Para seniman lokal yang berkolaborasi membuat karya seni bertema Thor: Love and Thunder saat jumpa pers di Jakarta (Sumber gambar: Hypeabis.id/Luke Andaresta)

Yuk Nikmati 5 Kolaborasi Keren Film Thor: Love and Thunder dengan Seniman Lokal

06 July 2022   |   15:33 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

3. Mjolnir milik Mighty Thor dari bahan daur ulang

 

Sumber gambar: Disney Indonesia

Sumber gambar: Disney Indonesia

Kembalinya Thor dalam sekuel terbarunya juga diikuti dengan kembalinya Jane Foster, mantan kekasihnya, yang menjadi Mighty Thor dan menggunakan palu Mjolnir. Hal ini menjadi sebuah inspirasi bagi eCollabo8, organisasi yang bergerak dalam mendaur ulang sampah di Bali. Mereka menciptakan ulang Mjolnir yang terlihat sangat mirip dengan yang biasa para fans Marvel lihat.

Bedanya, palu sakti itu terbuat dari sampah-sampah daur ulang seperti plastik daur ulang, jaring ikan, dan kayu daur ulang. Selain itu, terdapat juga ukiran yang terinspirasi dari ukiran kayu Bali di sekeliling palu dan kotaknya.

Kevin Groeiz dari eCollabo8 mengatakan bahwa mereka sangat senang bisa berkolaborasi menciptakan kreasi Mjolnir dengan bahan-bahan ramah lingkungan. kami berharap para penggemar dapat melihat bahwa sampah bisa menjadi sesuatu yang luar biasa dan dapat menginspirasi masyarakat agar lebih ramah lingkungan dalam kehidupan sehari-hari," katanya. 
 

4. Perjalanan Thor dalam lukisan pasir

 

G

Sumber gambar: Disney Indonesia

Mengambil unsur keunikan dari cerita film Thor: Love and Thunder, Disney Indonesia juga bekerja sama dengan Pelukis pasir, Vina Candrawati, untuk menampilkan kisah Thor melalui media pasir.

Sebagai satu-satunya pahlawan super dari Marvel Cinematic Universe yang memiliki empat film, hal itu menginspirasi Vina Candrawati untuk menampilkan petualangan unik Thor dalam Thor: Love and Thunder melalui lukisan pasir yang merupakan keahliannya.

Menurut Vina, kisah Thor banyak memberikan pelajaran moral seperti pentingnya keluarga dan mencari siapa diri kita sebenarnya, dan itu menjadi inspirasinya untuk dituangkan melalui lukisan pasir.

"Merupakan suatu kebanggan tersendiri bagi saya dapat menciptakan karya yang terinspirasi dari perjalanan ikonik salah satu superhero favorit kita semua, Thor," katanya.
 

5. Kapal ikonik Thor dari bambu

 

Sumber gambar: Disney Indonesia

Sumber gambar: Disney Indonesia

Banyak elemen baru yang hadir dalam film Thor: Love and Thunder yang akan membuat penggemar semakin penasaran dengan petualangan baru dalam film ini. Salah satu hal yang belum pernah terlihat sebelumnya adalah kendaraan baru Thor, yaitu sebuah kapal.

Hal tersebut menjadi inspirasi untuk kolaborasi Disney Indonesia bersama Kita Art Friends, untuk membawakan karya seni unik yang mengambil unsur kapal milik Thor. mereka bekerja sama dengan seniman bambu asal Indonesia, Teguh Paino, untuk menciptakan kapal Thor dengan menggunakan material yang terbilang unik, yaitu bambu.

Material itu telah menjadi ciri khas dari Teguh Paino, yang sudah membuat ragam karya instalasi berbahan dasar bambu di Indonesia. “Tentu saya sangat senang diberi kesempatan untuk membuat kapal yang terinspirasi dari kapal Thor ini. Merupakan hal yang membanggakan dapat memperlihatkan karya seni yang berbeda dari biasanya untuk dinikmati para penggemar Thor," kata Teguh.

Adapun, karya palu Thor dari eCollabo8, lukisan pasir Vina Candrawati, dan kapal bambu karya Teguh Paino dapat dinikmati oleh penggemar di Marvel Studios Thor: Love and Thunder Exhibition di Mall Taman Anggrek mulai 1 Juli - 1 Agustus 2022. 

Editor : Syaiful Millah 
1
2


SEBELUMNYA

Jika Kalian Gampang Gelisah & Cepat Panik, Coba Atasi dengan 7 Cara Ini

BERIKUTNYA

Bunda, Kekurangan Berat Badan selama Kehamilan Berisiko Stunting pada Bayi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: