dok. unsplash

Perkuat Bisnis dengan Pasukan Reseller

28 October 2021   |   17:21 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Semangat sumpah pemuda juga dirasakan oleh para anak muda Indonesia yang makin kreatif dan giat untuk memperluas jaringan bisnis. Salah satu cara yang dilakukan untuk memperluas jaringan bisnis dan meningkatkan kapabilitas usaha ialah dengan membangun pasukan reseller.

Mengacu pada laporan World Bank 2021, menunjukan bahwa di Indonesia, sebanyak 59,2% memiliki mata pencaharian wiraswasta, dan 74,1% di antaranya mengandalkan penjualan online sebagai pendapatan utama. Namun, sebagian besar yang mengandalkan penjualan online adalah reseller yakni mendapai 51%, sedangkan produsen baru mencapai 11%.

Kondisi tersebut jelas menjadi peluang bagi UKM untuk menemukan lebih banyak jejaring reseller. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Syaiha pemilik bisnis online SCM store, Herbal dan kosmetik brand Heekea.

Syaiha mengakui bahwa 80% income bisnisnya datang dari reseller. Untuk itulah, dirinya makin gencar menghadirkan dan membangun reseller lebih banyak lagi.

Untuk mendapatkan pasukan reseller, biasanya dia menggunakan media sosial seperti akun youtube pribadi dan instagram, termasuk dengan menyediakan kelas Facebook ads bagi yang baru memulai berbisnis online.
“Peserta kelas tersebut kebanyakan langsung dapat mengaplikasikan Facebook ads dengan menjual produk dari Heekea,” ujarnya.

Dalam waktu sebulan melalui usaha yang dilakukan Syaiha mendapatkan 50 - 100 reseller. Dirinya pun terus berusaha melakukan inovasi dan memutar otak untuk meluaskan bisnis kami, salah satu caranya dengan mengikuti acara bisnis. Bahkan pernah dalam satu kali momen mereka bisa mendapatkan lebih dari 35 reseller.


Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Kecepatan Unduh Jaringan 4G di Indonesia Ternyata Lebih Baik Daripada Wifi

BERIKUTNYA

MPASI Homemade atau Bubur Instan? Ini Penjelasan Dokter

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: