Cover Hunter x Hunter (sumber gambar: Wetv)

Penggemar Manga Merapat, Kisah Gon Hunter x Hunter Lanjut Lagi Nih!

06 September 2022   |   17:52 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Bagi Genhype pencinta komik Hunter X Hunter, ada kabar baik dari Yoshihiro Togashi yang merupakan pengarang komik manga populer tersebut. Setelah hiatus sekitar 4 tahun, chapter baru cerita Gon dan kawan-kawan akan dapat dinikmati kembali oleh para penggemarnya.

Dilansir dari akun Twitter @Un4v5s8bgsVk9Xp, Togashi mengunggah sebuah buku dengan caption yang menuliskan bahwa pekerjaannya membuat chapter baru Hunter x Hunter telah selesai, dan hanya menyisakan beberapa halaman. “Buku kerja telah selesai kecuali satu double-page spread,” tulisnya.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Sri Asih, Karakter Komik Pahlawan Super Wanita Karya RA Kosasih

Dia menjelaskan bahwa double – page spread Hunter X Hunter yang tengah digarap tengah dalam penyelesaian. Dalam ungahannya beberapa hari belakang, dapat diketahui bahwa sang seniman manga tersebut tengah menyelesaikan edisi Hunter x Hunter chapter 393 sampai dengan chapter 400.

Progres pengerjaan komik Hunter x Hunter ini pun mendapatkan sambutan antusias dari para penggemarnya. Tercatat, sebanyak 629 pemilik akun Twitter berkomentar dalam postingan sang seniman, sekitar 145.900 akun menyukai, dan sekitar 13.000 me-retweet postingan tersebut.

Akun twitter @1robat mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada sang penulis yang menyelesaikan sejumlah chapter komik Hunter x Hunter. “Togashi-sensei, terima kasih untuk kerja kerasmu dan saya berharap kamu sukses dan sehat,” tulisnya.

Akun lainnya, yakni @luminamilu juga mengatakan terima kasih kepada Togashi, dan berharap sang seniman segera menuntaskan pembuatan komik Hunter x Hunter. “I love you,” tulisnya.

Sementara akun @Yuzu36994792 menuliskan bahwa penasaran dengan apa yang akan terjadi pada Kurapika – salah satu tokoh dalam komik Hunter x Hunter. Dia pun mengaku berdebar-debar menanti chapter baru ini. “Terima kasih,” tulisnya.

Untuk diketahui, komik Hunter x Hunter sempat berhenti terbit dalam beberapa tahun atau hiatus lantaran sang pengarang sakit, sehingga tidak dapat membuat kisah lanjutan dari komik tersebut.

Hunter x Hunter adalah komik tentang Gon Freecss yang berkeinginan menjadi seorang hunter. Tujuan Gon yang merupakan tokoh utama dalam cerita ini menjadi hunter adalah agar dapat bertemu dengan sang ayah yang dikabarkan juga seorang hunter.

Untuk menjadi hunter, Gon harus melewati ujian. Dalam proses ujian menjadi hunter, Gon bertemu dengan sejumlah orang yang kemudian menjadi temannya, seperti Kurapika, Leorio, dan Killua. Teman-teman Gon memiliki latar belakang atau alasan sendiri-sendiri untuk menjadi hunter.

Kurapika yang berasal dari suku Kuruta menjadi seorang hunter lantaran motif balas dendam setelah sukunya dibantai. Suku Kuruta sangat terkenal karena mata mereka dapat berubah menjadi merah.

Sementara Leorio ingin menjadi seorang hunter karena ingin menjadi dokter. Bukan tanpa sebab, pemegang lisensi hunter dapat sekolah gratis di manapun.

Leorio ingin menjadi dokter lantaran trauma dengan kehidupan masa kecilnya yang harus kehilangan seorang sahabat karena sakit, dan tidak dapat membawanya ke rumah sakit.

Berbeda dengan Kurapika dan Leorio, alasan Killua menjadi seorang hunter adalah karena iseng. Killua adalah anak dari keluarga pembunuh bayaran yang terkenal, dan dapat merenggut jantung lawannya dengan cepat.

Baca juga: Mengenang George Perez, Ilustrator Komik Marvel yang Karyanya Melegenda

Dalam proses menjadi hunter, Gon mendapatkan lawan-lawan yang tidak terduga dan sangat kuat. Salah satu dari banyak lawan yang harus mereka hadapi adalah Hisoka, yakni seseorang yang haus darah.

Hisoka bahkan tidak membunuh Gon hanya untuk melihat perkembangannya dari waktu ke waktu, dan akan membunuhnya pada saat yang tepat.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Dating Show Korea Pink Lie Mulai Tayang Oktober 2022 di Disney+ Hotstar

BERIKUTNYA

Jangan Sampai Terlewat, Simak 5 Makanan Pantangan Bagi Penderita Diabetes

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: