Dimsum ayam (Sumber gambar: Febrian Zakaria/Unsplash)

Resep Rahasia Dimsum Ayam Lezat ala Devina Hermawan, Wajib Gunakan Kulit Ayam

13 September 2022   |   10:16 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Like
Jadi makanan yang populer di Indonesia, resep membuat dimsum yang enak kian dicari oleh penggemar hidangan dari Asia ini. Dimsum merupakan makanan olahan daging dan kulit pangsit yang berasal dari China. Biasanya dimsum dibuat dengan bahan isian yang berbeda-beda seperti ayam, daging, hingga udang.

Dimsum menawarkan tekstur yang lembut dengan isian daging yang padat dan gurih. Untuk melengkapi kelezatan dimsum, panganan ini akan disajikan bersama saus yang dijadikan cocolan.

Dibalik tekstur lembut dan gurihnya, ternyata ada beberapa bahan dan bumbu rahasia yang harus digunakan saat pembuatan dimsum.

Baca jugaYuk Cobain Resep Risol Mayo Margo, Jajanan yang Viral di TikTok

Kali ini, Hypeabis.id merangkum resep rahasia dimsum ayam ala Devina Hermawan. Yuk simak!

 

Dimsum(Sumber gambar: SJ/Unsplash)

Dimsum(Sumber gambar: SJ/Unsplash)

Bahan-bahan:

  • 200 gram paha ayam filet
  • 50 gram kulit ayam
  • 50 gram udang kupas
  • 9 sdm tepung sagu atau tapioka
  • 1 butir putih telur
  • 2 sendok teh minyak wijen
  • 2 sendok teh saus tiram
  • 2 sendok teh kecap asin
  • 50 gram wortel parut
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm gula
  • 1/4 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdm garam
  • 1/2 sdt merica
  • 3 sdm es batu
  • Kulit pangsit secukupnya


Bahan saus:

  • 1 buah cabai merah
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 6 sdm saus sambal
  • 1 sdm cuka
  • 2 sdm minyak
  • 2 sdt gula
  • 1/2 sdt kaldu
  • Air secukupnya


Cara membuat:

 

Dimsum (Sumber gambar: Gusandy Maulana/Unsplash)

Dimsum (Sumber gambar: Gusandy Maulana/Unsplash)

  1. Siapkan food processor, kemudian masukkan 100 gram paha ayam, tepung tapioca, saus tiram, bawang putih, putih telur, minyak wijen, kecap asin, es batu, kaldu, gula, merica, dan garam yang sudah ditakar. Proses dengan cara dicincang hingga halus dan pindahkan ke wadah.
  2. Kemudian sisa 100 gram paham ayam, 50 gram kulit ayam, dan 50 gram udang dicincang lagi menggunakan food processor secara terpisah. Setelah selesai tercincang, campur seluruh adonan menjadi satu. Pemisahan proses cincang ini ditujukan agar isian dimsum terasa lebih bertekstur di mulut.
  3. Parut wortel kemudian campur ke dalam adonan isian dimsum hingga merata.
  4. Bungkus isian dimsum dengan kulit dimsum sesuai dengan selera, untuk menambah kesan lebih cantik, letakkan sedikit parutan wortekl diatas dimsum yang sudah dibentuk.
  5. Kukus semua dimsum selama kurang lebih 20 menit hingga matang sempurna.
  6. Sembari mengukus, siapkan bahan-bahan untuk membuat saus cocolan.
  7. Tumis bawang putih dan cabai rawit yang telah dihaluskan bersamaan dengan bawang merah yang dicincang. Lakukan hingga keluar aroma harum dari wajan.
  8. Masukkan air secukupnya, kemudian tambahkan gula, kaldu, cuka, dan saus sambal sesuai takaran.
  9. Tunggu hingga saus mendidih dan matang, lalu pindahkan ke mangkuk berukuran kecil.
  10. Dimsum dan saus cocolan siap disajikan!
Devina Hermawan membagikan beberapa tips dan trick agar dimsum ayam lebih lezat, yakni mewajibkan bahan kulit ayam yang digunakan sebagai tambahan lemak untuk membuat dimsum terasa gurih.

Kemudian tambahkan sedikit es batu yang dimaksudkan untuk membuat adonan menjadi lebih ringan dan tidak terlalu kenyal. Agar dimsum lebih beraroma, disarankan juga menambahkan daun bawang cincang tipis yang sudah ditumis harum.

Genhype, itulah resep rahasia dimsum ayam lezat ala Devina Hermawan. Siap mencoba resepnya di rumah?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Film Thunderbolts Akan Rilis Pada 2024, Yuk Intip Sejarah Singkatnya

BERIKUTNYA

5 Seniman Mural Dunia yang Karyanya Mengundang Kontroversi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: