Debut dengan Single I Wanna Be Loved, Safira Ceritakan soal Orang-orang Terpinggirkan
08 August 2022 |
08:10 WIB
Industri musik Tanah Air terus diramaikan dengan kemunculan penyanyi-penyanyi pendatang baru, salah satunya Safira Ramdhani. Safira baru baru saja merilis debut single berjudul I Wanna Be Loved. Lewat lagu ini, Safira mencoba menyuarakan keresahannya tentang orang-orang yang terpinggirkan.
"Aku merasa lagu ini menggambarkan bahwa aku atau siapapun mereka berharap dan berhak mendapat cinta selayaknya manusia lainnya," kata Safira dalam keterangannya yang Hypeabis.id terima, Senin (8/8/2022).
Safira mengatakan I Wanna Be Loved bukan lagu tentang rengekan seorang gadis remaja yang ditinggalkan oleh kekasihnya, namun cerita tentang seorang remaja yang tidak bisa memilih kehidupannya hingga hadir di dunia ini, berbekal keadaan yang tidak bisa diubahnya.
Baca juga: Gaet Virzha & Ello, Dewa 19 Merilis Ulang Lagu Still I'm Sure We'll Love Again
Inspirasinya untuk membuat lagu ini datang ketika Safira bertemu dengan seorang remaja, saat dia sedang mengikuti sang ibunda beraktivitas sosial dengan kelompok yang terpinggirkan.
Seorang remaja yang tak tahu mengapa orang-orang menghindarinya, yang akhirnya menjadi bagian dari keluarga besarnya, karena Safira menangkap pesan yang disiratkan sang gadis, bahwa dia hanya ingin disayangi.
"Aku tidak ingin kehilangan kasih sayang dari orang di sekelilingku. Makanya aku selalu berusaha sepenuh hati untuk memberikan yang terbaik, atau menjadi yang terbaik yang aku bisa. Rasanya kita semua bisa memahami, tak semua orang bisa mendapatkan kasih sayang dari orang-orang terdeka," ujarnya.
Penyanyi yang juga merupakan lulusan kedokteran itu mencoba menciptakan lirik I Wanna Be Loved dengan pesan-pesan mendalam, yang diciptakan dengan notasi yang berusaha membius pendengarnya.
Berbekal teknik vokal yang dipelajari sejak duduk di bangku SMP, Safira mencoba membuat lagunya kian spesial dengan menampilkan karakter vokal yang khas. Untuk mengemas lagu ini menjadi lebih dramatis, dia juga menggandeng Gatz, seorang arranger yang sudah menangani para diva Indonesia.
"Makin sering dinyanyikan, aku merasa lagu ini bukan hanya menggambarkan cerita gadis remaja itu. I Wanna Be Loved juga mewakili kaum marginal serta orang-orang yang merasa terbuang karena terdiskriminasi masyarakat sekelilingnya," ungkap Safira.
I Wanna Be Loved ternyata tak hanya berhenti sebagai sebuah lagu, tapi menjadi bagian dalam kehidupan Safira. Dia menggagas sebuah movement atau gerakan yang diberi nama I Wanna Be Loved, program yang bertujuan membagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan.
Baca juga: Digelar Agustus, Art Jakarta 2022 Akan Hadirkan 9 Segmen Pameran
“Tidak harus bagi-bagi uang, karena kadang bernyanyi bersama saja sudah bisa membuat mereka bahagia,” tuturnya.
Safira juga tak ingin berjuang sendiri dalam program I Wanna Be Loved ini. Dia mengajak semua pelaku industri, penikmat musik untuk bergabung dalam gerakan I Wanna Be Loved dengan cara mendatangi acara-acara gigs, mengikuti online program, ataupun cukup dengan memutar lagu I Wanna Be Loved yang sudah tersedia di semua gerai musik digital.
"Mari kita bersama membagi kasih sayang kepada mereka yang membutuhkan, dan jangan lupa menikmati kasih sayang yang kita dapatkan. Semoga I Wanna Be Loved bisa mewakili kita semua, dan menjadi lagu yang mengingatkan kita pada kekuatan kasih sayang," imbuhnya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
"Aku merasa lagu ini menggambarkan bahwa aku atau siapapun mereka berharap dan berhak mendapat cinta selayaknya manusia lainnya," kata Safira dalam keterangannya yang Hypeabis.id terima, Senin (8/8/2022).
Safira mengatakan I Wanna Be Loved bukan lagu tentang rengekan seorang gadis remaja yang ditinggalkan oleh kekasihnya, namun cerita tentang seorang remaja yang tidak bisa memilih kehidupannya hingga hadir di dunia ini, berbekal keadaan yang tidak bisa diubahnya.
Baca juga: Gaet Virzha & Ello, Dewa 19 Merilis Ulang Lagu Still I'm Sure We'll Love Again
Inspirasinya untuk membuat lagu ini datang ketika Safira bertemu dengan seorang remaja, saat dia sedang mengikuti sang ibunda beraktivitas sosial dengan kelompok yang terpinggirkan.
Seorang remaja yang tak tahu mengapa orang-orang menghindarinya, yang akhirnya menjadi bagian dari keluarga besarnya, karena Safira menangkap pesan yang disiratkan sang gadis, bahwa dia hanya ingin disayangi.
"Aku tidak ingin kehilangan kasih sayang dari orang di sekelilingku. Makanya aku selalu berusaha sepenuh hati untuk memberikan yang terbaik, atau menjadi yang terbaik yang aku bisa. Rasanya kita semua bisa memahami, tak semua orang bisa mendapatkan kasih sayang dari orang-orang terdeka," ujarnya.
Penyanyi yang juga merupakan lulusan kedokteran itu mencoba menciptakan lirik I Wanna Be Loved dengan pesan-pesan mendalam, yang diciptakan dengan notasi yang berusaha membius pendengarnya.
Berbekal teknik vokal yang dipelajari sejak duduk di bangku SMP, Safira mencoba membuat lagunya kian spesial dengan menampilkan karakter vokal yang khas. Untuk mengemas lagu ini menjadi lebih dramatis, dia juga menggandeng Gatz, seorang arranger yang sudah menangani para diva Indonesia.
"Makin sering dinyanyikan, aku merasa lagu ini bukan hanya menggambarkan cerita gadis remaja itu. I Wanna Be Loved juga mewakili kaum marginal serta orang-orang yang merasa terbuang karena terdiskriminasi masyarakat sekelilingnya," ungkap Safira.
I Wanna Be Loved ternyata tak hanya berhenti sebagai sebuah lagu, tapi menjadi bagian dalam kehidupan Safira. Dia menggagas sebuah movement atau gerakan yang diberi nama I Wanna Be Loved, program yang bertujuan membagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan.
Baca juga: Digelar Agustus, Art Jakarta 2022 Akan Hadirkan 9 Segmen Pameran
“Tidak harus bagi-bagi uang, karena kadang bernyanyi bersama saja sudah bisa membuat mereka bahagia,” tuturnya.
Safira juga tak ingin berjuang sendiri dalam program I Wanna Be Loved ini. Dia mengajak semua pelaku industri, penikmat musik untuk bergabung dalam gerakan I Wanna Be Loved dengan cara mendatangi acara-acara gigs, mengikuti online program, ataupun cukup dengan memutar lagu I Wanna Be Loved yang sudah tersedia di semua gerai musik digital.
"Mari kita bersama membagi kasih sayang kepada mereka yang membutuhkan, dan jangan lupa menikmati kasih sayang yang kita dapatkan. Semoga I Wanna Be Loved bisa mewakili kita semua, dan menjadi lagu yang mengingatkan kita pada kekuatan kasih sayang," imbuhnya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.