Hospital Playlist 2 (Dok. IMDb)

Mulai Tayang Hari Ini, Ini Beberapa Hal yang Harus Kamu Tahu dari Hospital Playlist 2

17 June 2021   |   08:31 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Tahun 2020 bisa dibilang adalah tahun yang cukup fantastis untuk drama Korea di platform Netflix. Salah satu serial yang paling populer adalah Hospital Playlist. Setelah menunggu hampir setahun, akhirnya serial drama Hospital Playlist season 2 akan mulai tayang hari ini.

Dalam musim keduanya, drama tersebut masih akan bercerita tentang kehidupan persahabatan lima orang dokter yang berpusat di Rumah Sakit Yulje Medical Center. 

Mereka adalah Ik Jun (Jo Jung Suk), Jung Won (Yoo Yeon Seok), Jun Wan (Jung Kyung Ho), Seok Hyung (Kim Dae Myung), dan Song Hwa (Jeon Mi Do).

Banyak penonton mungkin bertanya-tanya akan seperti apa alur cerita dari serial femonenal tersebut?

Dalam sebuah video teaser pembacaan naskah, sutradara Shin Won-ho mengatakan bahwa dalam musim kedua Hospital Playlist akan menceritakan kisah sederhana sehari-hari seperti di musim pertama namun akan disajikan lebih hangat dan mendalam. Termasuk beberapa kata kunci yang dia ungkapkan dalam link berikut ini.

Sebelumnya ada kekhawatiran bahwa musim kedua mungkin tidak akan tayang perdana hingga akhir tahun ini setelah syuting ditunda sementara karena pandemi.

Namun, pada pertengahan April, dipastikan bahwa musim kedua Hospital Playlist akan tayang perdana di tvN Korea Selatan pada 17 Juni 2021.

Setelah menamatkan musim pertama, serial Hospital Playlist tidak hanya sangat populer di Korea Selatan, tetapi juga di seluruh dunia yang berhasil mencetak rating mengesankan 9,1/10 di MyDramaList.

Selain itu, berdasarkan Nielsen Korea Selatan, dengan rating yang terus naik di setiap episode, serial tersebut mencatat angka 14,1% untuk episode final di musim pertamanya termasuk menjadi drama Korea peringkat kesembilan tertinggi dalam sejarah televisi kabel.

Nah, supaya enggak makin penasaran, cek yuk teaser Hospital Playlist season 2 berikut ini.
 

Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Ini Dia Jajaran Game Epik yang Diumumkan pada Ajang E3 2021

BERIKUTNYA

Daya Ingat Menurun & Sulit Fokus? Waspadai Gejala Alzheimer

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: