Popsicle Ice Cake bisa jadi teman liburan si Kecil. (Sumber gambar : istock photo/Larysa Vasylenko)

Resep Popsicle Ice Cake, Kudapan Favorit Buat Si Kecil

18 June 2022   |   16:02 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Akhir pekan merupakan waktu yang tepat untuk memperkuat ikatan antara ibu dan anak. Di hari libur ini, banyak kegiatan menyenangkan yang bisa dilakukan dengan Si Kecil loh,  Bun. Salah satunya dengan memasak masakan atau jajanan kesukaan mereka.

Ya, menghabiskan libur di akhir pekan tidak harus selalu pergi ke luar rumah. Berhubung lagi tanggung bulan dan ayah atau bunda belum gajian, lebih baik berkreasi membuat sajian kue berbentuk es krim yang pastinya disukai anak-anak berikut ini.

Jangan lupa masaknya bersama Si Kecil ya, Bun biar lebih menyenangkan dan mengasah kemampuan mereka bereksplorasi. 

Baca jugaResep Mango Sago, Dessert Manis Cocok untuk Cuaca Panas


Popsicle Ice Cake Ala Dapoer Cokelat


Langkah 1: Adonan Sponge Cokelat

Bahan:

  • 4 butir telur
  • 1 pouch sponge cake mix rasa cokelat
  • 100 gr mentega


Cara membuat:

  • Panaskan oven dengan suhu 180 derajat Celsius
  • Kocok 4 butir telur dengan kecepatan tinggi sampai mengembang
  • Masukkan sponge cake mix, lalu kocok lagi pada kecepatan tinggi selama 4-5 menit sampai adonan mengembang
  • Masukkan 100 gr mentega cair yang sudah didinginkan, aduk sampai merata
  • Olesi loyang dengan mentega lalu tuang adonan di dalam loyang
  • Panggang sampai matang selama 30-45 menit.


Langkah 2 : Adonan Popsicle Ice Cake

Bahan:

  • 350 gr sponge cokelat
  • 1 pouch chocolate puding
  • 3 pouch choco quick
  • Setengah batang dark dan white chocolate atau sesuai selera.


Cara membuat:

  • Blender semua bahan hingga halus
  • Masak adonan dengan api sedang hingga mendidih. Tuang ke dalam cetakan popsicle yang sudah diberi stik es krim. Simpan di dalam freezer sampai membeku
  • Keluarkan dari cetakan, celup popsicle ice cake ke dalam dark cooking chocolate atau white chocolate yang sudah ditim (dipanaskan)
  • Taruh popsicle ice cake di atas piring ceper. Taburi trimit atau dried canberries dan kacang yang sudah dicincang serta beri garnish dark chocolate. Sajikan.
Baca jugaSimpel, Resep Es Krim Oreo ala Chef Devina Hermawan Ini Cuma Pakai 3 Bahan


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Waspada, Ini 5 Makanan Pemicu Tumor Ganas di Payudara

BERIKUTNYA

Anak-anak Bisa Kena Gangguan Bipolar, Kenali Ciri-cirinya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: