Game Pokemon Violet & Scarlet Dipastikan Meluncur November 2022
02 June 2022 |
19:21 WIB
Sejak pertama kali diperkenalkan pada ajang Pokemon Present 2022 awal tahun ini, para penggemar terus menantikan pengumuman jadwal rilis gim terbaru Pokemon Violet & Pokemon Scarlet, dan kini teka-teki kapan gim Pokemon generasi kesembilan ini rilis, telah terurai.
Gim kelanjutan dari entri utamanya tersebut dipastikan meluncur pada 18 November 2022. Hal ini diumumkan langsung oleh penerbit gim Nintendo melalui video cuplikan (trailer) teranyar, yang belum lama ini diluncurkan.
Baca Juga : Deretan Game Pokemon yang Diumumkan pada Ajang Pokemon Present 2022
Video berdurasi 3 menit 6 detik itu memperlihatkan secara garis besar desain tampilan dunia latar belakang yang akan dijelajahi, karakter pemain dan non-pemain (non-player character/NPC), Pokemon, dan pola permainan (gameplay) yang akan dihadirkan nantinya.
Ini termasuk tiga Pokemon starter yang akan bisa dipilih oleh pemain sebagai monster pertama mereka. Ketiganya adalah Sprigatito (tipe grass), Fuecoco (tipe fire), dan Quaxly (tipe water). Ditampilkan juga dua Pokemon legendaris yang ada di dunia tersebut yakni Koraidon dan Miraidon.
Ada juga beberapa karakter Pokemon anyar yang baru tersedia di seri Scarlet dan Violet. Selain itu, video itu juga memperlihatkan adanya profesor baru sebagai salah satu tokoh sentral di sepanjang permainan.
Terlihat juga bahwa gim mendatang itu memungkinkan dukungan multipemain hingga empat orang. Sementara, gameplay yang dihadirkan masih menggunakan turn based battle tapi dengan konsep Pokemon liar yang cukup berbeda dari generasi utama sebelumnya.
Ini juga mengadopsi pola permainan dunia terbuka (open world) - mirip seperti Pokemon Arceus Legends - di mana pemain bisa dengan bebas menjelajahi dunia yang disuguhkan, tidak dalam urutan yang ditentukan oleh cerita secara ketat.
Pokemon Scarlet dan Pokemon Violet merupakan gim Pokemon generasi kesembilan dari seri utamanya yang pertama kali dirilis pada 1996. Judul anyar tersebut akan dirilis pada November 2022 eksklusif untuk platform Nintendo Switch.
Baca Juga : Pengalaman Segar Bermain Game Pokemon Legends: Arceus
Sebagai informasi tambahan, berikut ini adalah entri utama dalam permainan video gim Pokemon yang telah dirilis dan diumumkan hingga saat ini :
Editor : M R Purboyo
Gim kelanjutan dari entri utamanya tersebut dipastikan meluncur pada 18 November 2022. Hal ini diumumkan langsung oleh penerbit gim Nintendo melalui video cuplikan (trailer) teranyar, yang belum lama ini diluncurkan.
Baca Juga : Deretan Game Pokemon yang Diumumkan pada Ajang Pokemon Present 2022
Video berdurasi 3 menit 6 detik itu memperlihatkan secara garis besar desain tampilan dunia latar belakang yang akan dijelajahi, karakter pemain dan non-pemain (non-player character/NPC), Pokemon, dan pola permainan (gameplay) yang akan dihadirkan nantinya.
Ini termasuk tiga Pokemon starter yang akan bisa dipilih oleh pemain sebagai monster pertama mereka. Ketiganya adalah Sprigatito (tipe grass), Fuecoco (tipe fire), dan Quaxly (tipe water). Ditampilkan juga dua Pokemon legendaris yang ada di dunia tersebut yakni Koraidon dan Miraidon.
Ada juga beberapa karakter Pokemon anyar yang baru tersedia di seri Scarlet dan Violet. Selain itu, video itu juga memperlihatkan adanya profesor baru sebagai salah satu tokoh sentral di sepanjang permainan.
Terlihat juga bahwa gim mendatang itu memungkinkan dukungan multipemain hingga empat orang. Sementara, gameplay yang dihadirkan masih menggunakan turn based battle tapi dengan konsep Pokemon liar yang cukup berbeda dari generasi utama sebelumnya.
Ini juga mengadopsi pola permainan dunia terbuka (open world) - mirip seperti Pokemon Arceus Legends - di mana pemain bisa dengan bebas menjelajahi dunia yang disuguhkan, tidak dalam urutan yang ditentukan oleh cerita secara ketat.
Pokemon Scarlet dan Pokemon Violet merupakan gim Pokemon generasi kesembilan dari seri utamanya yang pertama kali dirilis pada 1996. Judul anyar tersebut akan dirilis pada November 2022 eksklusif untuk platform Nintendo Switch.
Baca Juga : Pengalaman Segar Bermain Game Pokemon Legends: Arceus
Sebagai informasi tambahan, berikut ini adalah entri utama dalam permainan video gim Pokemon yang telah dirilis dan diumumkan hingga saat ini :
- Generasi Pertama, Pokemon Red & Green (1996)
- Generasi Kedua, Pokemon Gold & Silver (1999)
- Generasi Ketiga, Pokemon Ruby & Sapphire (2002)
- Generasi Keempat, Pokemon Diamond & Pearl (2006)
- Generasi Kelima, Pokemon Black & White (2010)
- Generasi Keenam, Pokemon X & Y (2013)
- Generasi Ketujuh, Pokemon Sun & Moon (2016)
- Generasi Kedelapan, Pokemon Sword & Shield (2019)
- Generasi Kesembilan Pokemon Scarlet & Violet (2022)
Editor : M R Purboyo
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.