Empat pilihan kursus yang dihadirkan adalah Digital Marketing, Web Programming, Computer Network, atau Hardware Repair. (sumber gambar ilustrasi: pexels/ Kevin Ku)

Ada Digital Marketing & Web Programming, Kuy Gabung Pelatihan IT Ini!

27 September 2022   |   20:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Seiring digitalisasi yang kian berkembang pesat di dunia dan Indonesia, keahlian dalam bidang teknologi informasi (IT) menjadi keahlian yang kini diminati oleh banyak perusahaan. Buat Genhype yang ingin melatih kemampuan di bidang IT, Yayasan Plan Indonesia bersama dengan sejumlah pihak meluncurkan program pelatihan bertajuk Youth Excellence for Smart Technology (YESTECH) di Surabaya, Jawa Timur.

Dini Widiastuti, Direktur Eksekutif Plan Indonesia, mengatakan bahwa inisiatif yang didukung oleh Plan International Hong Kong ini dilaksanakan agar talenta digital dari berbagai kalangan ekonomi Surabaya bisa bersaing di dunia teknologi. “Kami berharap agar kaum muda Surabaya bisa memanfaatkan kesempatan ini semaksimal mungkin dan menjadi bagian dari angkatan kerja yang kompetitif,” katanya.

Baca juga: Desainer Muda Merapat, Yuk Belajar Bikin Brand Fashion di Pelatihan Ini

Dia menuturkan bahwa program pelatihan YESTECH menawarkan empat pilihan kursus, yaitu digital marketing, web programming, computer network, dan hardware repair.

Untuk digital marketing, para peserta diharapkan dapat memiliki keahlian promosi dan pemasaran, strategi konten, dan pemanfaatan mesin pencarian di internet. Kemudian, lewat web programming peserta diharapkan memiliki keahlian bahasa pemrograman, user interface.

Sementara itu, dengan kursus computer network, keahlian yang diharapkan dimiliki oleh peserta adalah analytical skills, scripting, network security, spreadsheets, dan data management. Adapun, hardware repair, peserta akan belajar memperbaiki laptop. Mereka bakal diajarkan tentang mencari bagian yang rusak, komponen terbakar, atau hal lainnya terkait dengan perangkat keras.

Di sisi lain, setiap angkatan peserta akan menjalani pelatihan teknis dan soft skill selama 100 hari. Kemudian, mereka akan dihubungkan dengan perusahaan mitra Plan Indonesia melalui kegiatan link and match. Tidak hanya itu, setiap peserta juga bisa menggunakan broadband learning centre yang tersebar di penjuru kota untuk menjalani pelatihan secara hibrida.

Dalam rilis yang sama, Pratima Harite, Kepala CSR & Filantropi Asia Pasifik Lenovo Foundation, mengatakan mendukung program pelathan ini lantaran sejalan dengan inisiatif Lenovo Foundation, yakni TransforME, yang berupaya memberdayakan kelompok dengan sumber daya terbatas menuju teknologi dan pendidikan di bidang sains, teknologi, pendidikan, dan matematika.

“Lenovo Foundation berbangga karena bisa berkolaborasi untuk pertama kalinya dengan Plan Indonesia melalui YESTECH di Surabaya. Kami berharap program ini dapat meningkatkan akses bagi talenta muda di Surabaya, sehingga mereka dapat bersaing di industri teknologi dengan setara,” katanya.

Sementara itu, Ilma Samara, YESTECH Project Coordinator Plan Indonesia, mengatakan bahwa pelatihan ini juga berangkat dari potensi pertumbuhan ekonomi digital Indonesia pada 2030 yang mencapai 8 kali lipat dari 2020. “Di mana jika benar terealisasi Indonesia akan menjadi salah satu negara dengan nilai ekonomi digital tertinggi di Asia Tenggara,” katanya.

Dia menambahkan bahwa Indonesia perlu mencetak sumber daya manusia berkualitas di sektor digital sebagai faktor penunjangnya. 

Editor: Dika Irawan
 

SEBELUMNYA

Bingung Menentukan Harga Jual saat Memulai Bisnis? Begini Caranya!

BERIKUTNYA

6 Cara Mendesain Ruang TV di Rumah, Dijamin Bikin Betah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: