Indonesia kaya akan makanan lokal yang penuh nutrisi (Sumber gambar : Indonesian Gastronomy Community/Hindah Muaris)

Icip 3 Kuliner Lokal Kaya Nutrisi, Bisa Cegah Kondisi Stunting

17 October 2022   |   17:22 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

2. Nasi Jagung 

Nasi Jagung Ikan Cakalang (Desyinta Nuraini)

Nasi Jagung Ikan Cakalang (Desyinta Nuraini)

Nasi yang berasal dari campuran beras dan jagung ini dahulu dianggap sebagai makanan rakyat. Nasi ini umum dikonsumsi masyarakat Jawa Tengah dan Jawa Timur. Namun tahu kah kamu nasi jagung kaya nutrisi. Jagung mengandung protein, serat, vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, zat besi, kalium, fosfor, dan magnesium. Lemak yang terkandung di dalamnya pun termasuk ke dalam lemak baik. “Nasi jagung full nutrisi. Semua cukupi untuk maincourse,” tutur Hindah.  

Dengan nutrisi yang melimpah ini, jagung memiliki manfaat untuk mengontrol gula darah, menjaga kesehatan jantung, menjaga keseatan mata, mengatasi konstipasi, hingga depresi. Sebagai pendamping nasi, kamu bisa menambahkan oseng daun singkong cakalang, sei sapi, ditambah sambal rabu-dabu. Semakin lengkap deh nutrisi dalam satu piring saji. 


3. Bubur Sagu Ambon

Bubur Sagu Ambon (Desyinta Nuraini)

Bubur Sagu Ambon (Desyinta Nuraini)

Makanan penutup khas Ambon ini bisa menjadi penutup dengan tekstur ringan, tidak terlalu manis, tetapi bergizi. Kuliner ini terdiri dari sagu Ambon yang ketika makannya dituangkan santan atau bisa diganti dengan susu rendah lemak. Terkadang potongan talas ungu ditambahkan sebagai toping. “Sagu daerah timur itu sagu metroxylon, dari pohon sagu,” imbuh Hindah. 

Sagu sendiri merupakan sumber karbohidrat yang memberi banyak energi bagi tubuh. Sagu juga mampu mencegah penyakit jantung karena mengandung amilase, sejenis pati rantai glukosa yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna. Dengan demikian, kadar kolestrol dan trigliserida yang berkaitan dengan penyakit jantung, terjaga tetap normal. 

Manfaat lain dari sagu yakni meningkatkan kesehatan tulang dan sendi karena mengandung zat besi, kalsium, dan tembaga. Kandungan mineral ini dapatan mencegah terjadinya osteoporosis. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 
1
2


SEBELUMNYA

10 Potret Busana Artis di Academy Museum Gala 2022, Hailey Bieber & Selena Gomez Tampil Mengejutkan

BERIKUTNYA

Ini Hal-hal Penting yang Membedakan Mural dengan Vandalisme

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: