi bagian dalam melejitkan keberdayaan perempuan Indonesia. Selain berdaya secara finansial, juga berdaya secara sosial.
Indra mengatakan pilihan model bisnis dengan sistem reseller dilakukan, karena tidak semua orang merasa nyaman dengan belanja online (daring). ‘’Masih ada masyarakat yang lebih nyaman berbelanja secara offline (luring) setelah menyentuh barang yang akan dibeli, atau bahkan mencobanya, maka model bisnis reseller ini menjadi salah satu pilihan,’’ ungkap Indrawan.
Dalam kesempatan yang sama, Agung Hidayatulloh, Managing Partner Esensia, mengatakan bahwa permintaan terhadap produk fashion muslim yang simple, unik, berkualitas dengan harga kompetitif ada di seluruh pelosok Indonesia sehingga perlu dipenuhi dengan baik.
Agung mengatakan bahwa sistem reseller ini bisa dilakukan oleh seseorang yang ingin belajar memulai bisnis sekaligus melatih mental sebagai seorang pengusaha.
Siapa saja bisa menjadi reseller dari produk Esensia, lebih baik jika sudah berpengalaman berjualan sebelumnya. Namun bagi yang belum pernah, pihaknya akan memberikan coaching dan elearning untuk para mitra. ‘’Kami mencari mitra yang serius berkeinginan meningkatkan bisnis mereka. Mereka juga akan mendapatkan privilege untuk mengembangkan bisnisnya,’’ ungkap Agung.
Baca juga: Ini Lho 5 Perbedaan antara Reseller & Dropshipper yang Perlu Diketahui
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Strategi ini pula yang dilakukan oleh Nina Septiana seorang desainer sekaligus pemilik brand Esensia by Nina Nugroho yang mulai menerapkan model bisnis ini, yaitu melalui sistem reseller.
Nina mengatakan strategi ini dilakukan sebagai upaya memperluas pangsa pasar sekaligus untuk mendapatkan market positioning yang tepat, memenuhi kebutuhan pasar, mendapatkan respon yang baik dari existing customer dan new customer serta meningkatkan value brand dengan menentukan strategi – strategi bisnis yang tepat dan hebat.
Baca juga: Perkuat Bisnis dengan Pasukan Reseller
Di samping itu, model bisnis ini juga dilakukan untuk memberikan solusi bisnis kepada para perempuan Indonesia untuk meningkatkan kapasitas dan produktivitasnya sehingga menjadi perempuan yang lebih mandiri secara finansial dan meningkatkan keberdayaannya sebagai seorang perempuan.
Esensia by Nina Nugroho yang mengusung tagline Aesthetic in Modesty ini juga menjadi bagian penting dalam Gerakan #akuberdaya yang telah diinisiasi oleh Nina Septiana sejak tahun 2021 lalu. "Kebanyakan reseller adalah perempuan, diharapkan ini juga akan menjadi jalan untuk melejitkan keberdayaan perempuan, melalui peningkatan kemampuan finansial mereka," ujarnya.
Esensia by Nina Nugroho ini baru saja diluncurkan pada pertengahan tahun 2020, di tengah pandemi Covid-19 yang tengah melanda dunia untuk memenuhi kebutuhan para perempuan yang ingin tetap tampil nyaman dan menawan, kendati hanya bisa beraktifitas dari rumah.
Seiring perjalanan waktu, sejalan dengan melandainya pandemi Covid-19, Esensia by Nina Nugroho hadir kembali dengan sesuatu yang baru.
Sejalan dengan hal itu, Dr Indrawan Nugroho, Komisaris PT Nina Nugroho Internasional, yang membawahi brand Nina Nugroho, Esensia by Nina Nugroho dan Herstori by Esensia, menuturkan dengan bergabung menjadi reseller akan menjadi bagian dalam melejitkan keberdayaan perempuan Indonesia. Selain berdaya secara finansial, juga berdaya secara sosial.
Indra mengatakan pilihan model bisnis dengan sistem reseller dilakukan, karena tidak semua orang merasa nyaman dengan belanja online (daring). ‘’Masih ada masyarakat yang lebih nyaman berbelanja secara offline (luring) setelah menyentuh barang yang akan dibeli, atau bahkan mencobanya, maka model bisnis reseller ini menjadi salah satu pilihan,’’ ungkap Indrawan.
Dalam kesempatan yang sama, Agung Hidayatulloh, Managing Partner Esensia, mengatakan bahwa permintaan terhadap produk fashion muslim yang simple, unik, berkualitas dengan harga kompetitif ada di seluruh pelosok Indonesia sehingga perlu dipenuhi dengan baik.
Agung mengatakan bahwa sistem reseller ini bisa dilakukan oleh seseorang yang ingin belajar memulai bisnis sekaligus melatih mental sebagai seorang pengusaha.
Siapa saja bisa menjadi reseller dari produk Esensia, lebih baik jika sudah berpengalaman berjualan sebelumnya. Namun bagi yang belum pernah, pihaknya akan memberikan coaching dan elearning untuk para mitra. ‘’Kami mencari mitra yang serius berkeinginan meningkatkan bisnis mereka. Mereka juga akan mendapatkan privilege untuk mengembangkan bisnisnya,’’ ungkap Agung.
Baca juga: Ini Lho 5 Perbedaan antara Reseller & Dropshipper yang Perlu Diketahui
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.