Croffle (Sumber gambar: Oning/Unsplash)

Resep Croffle yang Wangi & Empuk ala Chef Devina Hermawan

13 October 2022   |   17:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Croffle menjadi salah satu camilan yang digandrungi banyak orang terutama kalangan anak muda. Kata croffle sendiri berasal dari gabungan antara croissant dan waffle. Ya, croffle memang dibuat dengan cara memasukkan adonan croissant ke dalam cetakan waffle. 

Tekstur croffle tidak terlalu kering seperti croissant, tetapi lebih padat dari croissant pada umumnya. Biasanya, croffle disajikan dengan beragam topping di atasnya mulai dari gula pasir, susu kental manis, selai, hingga es krim.

Mulai terkenal ketika menjadi makanan ringan favorit para artis dan idol Korea seperti Min-kyung dan Jaemin NCT, croffle makin banyak dibahas di Indonesia pada akhir 2020.
 

croffle (Sumber gambar: Chef Devina Hermawan/Twitter)

Croffle (Sumber gambar: Chef Devina Hermawan/Twitter)

Kudapan ini pertama kali dibuat oleh koki asal Irlandia bernama Louise Lennox, dan dijual pada 2017 di kafe La petite Boulangerie milik Cuisine de France di Dublin.

Croffle kemudian terus berkembang, dan menjadi salah satu peluang bisnis yang cukup menjanjikan. Orang-orang tak hanya penasaran untuk mencicipinya, tapi juga membuatnya. Saat ini, sudah banyak kafe yang menjual croffle sebagai menu kudapannya.

Namun,  jangan anggap membuat croffle adalah perkara yang sulit ya Genhype. Sebab, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep croffle yang wangi, gurih, dan empuk dari Chef Devina Hermawan berikut ini.

Resep Croffle (10 pcs)
Bahan-bahan:
  • 200 ml susu hangat
  • 6 gram ragi
  • 3 sdm gula pasir
  • 290 gram tepung terigu protein tinggi
  • 1/2 sdt garam
  • 150 gram mentega
 

g

Proses pembuatan croffle (Sumber gambar: Chef Devina Hermawan/Twitter)

Cara Membuat:
  1. Siapkan wadah lalu masukkan susu hangat. Tambahkan ragi dan gula ke dalam susu, lalu aduk hingga merata dan tutup dengan plastic wrap. Diamkan selama 5-10 menit.
  2. Pada mangkuk terpisah, masukkan tepung terigu dan garam lalu aduk. Jika sudah, tambahkan larutan ragi yang sebelumnya dibuat lalu uleni adonan hingga menyatu selama 5 menit.
  3. Siapkan mangkuk kosong lalu olesi dengan sedikit minyak, dan masukkan adonan. Tutup menggunakan plastic wrap dan istirahatkan adonan selama 1 jam.
  4. Siapkan talenan dan taburi dengan tepung terigu, lalu pipihkan adonan menjadi bentuk persegi panjang.
  5. Masukkan mentega, oles hingga merata lalu belah menjadi empat bagian. Tumpuk dan lipat adonan lalu simpan dalam freezer selama 45 menit.
  6. Keluarkan adonan dari freezer dan pipihkan memanjang lalu bagi menjadi 10 bagian dengan bentuk segitiga.
  7. Ambil satu per satu adonan, belah tengah bagian bawah, tarik kemudian gulung, dan lakukan hingga seluruh adonan habis.
  8. Diamkan adonan selama 15-20 menit hingga mengembang. Olesi dengan air lalu masukkan ke dalam gula.
  9. Panaskan cetakan waffle lalu masukkan adonan croffle dan panggang hingga kecokelatan. Croffle pun siap disajikan.


Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Berminat Ikut Kemitraan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik PLN? Begini Cara dan Keuntungannya

BERIKUTNYA

Dicari, 2.025 Anak-anak Penderita Katarak Kongenital untuk Dapat Kacamata Gratis!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: