Ilustrasi sepak bola (Sumber gambar: Freepik)

Papua Cetak Bakat-Bakat Baru Sepak Bola Calon Pemain Top Nasional

29 September 2022   |   20:45 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Setelah Timika, Papua, jadi salah satu tuan rumah Pekan Olahraga Nasional 2020, sektor olahraga di pulau Irian itu terus berbenah. Momentum tersebut masih terus dimanfaatkan sebagai energi untuk menjadikan Bumi Cendrawasih sebagai tanah yang melahirkan bakat-bakat baru di bidang olahraga.

Di sepak bola, Papua sudah dikenal menjadi salah satu daerah yang sering tampil sebagai pemain Timnas Indonesia. Mutiara-mutiara hitam di sana seolah tidak ada habisnya. Untuk lebih menjaring bakat-bakat tersebut, Papua Football Academy pun didirikan.

Baca juga: Piala Dunia 2022 Qatar jadi Kompetisi Sepak Bola Termahal Sepanjang Masa

Direktur Papua Football Academy Wolfgang Pikal mengatakan Papua Football Academy adalah sekolah dan asrama bagi putra-putri Papua. Namun, keliru bila Papua Football Academy hanya punya mimpi soal sepak bola semata.

Wolfgang menyebut sepak bola tidak pernah bisa berdiri sendiri. Bakat-bakat di sepak bola tidak akan bisa menjadi bintang jika hanya piawai memainkan bola saja. Oleh karena itu, selain melatih di bidang sepak bola, Wolfgang menyebut Papua Football Academy juga fokus membangun pendidikan yang lebih holistik.

Mengembangkan bakat sepak bola tentu jadi tujuan utama. Namun, di Papua Football Academy, para pemain juga akan mendapatkan pendidikan formal dan life skill. Dua hal tersebut akan mampu meramu bakat-bakat baru sepak bola di Papua menjadi seorang bintang.

“Banyak bakat yang luar biasa di sepak bola, tetapi life skill kurang. Artinya, bagaimana atlet hidup sehat, anti-kekerasan, dan nutrisi. Padahal, elemen pendukung ini penting dimiliki pemain sepak bola,” ujar Wolfgang di webinar bertema Muda Berani Beda, dari Papua untuk Indonesia.

Wolfgang menurutkan Papua Football Academy akan mencoba mengasah bakat-bakat sepak bola di Papua secara menyeluruh. Jadi, bukan hanya soal piawai bermain bola saja, melainkan menciptakan kehidupan yang ideal sebagai seorang atlet.
 

Papua Siap Produksi Pemain Sepak Bola Berkualitas.

Berbagai persiapan terus dilakukan Papua Football Academy hingga sekarang. Mereka berjanji akan menjaring bakat-bakat baru di dalam sepak bola secara transparan. Dia berharap dari Papua Football Academy akan lahir pemain baru Timnas Indonesia.

Saat ini pusat kegiatan Papua Football Academy ada di Mimika Sport Centre. Meski sudah memiliki fasilitas lengkap, ke depan akan dibangun berbagai infrastruktur pelengkap baru.

Beberapa yang akan dibangun ialah penambahan lapangan dan pusat gym. Penambahan fasilitas ini diharapkan makin mempermudah para atlet untuk berlatih dengan maksimal.

Papua Football Academy menganut konsep dari Papua untuk Papua. Oleh karena itu, semua SDM, staf, pelatih mayoritas adalah orang-orang Papua. Bukan hanya itu, mereka juga terlatih karena sudah memiliki sertifikasi tinggi di bidangnya.

“Saya tidak ragu dengan potensi anak muda di Papua. Saya optimis akan mengirim pemain Timnas Indonesia pada masa depan,” ungkap Wolfgang.

Baca juga: Rekomendasi 5 Film Tentang Sepak Bola Dunia dan Indonesia, Ada yang Udah Nonton?

Sementara itu, Billy mengatakan indeks pembangunan pemuda Papua mengalami peningkatan yang konsisten. Gelaran PON Papua 2020 benar-benar telah membuka mata banyak orang di Indonesia soal potensi besar yang dimiliki Papua.

Billy mengungkap Presiden Joko Widodo sangat kagum dengan bakat-bakat olahraga di Papua. Dia bahkan langsung ingin menjadikan Papua sebagai gudang pemain sepak bola di Indonesia, khususnya di Papua. Pada akhirnya, pembangunan sekolah sepak bola diwujudkan Freeport melalui Papua Football Academy.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Mau Melancong? Jangan Lupa Urus Visa Transit Jika Diperlukan

BERIKUTNYA

Begini Cara Menerapkan Desain Berkelanjutan di Rumah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: