Ilustasi sajian makanan (Sumber gambar: Unsplash/Jay Weenington)

Bersantap Hidangan Kontemporer Asia & Barat di Jakarta Selatan

21 August 2022   |   17:00 WIB

Jika Genhype senang berwisata kuliner dengan ragam makanan kontemporer, saatnya kalian menjelajah kawasan Bintaro, Jakarta Selatan. Salah satu alternatif restoran yang menghadirkan kombinasi makanan khas Asia dan Barat adalah CONVOI Contemporary Cooking, yang baru saja beroperasi pada bulan ini.

Restoran ini berlokasi di Jalan Kesehatan Raya No. 87, kawasan jalan yang berdekatan dengan area Pondok Indah dan Bintaro. Lebih rinci, restoran ini berjarak sekitar tujuh menit dari Bintaro Plaza, sekitar 11 menit dari Menteng Park Bintaro, dan sekitar 15-16 menit dari Pondok Indah Mall 1.

Meski konsep makanannya kontemporer, rancangan bangunannya justru mengusung konsep minimalis, dengan sentuhan warna oranye serta warna gelap seperti abu-abu dan hitam. Didesain oleh firma desain Bitte Design, restoran ini memiliki suasana santai dengan adanya taman dan kolam kecil dalam ruangan serta penggunaan interior seperti sofa dan kursi dengan bantal cushion.

Baca juga: Intip Restoran Korea yang Bernuansa Kapal Antariksa Futuristik di Senopati 
 

Bagian Interior CONVOI Contemporary Cooking. (Sumber gambar: CONVOI)

Bagian Interior CONVOI Contemporary Cooking. (Sumber gambar: CONVOI)


Restoran ini memiliki beberapa area, yaitu ruang makanan utama, area bar, dua area luar ruangan, lantai dengan arsitektur mezzanine, dan ruangan privat dengan kapasitas hingga 16 orang. Pihak CONVOI mengklaim bahwa pihaknya bisa mengakomodasi tamu hingga 210 orang untuk seluruh area.

General Manager CONVOI, Henry Marheroso, menjelaskan bahwa pemilihan arsitektur tersebut ada karena pertimbangan konsep yang lebih terbuka untuk semua kalangan masyarakat saat siang dan malam hari. Target pasar dari restoran ini bervariasi dari tamu keluarga hingga rombongan anak muda dan kaum urban perkotaan.

"Jakarta Selatan merupakan destinasi kuliner yang memikat dengan skena makanan dan minuman yang impresif. Kami merasa beruntung bisa menempati lokasi strategis di jalan utama yang menghubungkan Jakarta Selatan dengan Tangerang Selatan," katanya dalam pernyataan resmi yang diterima Hypeabis.id.
 

Menu Makanan & Minuman CONVOI

Secara umum, restoran ini menyajikan ragam makanan dan minuman berkonsep kontemporer Asia dan Barat. Hidangan yang sebagian besar dikategorikan sebagai comfort food ini memiliki modifikasi yang mengombinasikan citra rasa tradisional dengan teknik masakan modern dari Chef Agus Sutikno.

Berdasarkan kategori hidangan, restoran ini menyajikan All Day Breakfast untuk sarapan pagi dan brunch; Light Bites untuk camilan; Hidangan Utama yang bervariasi dari nasi, mi, hingga hidangan berbasis makanan laut dan kuah; Sup dan Salad; Pasta dan Pizza; hidangan bakaran; dan hidangan penutup. Untuk minuman, beberapa kategori menu yang hadir adalah smoothies dan jus buah, kopi, teh, minuman non-kopi, minuman soda, hingga bir.
 

Sunset French Toast. (Sumber gambar: CONVOI)

Sunset French Toast. (Sumber gambar: CONVOI)

Thai Duck & Lychee Curry. (Sumber gambar: CONVOI)

Thai Duck & Lychee Curry. (Sumber gambar: CONVOI)

Spaghetti Sambal Matah. (Sumber gambar: CONVOI)

Spaghetti Sambal Matah. (Sumber gambar: CONVOI)

Regal Soft Cookie Skillet. (Sumber gambar: CONVOI)

Regal Soft Cookie Skillet. (Sumber gambar: CONVOI)

Es Puter Binaria. (Sumber gambar: CONVOI)

Es Puter Binaria. (Sumber gambar: CONVOI)


Untuk menu signature atau khas dari restoran ini terdiri dari enam menu:
  • Sunset French Toast: Roti bakar dengan daging sapi yang dimasak sampai renyah, bawang beraroma minyak truffle, tambahan bawang putih dan saus balsamic truffle, serta selada air dan saus maple terpisah.
  • Sei Sapi Pizza: Dengan daging sapi olahan Nusa Tenggara, pizza ini hadir dengan tambahan topping daun singkong, udang rebung goreng, jagung bakar sambal matah, keju mozzarella, dan saus tomat bakar.
  • Spaghetti Sambal Matah: Olahan spageti serupa aglio e olio ini memiliki tambahan ikan cakalang asap yang dimasak enam jam, kecombrang, jeruk, rebon goreng, minyak kelapa, dan sambal matah khas Bali.
  • Thai Duck and Lychee Curry: Terinspirasi dari hidangan tradisional khas Thailand, hidangan dengan daging bebek ini memiliki buah leci, buncis, nasi, serta selada apel dan mentol.
  • Regal Soft Cookie Skillet: Cookies yang dimasak dalam panci skillet ini menggunakan biskuit Regal dengan tambahan kacang almond, biskuit tuile, dan topping es krim vanilla.
  • Es Puter Binaria: Dengan referensi hidangan penutup Indonesia, makanan versi kontemporer ini hadir dengan es krim kelapa, nangka, toddy atau minuman alkohol berbumbu, madu, emping melinjo, saus manis, dan orange gastrique.

Harga makanan di CONVOI Contemporary Cooking bervariasi mulai dari Rp30.000 sampai Rp480.000, sedangkan minumannya berkisar dari Rp24.000 sampai Rp90.000. Jika ingin berkunjung, Genhype bisa datang pada Senin-Minggu dengan beberapa jam operasi yang berbeda, yaitu 10.00-22.00 WIB pada Senin-Kamis, 10.00-00.00 WIB pada Jumat-Sabtu, dan 08.00-20.00 WIB pada hari Minggu. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

SEBELUMNYA

Kiat Mengatur Pengeluaran Tahunan Biar Enggak Bocor Kemana-mana

BERIKUTNYA

Sudah Sehatkah Keuangan Kalian? Begini Cara Mengetesnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: