Makanan super untuk mengatasi radang sendi. (Sumber gambar : unsplash.com/@jannisbrandt)

7 Makanan Super Untuk Atasi Radang Sendi

12 October 2022   |   13:51 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

3. Bawang putih

Dalam beberapa penelitian tabung reaksi, bawang putih dan komponennya telah terbukti memiliki sifat melawan kanker. Jenis umbi-umbian ini juga mengandung senyawa yang dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan demensia.

Selain itu, bawang putih telah terbukti memiliki efek anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi gejala radang sendi. Faktanya, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa bawang putih dapat meningkatkan fungsi sel kekebalan tertentu untuk membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Dalam sebuah penelitian, para peneliti menganalisis 1.082 anak kembar. Mereka menemukan bahwa mereka yang makan lebih banyak bawang putih memiliki penurunan risiko osteoartritis pinggul, kemungkinan berkat sifat anti-inflamasi bawang putih yang kuat. 


4. Brokoli

Sebuah studi yang dilakukan terhadap 1.005 wanita, menemukan bahwa asupan sayuran seperti brokoli dikaitkan dengan penurunan tingkat penanda inflamasi. Brokoli juga mengandung komponen penting yang bisa membantu mengurangi gejala radang sendi.

Komponen itu misalnya, sulforaphane, yang menghalangi pembentukan jenis sel yang terlibat dalam pengembangan rheumatoid arthritis.


5. Kacang kenari

Kacang kenari padat nutrisi dan sarat dengan senyawa yang dapat membantu mengurangi peradangan yang terkait dengan penyakit sendi.

Satu analisis dari 13 penelitian menunjukkan bahwa makan kenari dikaitkan dengan pengurangan penanda peradangan. Kenari sangat tinggi asam lemak omega-3, yang telah terbukti mengurangi gejala radang sendi.


6. Beri

Buah-buatan beri kaya antioksidan, vitamin, dan mineral yang mampu mengurangi peradangan. Dalam satu penelitian terhadap 38.176 wanita, mereka yang makan setidaknya dua porsi stroberi per minggu memiliki kemungkinan 14 persen lebih kecil untuk mengalami peningkatan penanda peradangan dalam darah. 

Selain itu, buah beri kaya akan quercetin dan rutin, dua senyawa tanaman yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Dalam satu penelitian tabung reaksi, quercetin ditemukan untuk memblokir beberapa proses inflamasi yang terkait dengan arthritis.

Dengan kata lain, stroberi, blackberry, dan blueberry menjadi beberapa pilihan yang dapat memuaskan selera manis sekaligus memberi nutrisi penangkal radang sendi.


7. Jahe

Memiliki sifat menghangatkan tubuh, jahe ternyata juga dapat membantu meringankan gejala radang sendi. Sebuah studi pada 2001 yan menilai efek ekstrak jahe pada 261 pasien dengan osteoarthritis lutut, 63 persen diantaranya mengalami perbaikan setelah enam minggu mengonsumsi jahe.

Satu penelitian tabung reaksi juga menemukan bahwa jahe dan komponennya menghalangi produksi zat yang meningkatkan peradangan dalam tubuh. Mengonsumsi jahe dalam bentuk segar, bubuk atau kering dapat mengurangi peradangan dan membantu mengurangi gejala radang sendi.

Editor: Fajar Sidik
1
2


SEBELUMNYA

Heo Chan Resmi Hengkang dari Boygroup VICTON, Ini Pernyataan Agensi

BERIKUTNYA

Jangan Panik, Begini Langkah Pertolongan Pertama Pada Henti Jantung

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: