Dessert Mango Sago yang nikmat. (Sumber gambar: zhaona1206/pixabay)

Resep Mango Sago, Dessert Manis Cocok untuk Cuaca Panas

30 May 2022   |   15:54 WIB
Image
Gita Carla Hypeabis.id

Tak lekang waktu, Mango Sago sudah beberapa kali viral dan banyak dijual online di media sosial. Kudapan manis ini merupakan makanan penutup klasik dari Hong Kong yang ditemukan pada tahun 1984 dan kini bisa kalian temukan di restoran China maupun negara-negara Asia Tenggara lainnya seperti Singapura dan Malaysia.

Berbahan dasar buah mangga, bisa disajikan bersama keluarga. Buah mangga juga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh, mulai dari kulit, penglihatan, pencernaan, kekebalan tubuh, hingga mencegah risiko kanker.

Rasanya yang manis lembut sangat pas untuk dinikmati saat matahari sedang terik-teriknya. Kudapan manis ini juga mendatangkan cuan. Disajikan dalam bentuk box atau kotak plastik yang sudah didinginkan, nggak heran jika mango sago menjadi sajian yang digemari banyak orang. 

Baca jugaSorbet Semangka, Sorbet Mudah & Segar saat Lapar Tengah Malam
 

(Sumber gambar: Unsplash/ Lucas Hoang)

(Sumber gambar: Unsplash/ Lucas Hoang)

Chef Devina Hermawan turut membagikan resep dessert Mango Sago pada kanal YouTube-nya. Berikut resep lengkapnya. 


Resep Mango Sago (untuk 10-12 porsi)


Bahan- bahan:

  • 500 gr mangga harum manis matang potong
  • 145 gr krimer
  • 400 ml susu
  • 50-100 ml sirup mangga
  • Es batu secukupnya


Bahan jeli:

  • 7,5 gr bubuk jeli polos
  • 3 sdm gula pasir
  • 4 sdm krimer
  • 300 ml air


Topping:

  • Sagu mutiara
  • Nata de coco
  • Jeruk bali


Cara membuat:

  1. Masak air, bubuk jeli, dan gula, aduk rata kemudian tambahkan krim, masak hingga mendidih, tuang ke dalam wadah, dinginkan
  2. Keluarkan jeli dari cetakan lalu potong memanjang
  3. Blender mangga dengan susu hingga halus lalu tambahkan lagi krim, haluskan kembali
  4. Pindahkan ke dalam mangkuk lalu tambahkan sirup mangga, aduk rata
  5. Masukkan jeli, sagu mutiara, jeruk bali, nata de coco, dan es batu, aduk rata
  6. Mango sago siap disajikan.

Baca jugaManisnya Dirt Pudding Oreo yang Mudah Dibuat Tanpa Cream Cheese

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Langkah Demi Langkah Mendesain Rumah dengan Konsep Shabby Chic

BERIKUTNYA

Kedekatan Sukarno dan Arsitek Silaban, Orang di Balik Master Plan Kawasan Medan Merdeka hingga Stadion Gelora Bung Karno

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: