SEVENTEEN (Sumber gambar: Pledis Entertainment)

Penggemar K-Pop Merapat! Konser We Are All One Bakal Digelar di Jakarta November Ini

20 June 2022   |   13:24 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi kalian para pecinta K-Pop! Satu lagi konser K-Pop yang wajib kalian datangi adalah We All Are One Let's Love K-Pop Concert yang akan digelar di Indonesia. Ini akan menjadi rangkaian konser We All Are One Let's Love yang perdana dihelat di Asia.

Konser We All Are One Let's Love K-Pop Concert akan digelar pada 12 November 2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada pukul 19.00 WIB. Gelaran konser musik ini pun dijadwalkan berlangsung selama 180 menit atau 3 jam.

Kabar itu pertama kali diinformasikan oleh We Are All One Indonesia atau Red Angel Korea melalui akun Twitter resminya. "Halo kita We Are All One K-Pop. Acara pertama konser Asia tour We Are One akan diacarakan di Indonesia," cuit akun @redangelkorea.
 


Sampai saat ini, pihak Red Angel Korea pun belum mengumumkan daftar line up atau penampil yang akan meramaikan konser tersebut. Meski begitu, mereka menggoda warganet Twitter untuk menuliskan penampil atau idol K-Pop yang ingin mereka tonton di konser tersebut.

Baca jugaSEVENTEEN Umumkan 4 Kota Pembuka World Tour di Asia, Jakarta Salah Satunya

Para penggemar K-Pop di Indonesia pun ramai-ramai menuliskan nama-nama idol K-Pop kesayangan mereka agar didatangkan oleh pihak Red Angel Korea di acara konser We All Are One Let's Love K-Pop Concert. Beberapa nama yang disebut diantaranya Secret Number, aespa, NCT 127, Monsta X, ITZY, TREASURE dan SEVENTEEN.

Baca jugaBakal Digelar di Kota Kasablanka, Ini 4 Fakta Menarik Event MyBTStory

"Secret Number dong min, yang ada orang Indonesia-nya nih Mbak Dita Karang," cuit akun @ladyta_25.

"SEVENTEEN yuk diajak ke Indonesia. Mereka sudah kangen mau ketemu CARAT Indonesia," cuit akun @min_gyutasty.

"Tolong hadirkan Monsta X, SEVENTEEN, iKON dan Apink tolong," cuit akun @imbi131.

Sementara itu, konser We All Are One Let's Love K-Pop Concert sendiri merupakan hasil kolaborasi antara project Red Angel Korea dan Coution.com dengan sejumlah pihak di setiap negara yang terpilih untuk menjadi tuan rumah.

Konser We All Are One Let’s Love digelar untuk menyampaikan pesan perdamaian, cinta, kasih sayang, ditengah sejumlah konflik peperangan serta perpecahan yang melanda dunia akhir-akhir ini.

Sebelumnya, konser ini sukses digelar di Korea Selatan pada 30 April 2022 dan berlangsung selama dua sesi yaitu pukul 12.00 KST dan pukul 19.00 KST. Konser yang digelar secara gratis itu menghadirkan sejumlah idol K-Pop sebagai bintang tamu seperti diantaranya ITZY, iKON, serta Onew SHINEE.


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

5 Tip Pintar Memilih Gadget

BERIKUTNYA

4 Manfaat Mezzanine untuk Restoran dan Kafe

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: