Wingko Babat ala Chef Samuel Tumbelaka (Sumber gambar : Batiqa Hotel)

Yuk Bikin Wingko Babat Kekinian dari Rumah, Begini Resepnya!

25 October 2022   |   12:30 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Wingko atau yang selama ini lebih dikenal dengan wingko babat merupakan salah satu menu tradisional khas Indonesia dari tanah Jawa. Hidangan jajanan yang terbuat dari kelapa muda, tepung beras ketan dan gula tersebut sangat terkenal di pesisir pantai Jawa. 

Mungkin selama ini Genhype lebih mengenal wingko babat sebagai oleh-oleh khas wilayah Semarang. Akan tetapi, ternyata makanan dengan tekstur lembut dan rasa yang nikmat ini sebetulnya berasal dari Lamongan, Jawa Timur tepatnya di Kecamatan Babat, dan sudah dibuat sejak 1898.

Nah, bagi kalian yang ingin mencicipi wingko babat yang manis dan gurih ini, tidak lagi perlu jauh-jauh ke Semarang atau Lamongan, karena kalian bisa membuat dan mengkreasikan sendiri makanan tradisional ini. Apalagi proses memasaknya juga terbilang cukup mudah dengan bahan-bahan yang sederhana. 

Baca jugaResep Croffle yang Wangi & Empuk ala Chef Devina Hermawan 

Ingin tahu seperti apa resep dan cara memasaknya? Kali ini, kalian bisa mencontek menu Wingko Babat dari Chef Samuel Tumbelaka, Corporate Executive Chef dari BATIQA Hotels, berikut selengkapnya: 


Bahan:

  • 100 gram shorbe kelapa
  • 50 gram whipe cream
  • 50 gram stroberi
  • 25 gram water melon radish/ lobak semangka merah
  • 50 gram Kara coconut cream powder
  • 250 gram Kara dessicated coconut
  • 130 gram tepung ketan
  • 100 gram gula Pasir
  • 20 gram butter
  • 20 gram margarin 
  • 70 gram telur
  • 5 pcs biji vanilla
  • 2 gram garam
  • 3 pcs biskuit coklat
  • 100 gram Kara coconut milk
  • 1 pack edible flower / bunga yang bisa dimakan
  • daun pisang
 

Persiapan: 

  1. Siapkan bahan-bahan utama yaitu kara coconut cream powder, tepung ketan, kara dessicated coconut, gula pasir, butter, margarin, biji vanila, garam, telur, kara coconut milk 
  2. Kocok whip cream dan kara coconut milk hingga kaku 
  3. Potong stroberi 
  4. Hancurkan kukis coklat hingga menjadi crumble
 

Cara Memasak:

  1. Siapkan bowl dan ballon wisk 
  2. Masukan bahan2 utama yang sudah di siapkan campur hingga menjadi satu,aduk bersamaan 
  3. Setelah tercampur siapkan tatakan kue untuk membuat wingko babat di alasi dengan daun pisang hingga tertutup. 
  4. Bakar wingko babat denga 160 derajat celcius selama 1 jam 
  5. Setelah matang siapkan piring saji, lalu potong wingko babat menjadi beberapa potongan 
  6. Letakan wingko babat dalam piring saji,beri kocokan whip cream dan kara coconut milk  
  7. Beri crumble cookies dalam piring, beri coconut shorbet dan garnish dengan strober dan edible flower serta watermelon raddish. 
Baca jugaResep Cake Klepon Modern ala Chef Farah Quinn 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah

SEBELUMNYA

Cerita di Balik Lukisan Claude Monet yang Dilempar Kentang Tumbuk oleh Aktivis

BERIKUTNYA

6 Tip Berpakaian Supaya Terlihat Lebih Tinggi, Beri Sentuhan Monokrom

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: