Ragam Aksesori Penunjang Smartphone yang Wajib Dimiliki
31 July 2022 |
20:00 WIB
Ponsel dan kelengkapan dasarnya seperti pengisi daya (charger) dan peranti audio (earphone ) mungkin sudah cukup buat sebagian besar orang. Namun bila ini tidak mencukupi saat ini sudah tersedia berbagai aksesori dan periferal tambahan buat berbagai keperluan. Mari kita simak beberapa di antaranya.
Pengisi baterai alias charger standar tentunya sudah disediakan oleh pembuat ponsel - meskipun saat ini sejumlah vendor tidak menyertakan alat ini dalam boks pembelian. Akan tetapi, ada beberapa varian charger yang mungkin bisa kalian pertimbangkan untuk dimiliki.
Dok ponsel adalah salah satunya. Dok ponsel yang biasa diletakkan di atas meja berguna bila Anda ingin mengisi ulang baterai ponsel dengan lebih nyaman. Charger standar yang biasa diberikan oleh pembuat ponsel biasanya lebih cocok dipakai ketika bepergian.
Baca Juga : Hati-Hati, Hindari Lakukan Hal Ini saat Mengisi Daya Ponsel
Buat pemilik kendaraan, pengisi daya ponsel di mobil merupakan sebuah keharusan. Charger jenis ini memungkinkan baterai ponsel dapat diisi ketika sedang mengendarai mobil, menggunakan daya yang berasal dari mesin mobil sehingga tetap memastikan ponsel bisa dipakai saat diperlukan setelahnya.
Jenis charger lain yang juga menarik adalah pengisian daya nirkabel. Charger ini hanya bisa digunakan dengan ponsel yang sudah mendukung standar wireless qi. Charger seperti ini, selain tidak membutuhkan kabel (dari ponsel), juga bisa digunakan untuk mengisi baterai lebih dari satu ponsel sekaligus.
Cukup lama kartu memori microSD menjadi aksesori standar untuk menambah kapasitas penyimpanan data di ponsel pintar. Namun, saat ini banyak jenis ponsel yang tidak lagi memiliki slot microSD. Ini artinya pemilik ponsel yang memerlukan tambahan kapasitas data harus mencari solusi lain.
Beberapa ponsel pintar sudah mendukung standar USB to Go. Ini artinya ponsel bisa bertindak sebagai ‘induk’ peranti USB, tidak hanya sebagai periferal seperti ketika dihubungkan ke komputer pribadi lewat kabel.
Dengan kemampuan ini ponsel bisa menggunakan periferal seperti USB drive, atau cakram keras portabel, untuk menyimpan data. Tentunya karena alasan ukuran, solusi menggunakan USB to Go tidak praktis. Bila Akalian memang memerlukan memori tambahan dalam ukuran yang lebih kompak, kartu microSD masih menjadi pilihan utama.
Baca Juga : Simak 6 Tips Simpel untuk Memaksimalkan Memori Penyimpanan Smartphone
Earphone biasanya menjadi kelengkapan standar buat pemilik ponsel. Dengan aksesori ini pemilik ponsel bisa menikmati audio dengan lebih kusuk dan lebih jernih. Banyak pembuat ponsel sudah menyertakan earphone (dengan mikrofon), tetapi tersedia banyak pilihan yang lebih baik dari pihak ketiga.
Headphone dengan speaker lebih besar kadang-kadang lebih disukai oleh pengguna yang menginginkan kualitas musik lebih baik. Bila kalian tidak suka direpotkan dengan lilitan kabel, earphone atau headphone Bluetooth Bisa menjadi pilihan.
Buat ponsel terbaru dari Apple earphone seperti ini bahkan menjadi satu-satunya pilihan. Berbagai model earphone nirkabel ini biasanya kompatibel dengan sebagian besar ponsel pintar.
Ponsel Apple terbaru misalnya paling cocok dengan produk earphone Apple AirPod, tetapi earphone Bluetooth standar juga bisa digunakan. Speaker standar ponsel pintar belum tentu bagus digunakan untuk memutar musik atau video di dalam ruangan. Buat keperluan ini kalian mungkin bisa mencari solusi lain, seperti speaker Bluetooth portabel.
Ponsel pintar kelas atas memiliki daya komputasi ampuh, yang bisa dimanfaatkan untuk menggerakkan aplikasi realitas virtual (virtual reality). Namun antarmuka standar ponsel pintar saat ini tidak cocok buat keperluan itu.
Headset realitas virtual bisa digunakan untuk mengubah layar ponsel menjadi layar peranti realitas virtual. Perangkat seperti ini telah dijual oleh Samsung untuk digunakan dengan ponsel pintar kelas atasnya. Google juga telah merilis desain produk Cardboard, headset untuk realitas virtual dari karton yang bisa dibikin sendiri.
Catatan redaksi : artikel ini terbit di Bisnis Indonesia Weekend edisi 5 Februari 2017.
Editor : Syaiful Millah
Pengisi Daya
(Sumber gambar: Pexels/Rann Vijay)
Pengisi baterai alias charger standar tentunya sudah disediakan oleh pembuat ponsel - meskipun saat ini sejumlah vendor tidak menyertakan alat ini dalam boks pembelian. Akan tetapi, ada beberapa varian charger yang mungkin bisa kalian pertimbangkan untuk dimiliki.
Dok ponsel adalah salah satunya. Dok ponsel yang biasa diletakkan di atas meja berguna bila Anda ingin mengisi ulang baterai ponsel dengan lebih nyaman. Charger standar yang biasa diberikan oleh pembuat ponsel biasanya lebih cocok dipakai ketika bepergian.
Baca Juga : Hati-Hati, Hindari Lakukan Hal Ini saat Mengisi Daya Ponsel
Buat pemilik kendaraan, pengisi daya ponsel di mobil merupakan sebuah keharusan. Charger jenis ini memungkinkan baterai ponsel dapat diisi ketika sedang mengendarai mobil, menggunakan daya yang berasal dari mesin mobil sehingga tetap memastikan ponsel bisa dipakai saat diperlukan setelahnya.
Jenis charger lain yang juga menarik adalah pengisian daya nirkabel. Charger ini hanya bisa digunakan dengan ponsel yang sudah mendukung standar wireless qi. Charger seperti ini, selain tidak membutuhkan kabel (dari ponsel), juga bisa digunakan untuk mengisi baterai lebih dari satu ponsel sekaligus.
Penyimpanan Tambahan
Sumber gambar: Unsplash/Tom Pumford)
Cukup lama kartu memori microSD menjadi aksesori standar untuk menambah kapasitas penyimpanan data di ponsel pintar. Namun, saat ini banyak jenis ponsel yang tidak lagi memiliki slot microSD. Ini artinya pemilik ponsel yang memerlukan tambahan kapasitas data harus mencari solusi lain.
Beberapa ponsel pintar sudah mendukung standar USB to Go. Ini artinya ponsel bisa bertindak sebagai ‘induk’ peranti USB, tidak hanya sebagai periferal seperti ketika dihubungkan ke komputer pribadi lewat kabel.
Dengan kemampuan ini ponsel bisa menggunakan periferal seperti USB drive, atau cakram keras portabel, untuk menyimpan data. Tentunya karena alasan ukuran, solusi menggunakan USB to Go tidak praktis. Bila Akalian memang memerlukan memori tambahan dalam ukuran yang lebih kompak, kartu microSD masih menjadi pilihan utama.
Baca Juga : Simak 6 Tips Simpel untuk Memaksimalkan Memori Penyimpanan Smartphone
Peranti Audio
(Sumber gambar: Pexels/Jess Beiley Design)
Earphone biasanya menjadi kelengkapan standar buat pemilik ponsel. Dengan aksesori ini pemilik ponsel bisa menikmati audio dengan lebih kusuk dan lebih jernih. Banyak pembuat ponsel sudah menyertakan earphone (dengan mikrofon), tetapi tersedia banyak pilihan yang lebih baik dari pihak ketiga.
Headphone dengan speaker lebih besar kadang-kadang lebih disukai oleh pengguna yang menginginkan kualitas musik lebih baik. Bila kalian tidak suka direpotkan dengan lilitan kabel, earphone atau headphone Bluetooth Bisa menjadi pilihan.
Buat ponsel terbaru dari Apple earphone seperti ini bahkan menjadi satu-satunya pilihan. Berbagai model earphone nirkabel ini biasanya kompatibel dengan sebagian besar ponsel pintar.
Ponsel Apple terbaru misalnya paling cocok dengan produk earphone Apple AirPod, tetapi earphone Bluetooth standar juga bisa digunakan. Speaker standar ponsel pintar belum tentu bagus digunakan untuk memutar musik atau video di dalam ruangan. Buat keperluan ini kalian mungkin bisa mencari solusi lain, seperti speaker Bluetooth portabel.
Realitas Virtual
(Sumber gambar: Google VR)
Ponsel pintar kelas atas memiliki daya komputasi ampuh, yang bisa dimanfaatkan untuk menggerakkan aplikasi realitas virtual (virtual reality). Namun antarmuka standar ponsel pintar saat ini tidak cocok buat keperluan itu.
Headset realitas virtual bisa digunakan untuk mengubah layar ponsel menjadi layar peranti realitas virtual. Perangkat seperti ini telah dijual oleh Samsung untuk digunakan dengan ponsel pintar kelas atasnya. Google juga telah merilis desain produk Cardboard, headset untuk realitas virtual dari karton yang bisa dibikin sendiri.
Catatan redaksi : artikel ini terbit di Bisnis Indonesia Weekend edisi 5 Februari 2017.
Editor : Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.