5 Ide Kencan yang Hemat & Ramah Kantong, Kalian Suka yang Mana?
21 August 2022 |
13:50 WIB
Kencan merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan. Baik itu saat pengenalan maupun sebagai kegiatan meluangkan waktu bersama pasangan. Jika beberapa tahun terakhir kencan dilakukan dengan cara panggilan video, atau dengan sesi hiburan daring seperti bermain gim dan menonton film daring bersama.
Namun, kini para pasangan sudah bisa melakukan kencan luring seiring dengan adaptasi terhadap masa-masa pandemi. Kini, banyak orang yang sudah berani bepergian ke luar rumah. Hal inilah yang kemudian mendorong mereka untuk mulai melakukan kencan luring.
Baca juga: 10 Tipe Profil Pengguna Aplikasi Kencan Daring, Kalian yang Mana?
Berbeda dengan kencan daring, kencan luring memiliki tekanan yang berbeda dan menjadi hal yang menantang. Selain karena harus menentukan lokasi dan beberapa rencana kegiatan kencan, hal lain yang juga menantang adalah biaya kencan yang terkadang mahal.
"Biaya kencan yang mahal menjadi alasan mengapa para single harus lebih kreatif dalam menyusun rencana kencan mereka. Di satu sisi, hal ini memberikan kesempatan untuk lebih mengenal satu sama lain, terutama ketika membuat keputusan praktis," ujar Dr. Angela Tan, intimacy coach dan founder Academy of Relationship & Sex.
Dengan dorongan untuk melakukan kencan yang tetap ramah kantong tapi tetap seru dan menyenangkan, yuk intip ide kencan luring di bawah ini yang tetap santai dengan gaya kasual.
Beberapa pasangan memilih kegiatan kecil dalam keseharian tersebut karena kegiatan ini bisa membuat mereka merasa senang tanpa mengeluarkan uang banyak. Hal ini biasa disebut sebagai simple pleasures dan bisa ditemui dalam berbagai hobi dan minat dari setiap individu.
Thrift shop bisa ditemui dalam berbagai lokasi dengan bujet yang minim, di mana biasanya harga-harga yang hadir lebih murah dibandingkan dengan barang-barang baru. Beberapa barang yang bisa dicari dari thrift shop umumnya bervariasi dari pakaian, aksesoris, buku, hingga dekorasi dan furnitur.
Merencanakan kegiatan ini tentu perlu riset, misalnya berbagai acara di area publik di dalam atau sekitar area tersebut, misalnya pameran temporer, festival makanan, toko pop-up, hingga acara publik tanpa biaya.
Jalan-jalan ini juga bisa bersamaan dengan beberapa kegiatan eksplorasi lain, misalnya wisata kuliner makanan street food, kafe yang baru buka atau kafe yang murah, hingga berpiknik dengan makanan dan minuman buatan masing-masing. Dengan ini, Genhype bisa saja menemukan spot baru untuk berkencan yang tetap berkesan.
Selain merekatkan hubungan antar pasangan, hal ini juga bisa meningkatkan jiwa sosial dalam diri setiap individu. Bahkan, sejumlah studi menunjukkan bahwa kegiatan sukarela bisa meningkatkan kesejahteraan diri dan kebahagiaan sehingga bisa mengembangkan sikap empati dan simpati.
Baca juga: Gen Z, Intip 5 Tip Kencan Daring yang Aman dengan Aplikasi
Selain lima kegiatan ini, ada beberapa alternatif kegiatan yang juga bisa dilakukan seperti binge-watching atau menonton konten video (film dan serial) secara maraton, belajar hal baru melalui video daring atau kelas gratis, membuat barang dengan gaya do it yourself (DIY), melakukan tur dalam kota, melakukan rangkaian hobi, hingga berkebun.
Editor: Dika Irawan
Namun, kini para pasangan sudah bisa melakukan kencan luring seiring dengan adaptasi terhadap masa-masa pandemi. Kini, banyak orang yang sudah berani bepergian ke luar rumah. Hal inilah yang kemudian mendorong mereka untuk mulai melakukan kencan luring.
Baca juga: 10 Tipe Profil Pengguna Aplikasi Kencan Daring, Kalian yang Mana?
Berbeda dengan kencan daring, kencan luring memiliki tekanan yang berbeda dan menjadi hal yang menantang. Selain karena harus menentukan lokasi dan beberapa rencana kegiatan kencan, hal lain yang juga menantang adalah biaya kencan yang terkadang mahal.
"Biaya kencan yang mahal menjadi alasan mengapa para single harus lebih kreatif dalam menyusun rencana kencan mereka. Di satu sisi, hal ini memberikan kesempatan untuk lebih mengenal satu sama lain, terutama ketika membuat keputusan praktis," ujar Dr. Angela Tan, intimacy coach dan founder Academy of Relationship & Sex.
Dengan dorongan untuk melakukan kencan yang tetap ramah kantong tapi tetap seru dan menyenangkan, yuk intip ide kencan luring di bawah ini yang tetap santai dengan gaya kasual.
1. Kegiatan sederhana
Ada beberapa kegiatan sederhana yang enggak memakan biaya yang bisa Genhype lakukan dengan pasangan, misalnya berjalan-jalan di taman sambil menikmati awan, menulis surat cinta untuk satu sama lain, ikut sesi membaca buku yang sudah dimiliki, meditasi, sarapan atau makan malam bersama, dan beberapa kegiatan mengasyikkan lainnya.Beberapa pasangan memilih kegiatan kecil dalam keseharian tersebut karena kegiatan ini bisa membuat mereka merasa senang tanpa mengeluarkan uang banyak. Hal ini biasa disebut sebagai simple pleasures dan bisa ditemui dalam berbagai hobi dan minat dari setiap individu.
2. Belanja di thrift shop
Hunting atau mencari barang di thrift shop merupakan salah satu kegiatan yang tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar. Selain karena gerakan ini juga upaya menjaga lingkungan dengan mengurangi konsumsi terhadap pakaian baru dan mencari alternatif pakaian lama yang layak pakai, thrift shop juga bisa jadi kesempatan untuk menggali pakaian dan aksesoris jadul lho.Thrift shop bisa ditemui dalam berbagai lokasi dengan bujet yang minim, di mana biasanya harga-harga yang hadir lebih murah dibandingkan dengan barang-barang baru. Beberapa barang yang bisa dicari dari thrift shop umumnya bervariasi dari pakaian, aksesoris, buku, hingga dekorasi dan furnitur.
3. Rekreasi gratis
Beberapa destinasi yang ada di sekitar Genhype biasanya memiliki alternatif yang lebih murah dan cenderung gratis. Beberapa contoh dari destinasi yang tidak mahal adalah pergi ke museum, eksplorasi destinasi wisata, perpustakaan, dan olahraga di taman atau area lapangan.Merencanakan kegiatan ini tentu perlu riset, misalnya berbagai acara di area publik di dalam atau sekitar area tersebut, misalnya pameran temporer, festival makanan, toko pop-up, hingga acara publik tanpa biaya.
4. Jalan-jalan naik transportasi umum
Meski kencan dengan transportasi umum seperti kereta dan bus menjadi salah satu rutinitas alternatif yang lebih murah dibandingkan dengan kendaraan pribadi, coba untuk memanfaatkan kesempatan ini sebagai cara untuk bertemu dan mengantarkan pasangan pulang. Selain memperluas pengetahuan akan daerah baru, Genhype juga bisa punya waktu tambahan untuk saling berkenalan.Jalan-jalan ini juga bisa bersamaan dengan beberapa kegiatan eksplorasi lain, misalnya wisata kuliner makanan street food, kafe yang baru buka atau kafe yang murah, hingga berpiknik dengan makanan dan minuman buatan masing-masing. Dengan ini, Genhype bisa saja menemukan spot baru untuk berkencan yang tetap berkesan.
5. Kegiatan sukarela
Kegiatan lain yang cukup menarik untuk dicoba bersama pasangan adalah volunteer atau sukarelawan. Biasanya, Genhype bisa mencarinya di media sosial atau mencari informasi dari orang-orang terdekat tentang acara bantuan sosial atau acara sukarelawan yang membutuhkan bantuan tambahan. Beberapa lokasi yang bisa dikunjungi adalah panti asuhan dan tempat penampungan hewan peliharaaan.Selain merekatkan hubungan antar pasangan, hal ini juga bisa meningkatkan jiwa sosial dalam diri setiap individu. Bahkan, sejumlah studi menunjukkan bahwa kegiatan sukarela bisa meningkatkan kesejahteraan diri dan kebahagiaan sehingga bisa mengembangkan sikap empati dan simpati.
Baca juga: Gen Z, Intip 5 Tip Kencan Daring yang Aman dengan Aplikasi
Selain lima kegiatan ini, ada beberapa alternatif kegiatan yang juga bisa dilakukan seperti binge-watching atau menonton konten video (film dan serial) secara maraton, belajar hal baru melalui video daring atau kelas gratis, membuat barang dengan gaya do it yourself (DIY), melakukan tur dalam kota, melakukan rangkaian hobi, hingga berkebun.
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.