Ilustrasi penggunaan internet (Sumber gambar: Austin Distel/Unspalsh.com)

Wajib Tahu, Begini 6 Cara Memproteksi Data Pribadi di Akun Digital

07 September 2022   |   22:30 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Maraknya kebocoran data yang belakangan terjadi di Indonesia membuat masyarakat dunia maya harus bekerja ekstra dalam melindungi data pribadi. Dugaan bocornya 1,3 miliar data yang teregistrasi di SIM Card merupakan masalah serius karena terkait data penting seperti identitas pribadi, NIK KTP dan nomor telepon ikut tersebar.

Di tengah kabar dugaan kebocoran data ini, ITSEC Asia selaku badan yang memeriksa kriteria evaluasi keamanan teknologi informasi turut angkat suara. Presiden Direktur ITSEC Asia, Andri Hutama Putra menyebut pentingnya menjaga data pribadi masing-masing apalagi di tengah luasnya dunia maya.

“Data pribadi saat ini menjadi semakin penting karena rentan disalahgunakan terutama di ranah digital, oleh karena itu isu bagaimana melindungi data pribadi perlu untuk dipahami betul oleh seluruh elemen masyarakat,” kata Andri.

Andri juga menyebut perlindungan data ini perlu dilakukan setiap individu terlepas dari tugas pemerintah. Hal ini menindaklanjuti banyaknya kebocoran data yang juga terjadi karena kewaspadaan dalam beraktivitas di internet.

"Kebocoran data banyak juga terjadi di tingkat individu yang disebabkan oleh ketidak hati-hatian dalam beraktivitas digital. Sehingga perlu untuk memperhatikan bagaimana cara-cara kita beraktivitas digital untuk memproteksi data pribadi kita di dunia maya,” jelas Andri.

Baca juga: Duh Kebocoran Data Pribadi Marak Lagi Nih

Kali ini, Hypeabis.id merangkum tip menghindari kebocoran data pribadi di dunia maya dari ITSEC Asia. Yuk simak!


1. Buat beberapa email.

Ternyata, membuat beberapa email untuk beberagai kebutuhan menjadi hal yang penting loh Genhype. Selain lebih terstruktur, kamu bisa membedakan email dari berbagai layanan perbankan, aplikasi, media sosial, pekerjaan, atau subscription.

Dengan email yang berbeda-beda, kemungkinan menumpuknya seluruh data pribadi bisa dihindari. Gunakanlah email dengan tujuan yang berbeda-beda untuk setiap aktivitas internet kamu.


2. Seringlah mengganti password.

Mengganti password secara berkala seharusnya jadi agenda rutin kamu dalam beberapa bulan sekali. Selain itu, gunakan password yang kuat dengan karakter yang tidak mudah ditebak. Hindari penggunaan password yang menggunakan data personal seperti tanggal lahir atau angka akhir kartu debit dan kredit.

ITSAC menilai penitng bagi setiap pengguna untuk membuat kombinasi huruf besar, huruf kecil, angka, hingga tanda baca agar password tidak mudah tertebak.


3. Hindari link mencurigakan.

Pernahkah Genhype menerima email berisi link yang mencurigakan? Ini merupakan sebuah metode yang dinamakn phising. Kamu dipancing untuk melakukan klik pada link yang nantinya akan membuat seluruh informasi pribadi kamu diretas.

Selain itu, hindair juga mengunduh aplikasi yang aneh dan mencurigakan. Pastikan juga kamu mendapatkan informasi resmi dari pihak terkait, mengingat saat ini sedang marak oknum yang mengatasnamakan institusi lain.


4. Gunakan fitur pengamanan.

Saat ini berbagai aplikasi telah mendukung fitur penguatan kemanan sepertio Two Factor Authentication (2FA), One Time Password (OTP), End-to-end encryption. Beberapa fitur pengamanan ini penting karena setelan privasi akun akan memberikan peringatan akun masuk lengkap dengan nama perangkatnya.


5. Selalu update aplikasi.

Update aplikasi tampaknya sangat sepele. Bahkan beberapa pengguna mengabaikan pentingnya update aplikasi. Selain ditawrakan fitur yang lebih lengkap, meng-update aplikasi juga penting dalam memperkuat celah kemanan dari temuan mencurigakan yang ada.


6. Hindari menyebarkan data personal.

Data berupa KTP, foto tiket dan passport, hingga QR code yang biasa kamu bagikan tanpa sengaja di internet bisa mengundang oknum meretas data personal kamu.

Selain menghindarkan diri dari pencurian identitas, beberapa informasi penting ini juga merupakan privasi yang seharusnya tidak disebarkan di dunia maya.

Baca juga: Heboh Pencurian Data Pribadi lewat Fitur Add Yours Instagram

Nah Genhype, itulah beberapa tips menghindari kebcooran data di internat. Harus tetap waspada ya!

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Ternyata Ini Alasan Karya Seni Old Master Tetap Diminati Kolektor

BERIKUTNYA

4 Cara Kirim Chat WhatsApp Tanpa Simpan Nomor Telepon

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: